tirto.id - Live streaming Brescia vs Lazio dalam gelaran Serie A Italia pekan ke-18 dapat disaksikan melalui beIN Sports 2 pada Minggu (5/01/2020) pukul 18.30 WIB. Duel kedua tim ini diselenggarakan di Stadion Mario Rigamonti.
Lazio datang ke markas Brescia dengan kepercayaan diri tinggi. Pasalnya, tim asuhan Simone Inzaghi ini baru saja meraih trofi Piala Super Italia dengan mengalahkan Juventus melalui skor akhir 3-1.
Sebelumnya, Biancocelesti juga berhasil menyabet gelar Coppa Italia 2018/2019 dengan meraih kemenangan dua gol tanpa balas melawa Atalanta. Ciro Immobile dan kolega pun berstatus pemilik 2 trofi saat melawat ke Mario Rigamonti.
"Kami meninggalkan tahun 2019 yang sudah memberi kami kepuasan yang sangat besar, yakni dalam lima bulan setengah kami telah memenangkan dua trofi," tutur Inzaghi, melansir laman resmi klub, Sabtu (4/1/2020).
"Sekarang kami harus segera memulai lagi, kami memiliki pertandingan yang sulit melawan tim yang sedang memiliki performa yang bagus," tambah dia.
Lazio saat ini juga masih bertengger di papan atas klasemen Serie A dengan menempati peringkat ketiga di bawah Inter dan Juventus melalui selisih enam angka.
Sementara Brescia merupakan tim yang menghuni zona degradasi dengan raihan 14 poin. Meski berada di papan bawah, Mario Balotelli dan kawan-kawan berhasil meraih dua kemenangan dalam lima penampilan terakhirnya.
Pekan lalu, mereka sukses menahan imbang Parma dalam laga tandang di Ennio Tardini. Raihan satu poin itu bisa menjadi bekal berharga bagi Brescia saat menjamu juara Copa Italia dan Piala Super Italia edisi terbaru ini.
Live Streaming Brescia vs Lazio
Laga Brescia vs Lazio yang digelar di Stadion Mario Rigamonti pada Minggu (5/01/2020) pukul 18.30 WIB dapat ditonton melalui layanan live streamingbeIN Sports 2. Untuk mengakses siaran tersebut dapat dilakukan setelah berlangganan di beIN Connect.
Tersedia dua paket langganan dengan biaya Rp20.000 untuk menikmati layanan Liga Italia, Liga Spanyol, Liga Prancis, Liga Turki, MLS, dan Piala FA selama satu pekan di beIN Sports. Sedang untuk berlangganan selama satu bulan, dibutuhkan biaya Rp45.000.
Perkiraan Susunan Pemain
Brescia (4-3-1-2): Jesse Joronen; Ales Mateju, Jhon Chancellor, Andrea Cistana, Stefano Sabelli; Emanuele Ndoj, Sandro Tonali, Dimitri Bisoli; Romulo; Ernesto Torregrossa, Mario Balotelli.
Lazio (3-5-2): Thomas Strakosha; Luiz Felipe, Francesco Acerbi, Stefan Radu; Manuel Lazzari, Marco Parolo, Danilo Cataldi, Sergej Milinkovic-Savic, Senad Lulic; Joaquin Correa, Ciro Immobile.
Penulis: Beni Jo
Editor: Addi M Idhom