tirto.id - Informasi mengenai link tiket konser Baekhyun EXO di Jakarta 2024, termasuk harga dan cara belinya bisa kamu temukan di sini.
Melansir laman Instagram @applewood_official, tiket konser bertajuk ‘2024 Baekhyun Asia Tour Lonsdaleite’ ini bisa didapatkan secara daring dengan mengunjungi link https://BAEKHYUN LONSDALEITE JKT.COM.
Penjualan tiket konser idol Korea Selatan ini akan segera dibuka mulai 2 April 2024 pukul 17.00 WIB.
Konser Baekhyun EXO ini akan berlangsung selama dua hari, yaitu pada Sabtu, 1 Juni dan Minggu, 1 Juni, 2024. Konser Tur Asia grup KPop ini mulai digelar pukul 19.00 WIB, bertempat di ICE BSD Hall 5, Jakarta.
Harga Tiket Konser Baekhyun EXO di Jakarta 2024
Melalui laman resmi Konser Baekhyun EXO, Applewood, selaku promotor konser, membanderol tiket dengan harga paling mahal Rp3.100.000, dan paling murah Rp1.600.000.
Pembeli tiket konser Baekhyun EXO akan mendapatkan sejumlah keuntungan alias Fan Benefits, sesuai dengan kategori masing-masing tiket. Berikut ini sejumlah fan benefits yang bisa kamu dapatkan:
- Tiket VIP A/B Standing seharga Rp3.100.000, akan mendapatkan sound check, send off (1000 pembeli tiket), signed poster (untuk 60 poster), exclusive photocard
- A/B Seating seharga Rp2.600.000, akan mendapatkan send off (200 pembeli tiket), signed poster (untuk 20 poster), exclusive photocard
- C/D Seating seharga Rp1.600.000, akan mendapatkan signed poster (untuk 20 poster), exclusive photocard
Sebagai informasi, harga tiket yang tercantum, belum termasuk dengan pajak pemerintah sebesar 10%, serta biaya layanan dan biaya lainnya.
Tata Cara Tiket Konser Baekhyun EXO di Jakarta 2024
Ada sejumlah hal yang perlu kamu perhatikan saat kamu membeli tiket konser Baekhyun EXO ini:
1. Fan benefit hanya berlaku bagi kamu yang sudah membayar tiket.
2. Fan benefit akan dipilih secara acak oleh sistem.
3. Fan benefit tidak bisa dipindahtangankan dan tidak bisa diganti.
4. Pemenang untuk mendapatkan signed poster dan send off akan dipilih secara acak. Ini hanya berlaku bagi kamu yang membeli dan membayar tiket sampai tanggal 20 Mei 2024, pukul 23.59 (lucky draw).
5. Semua pemenang fan benefit, serta seluruh pengumuman akan diumumkan tiga hari sebelum event melalui akun official media sosial Applewood.
6. Pihak promotor berhak atas semua amandemen, pergantian, interpretasi event, maupun dibatalkannya acara ini.
7. Semua photocard akan disiapkan secara random, serta akan dibagikan kepada semua pembeli tiket yang sudah membayar.
8. Photocard didesain dengan foto dan tulisan tangan artis yang tidak dirilis sebelumnya.
Ketentuan dan Aturan Pembelian Tiket Konser Baekhyun EXO di Jakarta 2024
Selain berbagai hal di atas, ketentuan dan aturan pembelian (terms and conditions) tiket konser Baekhyun EXO ini juga perlu kamu cermati:
1. Tiket (E-Ticket dan Tiket Fisik) dapat dibeli melalui baekhyunlonsdaleiteinjkt.com.
2. Tautan pembelian tiket akan tersedia 30 menit sebelum penjualan dimulai. Pembeli tidak bisa melakukan pembelian sebelum penjualan dimulai. Setelah penjualan dimulai pada pukul 17:00, pembeli secara otomatis akan mendapatkan antrian pembelian.
3. Pembeli hanya bisa membeli maksimal 4 (empat) tiket per transaksi.
4. Setelah pembayaran berhasil, pembeli akan menerima email konfirmasi pemesanan. E-tiket yang berisi Nomor Tempat Duduk / Nomor Antrian (berdiri) akan dikirimkan melalui email 1 minggu sebelum acara.
5. E-Tiket harus ditukarkan dengan tiket fisik sebelum memasuki venue.
6. Setiap E-Ticket memiliki barcode yang unik dan hanya berlaku untuk satu orang.
7. Harga tiket belum termasuk pajak pemerintah, biaya layanan dan biaya lainnya yang berlaku.
8. Penyelenggara berhak menolak atau melarang pembeli masuk ke dalam area acara jika barcode tiket sudah pernah digunakan sebelumnya.
9. Nomor antrian akan diberikan kepada pembeli secara otomatis berdasarkan waktu pembelian dan nomor yang tersedia.
10. Pembeli tiket yang berada di area acara harus menggunakan tiket asli yang telah ditukarkan.
11. Tiket tidak dapat dikembalikan atau ditukar dalam keadaan apapun kecuali dinyatakan secara khusus oleh promotor. Penundaan atau pembatalan acara tunduk pada syarat dan ketentuan.
12. Nama lengkap dan Nomor KTP/Paspor yang diisi di Formulir Pemesanan Tiket harus sama dengan KTP/Paspor fisik.
13. Tiket masuk akan ditolak jika tiket tidak dibeli dari Promotor atau tempat penjualan resmi lainnya.
14. Dilarang menjual kembali tiket dengan harga yang sama atau harga yang melebihi harga pembelian resmi.
15. Syarat dan tempat penukaran tiket fisik akan diinformasikan melalui media sosial Penyelenggara.
16. Penyelenggara berhak mengubah, menambah atau memodifikasi semua ketentuan yang disebutkan dalam Syarat dan Ketentuan dan/atau informasi mengenai acara.
17. Promotor tidak bertanggung jawab atas tiket yang hilang dan dicuri.
18. Penyelenggara tidak akan menerbitkan tiket baru kepada pemegang tiket yang secara sengaja atau tidak sengaja kehilangan tiketnya.
19. Pembeli tiket dengan ini menyatakan mengesampingkan hak hukum untuk mengajukan tuntutan, baik melalui pengadilan maupun cara lain yang diizinkan secara hukum untuk menuntut Promotor dan Mitra Penjual Tiket apabila terjadi pembatalan acara.
20. Apabila suatu acara dibatalkan oleh Penyelenggara maka Penyelenggara akan menginformasikan mengenai mekanisme pengembalian dana.
21. Pembeli setuju bahwa biaya layanan pada saat pembelian, tidak akan dikembalikan.
22. Dengan membeli tiket 2024 BAEKHYUN ASIA TOUR [Lonsdaleite] IN JAKARTA, pembeli menyetujui syarat dan ketentuan yang berlaku.
Penulis: Lucia Dianawuri
Editor: Yandri Daniel Damaledo