Menuju konten utama

Link Cek Hasil SMMPTN Barat UNIMAL Aceh 2022 & Jadwal Daftar Ulang

Pengumuman hasil UTBK SMMPTN Barat 2022 untuk Universitas Malikussaleh (UNIMAL) dan jadwal daftar ulang.

Link Cek Hasil SMMPTN Barat UNIMAL Aceh 2022 & Jadwal Daftar Ulang
Ilustrasi. ANTARAFOTO/Basri Marzuki

tirto.id - Pengumuman hasil UTBK SMMPTN Barat 2022 untuk Universitas Malikussaleh (UNIMAL) Aceh Utara dirilis Senin tanggal 18 Juli 2022 sejak pukul 16.00 WIB. Peserta dapat melakukan pengecekan hasil Seleksi Mandiri UNIMAL melalui website https://pengumuman.smmptnbarat.id atau melalui link mirror. Link mirror UNIMAL di tautan ini.

Peserta dapat melakukan pengecekan hasil Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) dalam Seleksi Mandiri Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SMMPTN) Barat UNIMAL 2022 dengan mudah. Lakukan beberapa langkah berikut ini:

(1) Buka website https://pengumuman.smmptnbarat.id atau link mirror di tautan ini; (2) Masukkan nomor peserta UTBK SMMPTN Barat dan tanggal lahir dengan format DD/MM/YYYY; serta (3) Klik tombol Lihat Hasil Seleksi dan layar akan menampilkan data secara otomatis.

Bagi peserta yang dinyatakan lolos seleksi SMMPTN Barat 2022 Universitas Malikussaleh (Unimal) harus segera melakukan daftar ulang. Kegiatan rangkaian daftar ulang dibuka mulai 20 Juli 2022. Jika peserta melewatkan proses daftar ulang, maka dinyatakan mengundurkan diri.

Jadwal Daftar Ulang SMMPTN Barat 2022 UNIMAL

Jadwal daftar ulang calon mahasiswa baru jalur SMMPTN Barat 2022 di UNIMAL telah ditetapkan melalui surat pengumuman Wakil Rektor Bidang Akademik Nomor 3618/UN45/PM.00.01/2022. Salinan surat pengumuman ini dapat diunduh melalui tautan ini.

Dalam rangkaian daftar ulang di UNIMAL, ada beberapa Program Studi (Prodi) yang mengharuskan calon mahasiswa baru untuk melakukan tes kesehatan sebelum berlanjut ke tahap pengisian Uang Kuliah Tunggal (UKT).

Prodi tersebut adalah Kedokteran, Psikologi, Teknik Kimia, Arsitektur, dan Pendidikan Kimia. Tes kesehatan berlangsung 20-21 Juli 2022 dan hasilnya diumumkan lewat situs https://pmb.unimal.ac.id.

Para peserta dari prodi lain tidak perlu melakukan tes kesehatan dan bisa langsung melakukan pengisian UKT online lewat situs https://ukt.unimal.ac.id, dengan jadwal tanggal 20-25 Juli 2022. Dalam pengisian UKT ini, terdapat sejumlah syarat berkas dalam bentuk file digital berukuran 300kB per file, untuk diunggah dengan rincian sebagai berikut:

  • File pas foto dalam format JPG.
  • File scan Kartu Keluarga (KK) dalam Format JPG.
  • File scan rekening listrik 3 Bulan terakhir (digabungkan dalam satu file) dalam format JPG.
  • File scan rekening air PDAM 3 bulan terakhir (jika menggunakan PDAM) dalam format JPG.
  • File scan foto rumah (tampak depan, belakang, samping kiri, dan samping kanan yang digabung dalam satu file) dalam format JPG.

Berkas Daftar Ulang SMMPTN Barat 2022 UNIMAL

Usai pengisian UKT, pengumuman jumlah UKT akan disampaikan pada 27 Juli 2022. Peserta dapat melakukan pembayaran UKT dan Sumbangan Pengembangan Institusi (SPI) pada 29 Juli-5 Agustus 2022 melalui bank mitra.

Setelah membayar UKT dan SPI, calon mahasiswa baru melakukan pendaftaran ulang online di situs https://pumaba.unimal.ac.id dengan turut mengunggah berkas berikut:

  • File pas foto dalam format JPG.
  • File scan Kartu SMMPTN dalam format JPG.
  • File scan SKHU/SKL/Ijazah dalam format PDF.
  • File scan Kartu Keluarga dalam format PDF.
  • File scan Bukti Pembayaran UKT dan pembayaran SPI.

Rangkaian daftar ulang mahasiswa baru UNIMAL berakhir dengan proses pendaftaran ulang online tersebut. Nomor Induk Mahasiswa (NIM) akan keluar paling lambat 11 Agustus 2022. Pengenalan Mahasiswa Baru (Pamaba) dijadwalkan berlangsung 22-26 Agustus 2022 dan kuliah hari pertama pada 5 September 2022.

Baca juga artikel terkait SMMPTN BARAT 2022 atau tulisan lainnya dari Ilham Choirul Anwar

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Ilham Choirul Anwar
Penulis: Ilham Choirul Anwar
Editor: Iswara N Raditya