Menuju konten utama

Link PPDB Purworejo SMP 2023 Zonasi, Prestasi, & Perpindahan

Link pendaftaran PPDB Purworejo SMP 2023 Zonasi, Prestasi, dan Perpindahan yang dibuka 19 Juni 2023.

Link PPDB Purworejo SMP 2023 Zonasi, Prestasi, & Perpindahan
Ilustrasi PPDB. foto/Istockphoto

tirto.id - Jadwal pendaftaran PPDB Purworejo jenjang SMP 2023 untuk Jalur Zonasi, Prestasi, dan Perpindahan Tugas Orang Tua/Wali sudah dibuka hari ini, Senin, 19 Juni 2023.

Seleksi dari berkas pendaftaran ini akan berlangsung mulai 22-23 Juni mendatang. Sementara itu, pengumuman baru akan disiarkan penyelenggara seleksi pada 24 Juni 2023. Untuk melakukan pendaftaran, Anda dapat mengakses laman resmi berikut:

Link Daftar PPDB Purworejo SMP 2023 Jalur Zonasi, Prestasi, dan Perpindahan Ortu

Lalu, bagaimana persyaratan, tata cara daftar, jadwal lengkapnya?

Persyaratan PPDB Purworejo SMP 2023 Zonasi, Prestasi & Perpindahan Ortu

Berdasarkan informasi yang dibagikan laman PPDB Kabupaten Purworejo, terdapat beberapa syarat yang mesti dipenuhi para CPDB jenjang SMP 2023. Berikut ini daftar syarat pendaftarannya.

  • Punya Ijazah atau Surat Tanda Tamat Belajar SD/Sederajat;
  • Berusia maksimal 15 tahun pada 1 Juli 2023, dibuktikan melalui Akta Kelahiran (bisa menunjukkan dokumen asli atau scan dokumen asli);
  • WNI (Warga Negara Indonesia) wajib melampirkan KK dan menunjukkan dokumen aslinya;
  • Untuk WNA (Warga Negara Asing) wajib melampirkan fotokopi Kartu Izin Tinggal dan dokumen yang berkaitan dengannya;
  • Surat Penugasan bagi mereka yang ikut Jalur Perpindahan Tuga s Orang Tua;
  • Fotokopi piagam prestasi yang dimiliki;
  • Jalur Prestasi mempunyai nilai rapor kelas 4 dan 5 semester 1-2, lalu kelas 6 semester 1;

Alur dan Tata Cara Daftar PPDB Purworejo SMP 2023

Pendaftaran PPDB Purworejo jenjang SMP 2023 terdiri dari beberapa alur, mulai dari proses registrasi akun PPDB bagi mereka yang berasal dari luar kota, mendaftar, hingga daftar ulang.

Berikut ini alur pendaftaran PPDB Purworejo SMP tahun ini.

  1. Peserta didik yang berasal dari luar daerah melakukan registrasi akun PPDB Purworejo;
  2. Melakukan login akun calon peserta didik baru;
  3. Mengisi biodata;
  4. Peserta melakukan pendaftaran;
  5. Seleksi akan berlangsung setelah itu;
  6. Hasil seleksi akan diumumkan;
  7. Peserta melakukan daftar ulang.
Dilansir laman resmi penyelenggara, pendaftaran dapat dilakukan secara online maupun offline. Berikut ini tata cara daftarnya.

Cara Daftar PPDB Purworejo SMP 2023 Online:

  1. Buka laman ppdb.purworejokab.go.id;
  2. Klik login, kemudian masukkan data berupa username dan password;
  3. Unggah dokumen yang diminta sistem;
  4. Cetak bukti pendaftaran jika sudah selesai.
Cara Daftar PPDB Purworejo SMP 2023 Offline:

  1. Datang ke sekolah terdekat dengan didampingi orang tua;
  2. Serahkan berkas pendaftaran ke petugas pendaftaran PPDB di sekolah tersebut;
  3. Petugas akan memverifikasi kelengkapan berkas;
  4. Bukti pendaftaran akan diserahkan ke pendaftar jika berhasil.

Jadwal PPDB Purworejo SMP 2023 Zonasi, Prestasi & Perpindahan Ortu

Berikut ini jadwal pendaftaran PPDB Purworejo 2023 untuk jenjang SMP jalur Zonasi, Prestasi, dan Perpindahan Tugas Orang Tua/Wali.

  • Pendaftaran: 19-21 Juni 2023
  • Verifikasi Berkas: 19-21 Juni 2023
  • Seleksi: 22-23 Juni 2023
  • Pengumuman: 24 Juni 2023
  • Daftar Ulang: 26-28 Juni 2023

Baca juga artikel terkait PPDB 2023 atau tulisan lainnya dari Yuda Prinada

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Yuda Prinada
Penulis: Yuda Prinada
Editor: Yantina Debora