tirto.id - Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Sekolah Menengah Pertama (SMP) Kabupaten Sleman tahun 2021 untuk jalur tertentu sudah memasuki tahap pengumuman.
Pada hari ini, Rabu, 23 Juni 2021, pengumuman untuk jalur Zonasi Radius, Afirmasi, Perpindahan Tugas Orang Tua/Wali, dan Prestasi akan disiarkan secara online melalui situs sleman.siap-ppdb.com mulai pukul 13.00 WIB.
Lain itu, seperti dikutip dari Juknis PPDB SMP Sleman Tahun 2021, hasil seleksi juga akan ditempel di papan pengumuman sekolah masing-masing.
Berikut cara cek pengumuman PPDB SMP Sleman melalui situs sleman.siap-ppdb.com:
1. Kunjungi portal PPDB Sleman di sleman.siap-ppdb.com
2. Pilih jenjang sekolah lalu klik jalur pendaftarannya, misalnya, “SMP” lalu klik “Prestasi”
3. Pilih menu “Seleksi”
4. Klik menu “Pilih Sekolah”
5. Akan muncul pop up daftar sekolah, pilih salah satu, misalnya, “SMPN 1 SLEMAN”
6. Di layar berikutnya akan ditampilkan daftar nama siswa/siswi yang dinyatakan lulus seleksi
Setelah calon peserta didik baru yang dinyatakan diterima di sekolah tujuan, wajib melakukan daftar ulang atau lapor diri di sekolah penerima atau dilaksanakan secara offline.
Berikut jadwal dan cara daftar ulang atau lapor diri untuk jalur Zonasi Radius, Afirmasi, Perpindahan Tugas Orang Tua/Wali, dan Prestasi:
- Jalur Zonasi Radius, Afirmasi, Perpindahan Tugas Orang Tua/Wali, dan Prestasi pada tanggal 23 Juni 2021 pukul 13.30 WIB sampai dengan pukul 14.30 WIB dan tanggal 24 Juni 2021 pukul 08.00 WIB sampai dengan pukul 10.00 WIB
- Pendaftar menyerahkan tanda bukti pendaftaran
- Calon peserta didik baru yang melakukan daftar ulang atau lapor diri wajib menerapkan protokol kesehatan
- Hasil seleksi dapat dibatalkan apabila terbukti adanya pemalsuan atau ketidaksesuaian dokumen persyaratan
Selain jalur Zonasi Radius, Afirmasi, Perpindahan Tugas Orang Tua/Wali, dan Prestasi, PPDB SMP Sleman juga membuka jalur lain, yakni Zona Wilayah. Saat ini jalur tersebut masih dalam tahap pendaftaran yang akan ditutup pada 24 Juni 2021 pukul 14.00 WIB.
Pengumuman hasil PPDB Zona Wilayah sendiri baru akan dirilis pada 25 Juni 2021 pukul 08.00 WIB secara online melalui situs sleman.siap-ppdb.com dan ditempel di papan pengumuman sekolah masing-masing.
Sementara untuk tahapan daftar ulang, jalur Zonasi Wilayah diagendakan pada tanggal 25 Juni 2021 pukul 09.00 WIB sampai dengan 11.30 WIB dan 26 Juni 2021 pukul 08.00 WIB sampai dengan pukul 12.00 WIB.