Menuju konten utama
Bundesliga 2020/2021

Live Bremen vs Dortmund, Prediksi Skor H2H, Siaran TV Liga Jerman

Jadwal Werder Bremen vs Borussia Dortmund dalam lanjutan Bundesliga akan digelar di Weserstadion pada Rabu (16/12/2020).

Live Bremen vs Dortmund, Prediksi Skor H2H, Siaran TV Liga Jerman
Jadon Sancho di laga Borussia Dortmund vs Werder Bremen pada 15 Desember 2018. (AP Photo / Martin Meissner)

tirto.id - Jadwal pertandingan Werder Bremen vs Borussia Dortmund dalam lanjutan Bundesliga akan digelar di Weserstadion pada Rabu (16/12/2020) pukul 02.30 WIB. Siaran langsung laga pekan 12 Liga Jerman 2020/2021 ini dapat disaksikan melalui live streaming Mola TV.

Dortmund bertekad bangkit. Hanya meraih 1 kemenangan dari 5 laga terakhir di semua ajang membuat jabatan pelatih Lucien Favre harus terlepas. Kini, posisi pelatih diisi oleh Edin Terzic, eks asisten Favre yang kini telah mendapatkan kontrak sebagai pelatih utama hingga akhir musim 2020-2021.

Kiprah Terzic tentu masih bisa dipertanyakan untuk mengarsiteki tim dalam jangka waktu lama. Namun, 2 musim lalu ia sempat memimpin tim dalam laga kontra Hoffenheim. Kala itu Terzic menggantikan posisi Favre yang sedang sakit dan Dortmund dibawanya meraih hasil imbang.

Prediksi Bremen vs Dortmund di Bundesliga

Situasi kali ini tentu saja berbeda bagi Terzic. Tekanan lebih besar akan dirasakan oleh sosok yang pernah menjadi asisten Jurgen Klopp di Dortmund pada 2010-2013 ini. Namun, dengan dukungan para pemain, Terzic yakin ia bisa membantu tim melewati momen buruk ini.

“Sekarang kami punya kesempatan untuk memperbaiki situasi ini. Jika saya memang mendapatkan kepercayaan dari para pemain untuk mengatasi ini, maka saya jelas akan menerimanya,” tutur Terzic.

Tugas Terzic tidak akan mudah. Pasalnya Dortmund masih harus tanpa beberapa pemain andalan di pertandingan kontra Bremen nanti. Erling Haaland, Mats Hummels, Thomas Meunier, dan Marcel Schmelzer adalah nama-nama yang harus absen dari skuad Die Borussen. Sedangkan nama Mateu Morey diragukan bisa bermain.

Untungnya, ada satu statistik yang bisa menguatkan Terzic untuk menjalani laga debutnya: Dortmund tak terkalahkan dalam 5 kunjungan terakhir ke Weserstadion khusus di ajang Bundesliga. Dalam masa itu, Dortmund sukses meraih 3 kemenangan dan 2 imbang.

Sementara itu kondisi lebih baik didapati oleh Bremen. Pelatih Florian Kohfeldt bisa menurunkan para pemain terbaiknya yang ikut turun berlaga versus RB Leipzig akhir pekan lalu. Namun, Kohfeldt sadar bahwa kualitas skuad tamu masih lebih bagus dibanding para anak asuhnya.

“Dortmund masih punya cukup pemain berkualitas untuk beradaptasi dengan sistem yang ada,” terang Kohfeldt dalam konferensi pers.

Bremen sendiri saat ini masih berada di urutan 13 klasemen dengan raihan 11 poin. Tanpa kemenangan di 8 laga terakhir di Liga Jerman, tentu akan menjadi masalah tersendiri dari sisi kepercayaan diri para pemain Die Werderaner.

Perkiraan Susunan Pemain

Werder Bremen: Jiri Pavlenka; Theodor Gebre Selassie, Niklas Moisander, Marco Friedl, Ludwig Augustinsson; Christian Gross, Maximilian Eggestein; Kevin Mohwald, Leonardo Bittencourt, Yuya Osako; Joshua Sargent. Pelatih: Florian Kohfeldt

Borussia Dortmund: Roman Burki; Emre Can, Mats Hummels, Manuel Akanji; Felix Passlack, Raphael Guerreiro, Axel Witsel, Julian Brandt; Giovanni Reyna, Jadon Sancho; Marco Reus. Pelatih: Edin Terzic

5 Pertemuan Terakhir Bremen vs Dortmund

22-02-2020: Werder Bremen vs Borussia Dortmund 0-2

04-02-2020: Werder Bremen vs Borussia Dortmund 3-2

28-09-2019: Borussia Dortmund vs Werder Bremen 2-2

04-05-2019: Werder Bremen vs Borussia Dortmund 2-2

05-02-2019: Borussia Dortmund vs Werder Bremen 3-3 (adu penalti 2-4)

5 Pertandingan Terakhir Werder Bremen

12-12-2020: RB Leipzig vs Werder Bremen 2-0

06-12-2020: Werder Bremen vs Stuttgart 1-2

27-11-2020: Wolfsburg vs Werder Bremen 5-3

21-11-2020: Bayern Munchen vs Werder Bremen 1-1

13-11-2020: Werder Bremen vs St Pauli 2-4

5 Pertandingan Terakhir Borussia Dortmund

12-12-2020: Borussia Dortmund vs Stuttgart 1-5

08-12-2020: Zenit St Petersburg vs Borussia Dortmund 1-2

05-12-2020: Eintracht Frankfurt vs Borussia Dortmund 1-1

02-12-2020: Borussia Dortmund vs Lazio 1-1

28-11-2020: Borussia Dortmund vs Koln 1-2

Live Streaming Bremen vs Dortmund

Pertandingan antara Werder Bremen vs Borussia Dortmund dapat Anda saksikan melalui live streaming di Mola TV dengan berlangganan.

Paket Sports Mobile bisa menjadi pilihan dengan biaya Rp 250.000 untuk satu tahun. Selain itu ada Paket Premium Entertainment dengan harga RP 65.000 per bulan dan Rp 500.000 untuk satu tahun.

Dengan berlangganan paket tersebut Anda juga dapat menyaksikan konten olahraga Mola TV lain seperti Liga Inggris, Liga Jerman, Liga Belanda, Liga Belgia, Liga Polandia, UEFA Nations League, Carabao Cup, maupun Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Link Live Streaming Werder Bremen vs Borussia Dortmund Mola TV

Baca juga artikel terkait LIGA JERMAN atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Iswara N Raditya