Menuju konten utama
Jadwal Bola Malam Ini

Leicester vs Southampton: Prediksi, Skor H2H, Live EPL 17 Jan 2021

Jadwal bola malam ini: live streaming Liga Inggris, Leicester City vs Southampton dapat ditonton di Mola TV pada Minggu dini hari (7/1/2021). 

Leicester vs Southampton: Prediksi, Skor H2H, Live EPL 17 Jan 2021
Pemain sepak bola Leicester City Jamie Vardy membawa bola diikuti pemain sepak bola Manchester United Eric Bailly saat pertandingan antara Manchester United melawan Leicester City dalam Liga Premier di King Power Stadium, Leicester, Britain, Sabtu (26/12/2020). ANTARA FOTO/Pool via REUTERS/Carl Recine/aww/cfo

tirto.id - Jadwal Premier League 2020/2021 pekan 19 mempertemukan Leicester City vs Southampton pada Minggu (17/1/2021) pukul 03.00 WIB dini hari. Duel seru kedua tim di Stadion King Power dapat disaksikan melalui live streaming Mola TV.

Jelang akhir paruh musim pertama, persaingan klasemen papan atas EPL kian ketat. Leicester City kini duduk di posisi 4 dengan 32 poin, sama dengan perolehan poin Manchester City (peringkat 3) dan Everton (peringkat 5).

Sementara puncak klasemen Liga Inggris masih dikuasai oleh Manchester United dengan 36 poin, yang pekan ini akan melawan Liverpool, pemilik posisi runner-up dan 33 poin.

Southampton datang ke markas The Foxes tentu dengan membawa misi merangkak ke papan atas. Berada di posisi 7 dengan 29 poin, The Saints (julukan Southampton) punya peluang untuk melaju ke lima besar jika mampu menang dalam laga malam ini.

Prediksi Leicester City vs Southampton

Sebelum berduel di King Power dini hari nanti, kedua tim sama-sama memiliki bekal positif dengan memenangkan pertandingan terakhirnya. The Foxes (julukan Leicester) menang 4-1 saat bersua Stoke City di putaran 3 Piala FA. Adapun Southampton mengandaskan Liverpool 1-0 pada 4 Januari 2021.

“Saya pikir liga sangat ketat saat ini, jadi periode ini akan menjadi sangat penting, serta itu akan mencerminkan juga siapa yang akan berada 'di sana' pada akhirnya. Mudah-mudahan itu kami," tutur Youri Tielemans, gelandang Leicester City, dikutip dari laman resmi klub.

Dalam laga Minggu dini hari ini pasukan Brendan Rodgers tidak akan dipekuat oleh Dennis Praet yang terkena cedera hamstring.

Rodger mengonfirmasi melalui laman resmi klubnya bahwa pemain berkebangsaan Belgia tersebut diperkirakan bakal absen selama 3 bulan. Kabar baiknya, Jamie Vardy dan James Maddison yang absen dalam laga Leicester versus Stoke City, kemungkinan bisa kembali tampil.

Sedangkan di kubu tim tamu, skuad Ralph Hasenhüttl kini sedang diterpa badai cedera. Menjalani jadwal padat sejak Libur Natal 2020 kemarin, The Saints kini harus kehilangan Jannik Vestergaard, Nathan Redmond, Moussa Djenepo, dan Michael Obafemi yang mengalami cedera. Danny Ings juga dipastikan absen dalam laga di markas Leicester setelah dinyatakan positif Covid 19.

Hasenhüttl diprediksi akan menurunkan para pemain muda dalam laga ini, seperti yang ia lakukan saat Southampton menjamu Liverpool.

"Penting bagi kami bermain dengan baik pekan ini, dengan latihan intens di lapangan, dan banyak pemain muda terlibat dalam sesi itu," tutur Hasenhüttl, dikutip laman resmi Southampton.

"Musim ini, ada momen-momen di mana kami memiliki banyak pemain muda. Semakin banyak mereka belajar saat masa muda, semakin mudah bagi saya," imbuh Hasenhüttl.

Apabila melihat statistik lima perjumpaan terakhir Leicester City dengan Southampton, kedua tim cukup berimbang dengan berbagi dua kemenangan dan sekali seri.

Namun, jika melihat performa masing-masing tim pada musim ini, Leicester lebih unggul dari sisi lini serang. Jamie Vardy dan kolega membuat 31 gol dari 17 laga, lima gol lebih banyak dari yang diciptakan Southampton.

Meski demikian, The Foxes mesti berhati-hati dengan bola mati yang dimiliki Southampton. Total 9 dari 26 gol Southampton pada musim ini dibuat lewat set piece.

Head to Head (H2H) Leicester vs Southampton

11/01/20: Leicester vs Southampton 1-2

25/10/19: Southampton vs Leicester 0-9

12/01/19: Leicester vs Southampton 1-2

27/11/18: Leicester vs Southampton 0-0

25/08/18: Southampton vs Leicester 1-2

5 Laga Terakhir Leicester

09/01/21: Stoke City vs Leicester 0-4

03/01/21: Newcastle vs Leicester 1-2

28/12/20: Crystal Palace vs Leicester 1-1

26/12/20: Leicester vs Man United 2-2

20/12/20: Tottenham vs Leicester 0-2

5 Laga Terakhir Southampton

04/01/21: Southampton vs Liverpool 1-0

29/12/20: Southampton vs West Ham 0-0

26/12/20: Fulham vs Southampton 0-0

19/12/20: Southampton vs Man City 0-1

16/12/20: Arsenal vs Southampton 1-1

Prediksi Susunan Pemain Leicester vs Soton

Leicester City (4-2-3-1): Danny Ward; James Justin, Wesley Fofana, Caglar Soyuncu, Luke Thomas; Nampalys Mendy, Dennis Praet; Cengiz Under, Marc Albrighton, Demarai Gray; Kelechi Iheanacho.

Southampton (4-4-2): Alex McCarthy; Kyle Walker-Peters, Jan Bednarek, Jack Stephens, Ryan Bertrand; Oriol Romeu, James Ward-Prowse, Moussa Djenepo, Theo Walcott; Che Adams, Shane Long.

Live Streaming Leicester City vs Southampton

Jika tidak mengalami perubahan jadwal, laga Leicester City vs Southampton dapat ditonton melalui live streaming Mola TV pada Minggu, 17 Januari 2021 mulai 03.00 WIB.

Paket Sports Mobile bisa menjadi pilihan dengan biaya Rp250.000 untuk satu tahun. Selain itu ada paket Premium Entertainment dengan harga Rp65.000 per bulan dan Rp500.000 untuk satu tahun.

Anda juga dapat menyaksikan konten olahraga Mola TV lain seperti Liga Inggris, Liga Jerman, Liga Belanda, Liga Belgia, Liga Polandia, UEFA Nations League, Carabao Cup, maupun Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Link Streaming Leicester vs Southampton

Baca juga artikel terkait LIGA INGGRIS atau tulisan lainnya dari Rofi Ali Majid

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Rofi Ali Majid
Penulis: Rofi Ali Majid
Editor: Addi M Idhom