tirto.id - Pertandingan Valencia vs Real Madrid dalam jadwal lanjutan pekan 16 La Liga Spanyol 2019/2020 dapat disaksikan melalui live streaming beIN Sports 1 pada Senin (16/12/2019) pukul 03.00 WIB. Laga berlangsung di Stadion Mestalla.
Real Madrid berkesempatan menggusur posisi Barcelona dari puncak klasemen. Pasalnya, Barcelona hanya bermain imbang kontra Real Sociedad. Syarat wajibnya adalah tiga poin.
Dengan koleksi 34 poin dari 15 laga, Real Madrid bakal memimpin klasemen apabila meraih kemenangan. Mereka akan unggul 2 poin dari Bacelona.
Namun, misi tersebut diperkirakan bakal sulit. Dalam pertemuan terakhir kedua tim di Mestalla, Valencia menang 2-1 atas Los Blancos. Terlebih, Los Che selalu menang dalam 3 laga terakhir di semua ajang.
Saat dihelat di Mestalla, Valencia menang 3 kali dari 5 duel terakhir kontra Real Madrid di ajang La Liga. Sementara di tabel klasemen, Dani Parejo dan kolega menduduki peringkat 8 dengan kumpulan 26 poin, hanya berjarak 3 poin dari zona Liga Champions.
"Ini tantangan lain. Mereka bermain sangat baik dan mengambil beberapa hasil bagus. Mereka baru saja lolos ke babak selanjutnya Liga Champions dan kami ingin bermain sebaik mungkin karena pertandingan besok adalah pertandingan yang kami fokuskan," ucap Zidane dalam konferensi pers jelang laga.
"Kami ingin bermain dengan yang terbaik, menampilkan performa yang baik dan mencoba untuk terus maju sebagai tim," sambungnya.
Live Streaming beIN 1 Valencia vs Real Madrid
Laga Valencia vs Real Madrid yang digelar di Stadion Mestalla pada Senin (16/12/2019) pukul 03.00 WIB dapat dinikmati melalui layanan live streaming beIN Sports 2. Untuk mengakses siaran tersebut dapat dilakukan setelah berlangganan di beIN Connect.
Tersedia dua paket langganan dengan biaya Rp20.000 untuk menikmati layanan Liga Italia, Liga Spanyol, Liga Prancis, Liga Turki, MLS, dan Piala FA selama satu pekan. Sedang untuk berlangganan selama satu bulan, dibutuhkan biaya Rp45.000.
Perkiraan Susunan Pemain
Valencia (4-4-2): Jaume Domenech; Daniel Wass, Garay, Gabriel Paulista, Jose Gaya; Carlos Soler, Francis Coquelin, Daniel Parejo, Ferran Torres; Kevin Gameiro, Rodrigo. | Pelatih: Albert Celades.
Real Madrid (4-3-3): Thibaut Courtois; Dani Carvajal, Raphael Varane, Sergio Ramos, Nacho; Toni Kroos, Casemiro, Luka Modric; Rodrygo Goes, Karim Benzema, Gareth Bale. | Pelatih: Zinedine Zidane.
Penulis: Gilang Ramadhan
Editor: Hendi Abdurahman