tirto.id - Live streaming Barcelona vs Betis pada Minggu (11/11/2018) pukul 22.15 WIB dapat dilakukan melalui live streaming beIN Sports 2. Laga di Camp Nou ini dapat digunakan tuan rumah untuk memperlebar jarak dari peringkat kedua di klasemen La Liga Spanyol, Espanyol.
Barcelona sudah pasti tetap memimpin klasemen Liga Spanyol hingga pekan ke-12 ini. Permasalahannya tinggal sebesar apa selisih tim asuhan Ernesto Valverde dari peringkat kedua. Saat ini posisi tersebut dimiliki Atletico Madrid dengan 23 angka, satu poin di belakang Barca.
Namun, posisi Atletico itu masih bisa disalip salah satu antara Sevilla atau Espanyol. Kedua tim ini bertemu di Ramon Sanchez Pijzuan pada Senin (12/11) pukul 00.30 WIB. Jika Sevilla menang, mereka akan di posisi kedua dengan nilai yang sama dengan ATM. Sementara jika Espanyol menang, mereka akan ke runner-up dengan 24 poin.
Menjelang laga, Valverde menyiratkan, kedua tim akan berupaya memainkan sepak bola menyerang, dengan perebutan urusan menguasai bola. Katanya dalam konferensi pers pada Sabtu (10/11), "Betis akan mencari keunggulan possession pula".
Dalam lima pertemuan terakhir dengan Real Betis, Barcelona mencatatkan empat kemenangan dan satu seri. Pada 21 Januari 2018 lalu, Barca memukul Betis lima gol tanpa balas di Benito Villamarin. Sementara itu, perjumpaan di Camp Nou terakhir kali terjadi pada 20 Agustus 2017, dan ditutup dengan kemenangan tuan rumah 2-0.
Laga Barcelona vs Real Betis yang digelar pada Minggu (11/11/2018) pukul 22.15 WIB bisa dinikmati di saluran beIN Sports 2. Khusus pelanggan Telkomsel, operator seluler ini menghadirkan aplikasi video digital MAXstream dan beragam paket berlangganan menarik VideoMAX untuk menikmati laga Liga Spanyol itu via live streaming di smartphone.
Dengan aplikasi MAXstream, pelanggan Telkomsel juga dapat mengakses channel beIN Sports 1 dan beIN Sports 3 yang menyiarkan pertandingan liga top Eropa, seperti Liga 1 Prancis, Liga Italia Serie A, dan liga top lainnya.
Aplikasi MAXstream tersedia untuk perangkat bergerak baik itu Android atau iOS yang bisa diunduh gratis di toko aplikasi masing-masing (Google Play Store atau App Store). Terkait paket VideoMax, Telkomsel menghadirkan kuota hingga 20GB dengan harga mulai dari Rp10.000.
Pertandingan yang digelar di Camp Nou ini juga dapat dipantau melalui siaran SCTV.
LIVE STREAMING BARCELONA vs REAL BETIS di SCTV
Sport Mania akan disuguhi duel seru hari Senin dihi hari, 12 November 2018. Udah nggak sabar, kan?
— SCTV (@SCTV_) November 10, 2018
Barcelona vs Real Betis, pukul 00.00 WIB dan Celta Vigo vs Real Madrid, pukul 02.30 WIB. Catat tanggalnya, jangan sampai kelewatan~#LaLigaSCTV#SCTVSportspic.twitter.com/txUpJzuPuH