tirto.id - Live streaming Timnas U-19 Indonesia vs Arab Saudi dalam laga uji coba jelang Piala AFC U-19 2018 akan tayang Rabu (10/10/2018) sore ini. Laga yang bertempat di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang tersebut dapat diakses lewat laman RCTI dengan jadwal kickoff pukul 15.30 WIB.
Bagi kedua kesebelasan, duel ini jelas percobaan paling ideal. Timnas U-19 Indonesia perlu menghadapi tim seperti Arab Saudi karena lawan yang akan mereka hadapi pada Piala AFC U-19 mendatang adalah kesebelasan yang punya karakter bermain tak beda jauh dari skuat asal Timur Tengah tersebut. Mereka antara lain Qatar dan Uni Emirat Arab, serta satu lagi Taiwan.
Sedangkan bagi Arab Saudi, duel kontra Indonesia bisa jadi tolak ukur posisi mereka pula. Pada AFC U-19 mendatang, lawan satu grup mereka adalah Malaysia, China, serta Tajikistan. Bukan rahasia lagi jika Indonesia punya karakter bermain cepat dengan umpan-umpan bawah seperti Malaysia dan China.
"Mungkin untuk pertandingan besok kami akan fokus kepada tim kami sendiri, yang saya tahu dari [pemain] Arab Saudi mereka mungkin tinggi-tinggi dan Insy Allah kami akan menampilkan yang maksimal untuk pertandingan besok," tutur kapten Indonesia, Rachmat Irianto.
Pada gelaran Piala AFC U-19 sendiri, Indonesia mendapat target dari PSSI untuk mencapai fase semifinal. Jika lolos hingga babak tersebut, Garuda Nusantara akan sekaligus mengamankan satu tiket untuk tampil di Piala Dunia U-20 tahun depan.
"Persiapan jelang Piala AFC U-19 terus kami lakukan, perkembangan pemain semakin baik dan positif," ungkap pelatih Timnas U-19 Indonesia, Indra Sjafri.
Laga Timnas U-19 Indonesia vs Arab Saudi dapat disaksikan melalui live streaminglewat link (tautan) berikut:
Live Streaming Timnas U-19 Indonesia vs Arab Saudi di RCTI
Live Streaming Timnas U-19 Indonesia vs Arab Saudi di meTube
*catatan: perubahan jadwal dan kebijakan penayangan dapat terjadi sewaktu-waktu
Editor: Herdanang Ahmad Fauzan