tirto.id - Jadwal pertandingan pekan ke-17 Ligue 1 akan mempertemukan Lyon vs Nantes di Stadion Parc Olympique Lyonnais, pada Kamis (24/12/2020) dini hari pukul 03:00 WIB. Duel Memphis Depay dan kolega melawan tim papan bawah ini bisa disaksikan melalui live streaming beIN Sports.
Lyon diprediksi bakal menang. Pada pertandingan sebelumnya, Lyon berhasil mempermalukan Nice ketika melawat ke Allianz Riviera pada pekan ke-16 liga.
Skor cukup telak 1-4 dicatatkan oleh Rudi Garcia dan kawan-kawan di laga tersebut. Kemenangan ini sekaligus memperpanjang rekor tak terkalahkan dalam 13 pertandingan di Liga Domestik.
Sebaliknya, Nantes malah memperpanjang rekor tidak pernah menang di 7 laga terakhirnya di Liga Prancis. Selain itu, dari total kekalahan tersebut, mereka hanya menorehkan tujuh gol ke gawang lawan. Salah satu rekor terburuk dari tim lainnya di Ligue 1.
Data Statistik Lyon vs Nantes & Susunan Pemain
Hingga pekan ke-16, Lyon masih bertengger di posisi kedua klasemen sementara dengan raihan 33 poin, hanya kalah selisih gol dengan Lille yang berada di puncak klasemen. Jumlah gol yang telah ditorehkan oleh tim asuhan Rudi Garcia ini 31 gol, yang terbanyak kedua setelah PSG dengan 35 golnya.
Sementara calon lawannya nanti, Nantes masih tertahan di posisi ke-15 klasemen sementara Liga Prancis dengan raihan 15 poin. Tim yang bermarkas di Stadion La Beaujoire hanya bisa mengemas 18 gol dan sudah kebobolan 27 gol. Catatan tidak pernah menang di tujuh pertandingan terakhir semakin memperpanjang rekor buruk mereka musim ini.
Jika dilihat dari rekor pertemuan kedua tim, sebenarnya cukup berimbang. Dari lima pertandingan terakhir, baik Nantes maupun Lyon sama-sama pernah dua kali meraih kemenangan. Sementara satu pertandingan sisanya berakhir imbang.
Namun, di pertandingan malam ini, Nantes dipastikan tidak diperkuat oleh beberapa pemainnya. Anthony Limbombe dan Kalifa Coulibaly masih cedera. Les Canaris juga jelas tidak bisa memainkan Fabio dan Ludovis Blas yang terkena akumulasi kartu merah di laga sebelumnya.
Akan tetapi, Patrick Collot yang kini menukangi Nantes mengungkapkan bahwa tim akan berupaya untuk memberikan perlawanan terbaik dan bertahan agar bisa mencuri poin dari Lyon.
"Kami akan pergi ke Lyon, untuk menghadapi tim dalam kondisi saat ini. [...] Ini akan menjadi laga sulit, tetapi kami akan mempersiapkan diri dengan baik, mencoba sekuat mungkin bertahan, dan meminimalisir kesalahan," kata Collot seperti dilansir dari laman resmi klubnya.
Sementara Lyon bakal menjamu Nantes, juga dengan beberapa pemain yang absen. Di antaranya, Jean Lucas yang sedang berada di Brazil dan Moussa Dembele yang cedera lengan.
Kelelahan bisa pula menjadi salah satu sebab turunnya performa skuad Lyon. Pasalnya, Les Gones telah melakoni tiga pertandingan berturut-turut dalam sepekan terakhir.
"Level para pemain sedikit rendah, tetapi kami akan memberikan semua yang kami miliki. Setiap orang perlu istirahat sebentar. Kami belum banyak berbicara tentang pertandingan ini, tetapi saya hanya fokus pada itu demi performa terbaik kami," paparnya melalui laman resmi Lyon.
Prediksi Susunan Pemain
Lyon (4-3-3): Anthony Lopes; Léo Dubois, Marcelo, Jason Denayer, Maxwel Cornet; Houssem Aouar, Thiago Mendes, Lucas Paquetá; Tinotenda Kadewere, Memphis Depay, Karl Toko Ekambi.
Nantes (4-3-3): Alban Lafont; Dennis Appiah, Jean-Charles Castelletto, Nicolas Pallois, Charles Traore; Mehdi Abeid, Mehdi Abeid, Imran Louza; Marcus Coco, Moses Simon, Randal Kolo Muani.
H2H Lima Pertemuan Terakhir Lyon vs Nantes
18/01/19 Nantes vs Lyon 3-4
28/09/19 Lyon vs Nantes 0-1
12/04/19 Nantes vs Lyon 2-1
29/09/18 Lyon vs Nantes 1-1
28/04/18 Lyon vs Nantes 2-0
Lima Laga Terakhir Lyon
20/12/20 Nice vs Lyon 1 - 4
22/11/20 Angers vs Lyon 0 - 1
29/11/20 Lyon vs Reims 3 - 0
07/12/20 Metz vs Lyon 1 - 3
14/12/20 PSG vs Lyon 0 - 1
Lima Laga Terakhir Nantes
28/11/20 Marseille vs Nantes 3-1
06/12/20 Nantes vs Strasbourg 0-4
13/12/20 Nantes vs Dijon 1-1
16/12/20 Reims vs Nantes 3-2
20/12/20 Nantes vs Angers 1-1
Live streaming Lyon vs Nantes
Pertandingan Lyon vs Nantes dapat disaksikan melalui live streaming beIN Sports pada Kamis (24/12/2020) pukul 03.00 WIB. Penggemar sepak bola dapat berlangganan beIN Sports Connect untuk mengakses siaran langsung laga-laga Liga Prancis 2020/2021.
Biaya langganan beIN Sport Connect ialah Rp20.000 per minggu dan Rp40.000 per bulan. Dengan beIN Sport Connect, para penggemar sepak bola dapat menyaksikan laga-laga menarik di La Liga Spanyol, Liga Italia dan kompetisi top Eropa lainnya.
Penulis: Muhammad Fadli Nasrudin Alkof
Editor: Addi M Idhom