Menuju konten utama

Live Streaming Bali Utd vs Persita: Jadwal Liga 1 Indosiar Hari Ini

Link live streaming Bali United vs Persita Tangerang malam ini di Indosiar dan Vidio bisa diakses pukul 18.15 WIB. Temukan prediksi pertandingan di sini.

Live Streaming Bali Utd vs Persita: Jadwal Liga 1 Indosiar Hari Ini
Pesepak bola Bali United Ilija Spasojevic (kiri) berebut bola dengan pesepak bola Persib Bandung Nick Kuipers (kanan) saat pertandingan Liga 1 di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Bali, Kamis (13/1/2022). ANTARA FOTO/Fikri Yusuf/hp.

tirto.id - Live streaming Bali United vs Persita Tangerang di Liga 1 pada Senin (17/1/2022) malam ini dapat disaksikan di Vidio Premier dan website Indosiar. Pertandingan yang berlangsung di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar tersebut akan memulai kick off pukul 18.15 WIB.

Bali United yang saat ini menempati peringkat 5 klasemen Liga 1 2021/2022 dengan 35 poin, diprediksi bekerja keras untuk meraih kemenangan. Tim berjuluk Serdadu Tridatu itu pun bakal berusaha untuk mengalahkan Persita Tangerang.

Bagi Bali United raihan 3 poin sangat penting untuk mengejar perolehan poin Arema FC dan Bhayangkara FC, yang saat ini memimpin klasemen sementara Liga 1 2021/2022. Di sisi lain Persita Tangerang juga membutuhkan poin untuk memperbaiki posisi di klasemen.

Prediksi Bali United vs Persita Tangerang

Dalam pertandingan kontra Persita Tangerang, Bali United masih belum dapat didampingi pelatih utama Stefano Cugurra, yang sedang melakukan kursus kepelatihan lisensi pro di Brasil. Karenanya, Serdadu Tridatu akan didampingi oleh asisten pelatih Yogie Nugraha.

Meskipun tidak didampingi Teco, Bali United dalam 2 laga terakhir mampu meraih hasil bagus, yakni menang atas Barito Putera 3-0 dan Persib Bandung 0-1. Menghadapi Persita Tangerang, Asisten Pelatih Bali United, Yogie Nugraha, pun optimistis bisa kembali meraih kemenangan.

"Saya respek untuk beliau [Widodo C. Putro] dan tim Persita, tetapi besok malam kami akan berusaha untuk [meraih kemenangan] menghadapi Persita Tangerang,” kata Yogie Nugraha, dikutip dari situs web resmi Bali United.

Di lain pihak, Pelatih Persita Tangerang, Widodo C. Putro menyebut target timnya dalam pertandingan ini adalah tidak kalah, karena Pendekar Cisadane membutuhkan poin untuk memperbaiki posisi di klasemen.

Kendati hal tersebut tidak mudah karena lawan yang dihadapi adalah Bali United, tetapi dia menyebutkan hal itu sebagai motivasi yang diberikan kepada anak asuhnya di setiap pertandingan Liga 1.

“Kami punya motivasi dalam setiap pertandingan. Jadi ada dua target yang memang kami canangkan, satu memperoleh target maksimal memenangkan pertandingan kalau pun tidak tercapai, target kedua jangan sampai kalah,” kata Widodo, dikutip dari situs web resmi PT LIB.

Head to Head (H2H) Bali United vs Persita Tangerang

Secara head to head Bali United masih lebih unggul saat menghadapi Persita Tangerang. Dalam 5 laga yang dijalani kedua tim, Serdadu Tridatu yang sebelumnya bernama Persisam Putra Samarinda berhasil 3 kali meraih kemenangan, dan hanya 1 kali menelan kekalahan.

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Bali United vs Persita Tangerang

  • 24/09/21: Persita vs Bali United 1-2
  • 01/03/20: Bali United vs Persita 0-0
  • 07/09/15: Bali United vs Persita 2-1
  • 07/07/13: Persita vs Bali United 1-0
  • 20/02/13: Bali United vs Persita 1-0

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Bali United

  • 05/12/21: Arema vs Bali United 0-0
  • 09/12/21: Bali United vs Madura United 0-1
  • 05/01/22: Persebaya vs Bali United 3-1
  • 09/01/22: Bali United vs Barito Putera 3-0
  • 13/01/22: Persib vs Bali United 0-1

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Persita Tangerang

  • 03/12/21: Persik vs Persita 2-0
  • 07/12/21: Persita vs PSIS 2-3
  • 12/12/21: Persita vs Barito Putera 0-1
  • 07/01/22: Persib vs Persita 1-0
  • 11/01/22: Persita vs Persela 3-0

Prediksi Susunan Pemain Bali United vs Persita Tangerang

Bali United diprediksi kembali bermain dengan skema 4-3-3 dengan Ilja Spasojevic menjadi andalan di lini depan, ditemani Stefano Lilipaly dan Privat Mbarga.

Di sisi lain, Persita Tangerang akan mengandalkan Taylon Correa sebagai ujung tombak untuk menjebol gawang Bali United dalam skema 4-2-3-1.

  • Bali United (4-3-3): Wawan Hendrawan; I Made Andhika, Leonard Tupamahu, William Pacheco, Ricky Fajrin; Brwa Nouri, Fadil Sausu, Eber Bessa; Stefano Lilipaly, Privat Mbarga, Ilija Spasojevic. Pelatih: Yogie Nugraha.
  • Persita Tangerang (4-2-3-1): Rendy Oscario; Muhammad Toha, Agung Prasetyo, Syaiful Anwar, Kevin Gomes; Bae Shin-young, Muhammad Iqbal, Taufiq Febriyanto; Miftahul Hamdi, Irsyad Maulana, Taylon Correa. Pelatih: Widodo C. Putro.

Live Streaming Bali United vs Persita di Indosiar

Jika tidak ada perubahan jadwal, pertandingan antara Bali United vs Persita Tangerang dapat disaksikan melalui live streaming Vidio Premier dan siaran langsung Indosiar.

Untuk mengakses siaran Vidio Premier Anda dapat berlangganan paket Rp19.000 per minggu, Rp29.000 per bulan, atau Rp199.000 per tahun.

Dengan berlangganan paket Vidio Premier Anda dapat menyaksikan tayangan menarik dari Liga 1 2021/2022 serta kompetisi sepak bola menarik lainnya.

LIVE STREAMING BALI UNITED VS PERSITA TANGERANG

Baca juga artikel terkait LIGA 1 2022 atau tulisan lainnya dari Permadi Suntama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Permadi Suntama
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Ibnu Azis