Menuju konten utama
Copa America 2019

Kolombia vs Paraguay: Prediksi, Skor H2H, dan Siaran Langsung

Dari 46 pertemuan terakhir di antara keduanya, Kolombia memenangi 21 laga, sedangkan Paraguay unggul di 19 pertandingan, sisanya imbang.

Kolombia vs Paraguay: Prediksi, Skor H2H, dan Siaran Langsung
Selebrasi Gol Yerry Mina pada pertandingan babak 16 besar Piala Dunia 2018 antara Timnas Kolombia vs Timnas Inggris di Spartak Stadium, Moskow, Rusia, Rabu (04/07/2018). AP Photo/Ricardo Mazalan

tirto.id - Kolombia dan Paraguay akan saling berhadapan di Arena Fonte Nova, Senin (24/06/2019) pukul 02.00 WIB. Duel pamungkas di Grup B Copa America 2019 ini memang terasa akan semarak. Pasalnya, dilihat dari rekor pertemuan pun keduanya cukup berimbang.

Dari 46 pertemuan terakhir di antara keduanya, Kolombia memang lebih unggul. Namun, selisihnya pun benar-benar tidak jauh. Yakni Los Ticos sukses memenangi 21 pertandingan, sedangkan Albirroja unggul di 19 laga. Sementara enam pertandingan tersisa berakhir dengan skor sama kuat.

Dalam dua pertandingan terkini di Kualifikasi Piala Dunia 2018 pun keduanya bisa saling mengalahkan. Hebatnya, kemenangan yang diraih sama-sama terjadi di markas lawan. Pada 7 Oktober 2016, Kolombia mencuri kemenangan 0-1 berkat gol tunggal Edwin Cardona di menit akhir laga.

Sementara pada pertemuan di markas Kolombia, giliran Paraguay yang meraih kemenangan. Saat itu, pada 6 Oktober 2017, Kolombia sempat unggul lewat gol Radamel Falcao di menit 79. Namun Oscar Cardozo dan Antonio Sanabria mencetak dua gol balasan jelang akhir pertandingan.

Namun jika dirapatkan di lima pertandingan terakhir saja maka Kolombia yang lebih unggul. Dalam periode tersebut, Kolombia sukses meraup empat kemenangan berbanding satu milik Paraguay.

Berkaca dari hasil tersebut, bukan tak mungkin pertandingan nanti akan berjalan agak berat bagi pasukan Eduardi Berizzo. Hanya saja menjadi agak tak menarik jika sampai Carlos Queiroz merotasi beberapa pemain intinya. Memang, dalam hal ini menjadi maklum karena Kolombia sudah dipastikan menjadi juara Grup B dan lolos ke perempat final.

Sementara Paraguay sendiri di laga ini masih harus memastikan tiga angka guna menjadi runner-up grup. Bukan pekerjaan mudah tentunya karena performa mereka di Copa America 2019 ini masih belum stabil ketika hanya bisa bermain imbang kontra Qatar dan Argentina.

Skor Head-to-head (H2H) 5 Pertemuan Terakhir Kolombia vs Paraguay

06/10/2017: Kolombia 1-2 Paraguay

07/10/2016: Paraguay 0-1 Kolombia

08/06/2016: Kolombia 2-1 Paraguay

16/10/2013: Paraguay 1-2 Kolombia

12/10/2012: Kolombia 2-0 Paraguay

5 Pertandingan Terakhir Kolombia

19/06/2019: Kolombia 1-0 Qatar

15/06/2019: Argentina 0-2 Kolombia

09/06/2019: Peru 0-3 Kolombia

03/06/2019: Kolombia 3-0 Panama

26/03/2019: Korea Selatan 2-1 Kolombia

5 Pertandingan Terakhir Paraguay

20/06/2019: Argentina 1-1 Paraguay

16/06/2019: Paraguay 2-2 Qatar

09/06/2019: Paraguay 2-0 Guatemala

06/06/2019: Paraguay 1-1 Honduras

27/03/2019: Paraguay 2-4 Meksiko

Siaran Langsung Kolombia vs Paraguay

Siaran langsung Kolombia vs Paraguay dapat dinikmati melalui tayangan di On Channel K-Vision pada hari Senin (24/06/2019) pukul 02.00 WIB.

Baca juga artikel terkait COPA AMERICA 2019 atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Ibnu Azis