Menuju konten utama

Lirik Lagu Sephia - Sheila On 7 yang Populer

Lirik lagu Sephia yang dinyanyikan oleh grup band Sheila On 7 dari Yogyakarta. 

Lirik Lagu Sephia - Sheila On 7 yang Populer
Vokalis Sheila On 7, Duta (kiri) bersama gitaris Eross, beraksi saat Britama Spring Fest di Lanud Sutan Sjahrir, Padang, Sumatera Barat, Minggu (11/3/2018). ANTARA FOTO/Iggoy el Fitra

tirto.id - Sheila On 7 adalah salah satu grup band legendaris beraliran pop rock yang berasal dari Yogyakarta.

Grup band ini dibentuk pada 6 Mei 1996. Sheila On 7 lekat dengan musik-musik pop yang dekat dengan ritme kehidupan generasi muda.

Salah satu lagu paling populer bahkan kerap dibawakan oleh Sheila On 7 berjudul "Sephia". Lagu tersebut merupakan bagian dari album dengan judul "Sebuah Kisah Klasik".

Lagu "Sephia" cenderung lebih cepat dan juga mudah untuk dipahami. Sebagian besar menggunakan lirik yang bersifat denotatif atau makna sebenarnya. Hal tersebut membuat lagu tersebut terasa begitu dekat dan mudah untuk dinikmati.

Mengutip jurnal UNNES yang ditulis oleh Galih Roso Anggora pada tahun 2012, menjelaskan bahwa lagu Sephia sendiri dari sudut pandang Fendi merupakan nama yang merujuk pada seorang perempuan yang melakukan peran sebagai selingkuhan.

Hal tersebut digambarkan sebagai sebuah hubungan yang tidak baik terhadap seorang kekasih yang gagal merepresentasikan sebuah cinta yang sejati.

Lirik Lagu Sephia Sheila On 7

Hei, Sephia

Malam ini 'ku takkan datang

Mencoba 'tuk berpaling sayang

Dari cintamu

Hei, Sephia

Malam ini 'ku takkan pulang

Tak usah kau mencari aku

Demi cintamu

Hadapilah ini

Kisah kita takkan abadi

Selamat tidur kekasih gelapku

Semoga cepat kau lupakan aku

Kekasih sejatimu takkan pernah sanggup untuk melupakanmu

Selamat tinggal kasih tak terungkap

Semoga kau lupakan aku cepat

Kekasih sejatimu takkan pernah sanggup untuk meninggalkanmu

Hei, Sephia

Jangan pernah panggil namaku

Bila kita bertemu lagi

Di lain hari

Hadapilah ini

Kisah kita takkan abadi

Selamat tidur kekasih gelapku (oh Sephia…)

Semoga cepat kau lupakan aku (oh Sephia…)

Kekasih sejatimu takkan pernah sanggup untuk melupakanmu

Selamat tinggal kasih tak terungkap (oh Sephia…)

Semoga kau lupakan aku cepat (oh Sephia…)

Kekasih sejatimu takkan pernah sanggup untuk meninggalkanmu

Selamat tidur kekasih gelapku (oh Sephia…)

Semoga cepat kau lupakan aku (oh Sephia…)

Kekasih sejatimu takkan pernah sanggup untuk melupakanmu

Selamat tinggal kasih tak terungkap (oh Sephia…)

Semoga kau lupakan aku cepat (oh Sephia…)

Kekasih sejatimu takkan pernah sanggup untuk meninggalkanmu

Oh Sephia…

Oh Sephia

Oh Sephia

Oh Sephia

Oh Sephia

Oh Sephia…

Baca juga artikel terkait RAGAM DAN HIBURAN atau tulisan lainnya dari Mohamad Ichsanudin Adnan

tirto.id - Musik
Kontributor: Mohamad Ichsanudin Adnan
Penulis: Mohamad Ichsanudin Adnan
Editor: Yandri Daniel Damaledo