Menuju konten utama

Klasemen Proliga 2022, Hasil, Peringkat Samator, & Jadwal 4-6 Maret

Klasemen Proliga 2022, hasil Proliga pekan 7, peringkat Samator dan jadwal Proliga pekan 8 yakni 4-6 Maret 2022.

Klasemen Proliga 2022, Hasil, Peringkat Samator, & Jadwal 4-6 Maret
Pemain Jakarta BNI 46 Sigit Ardian (kiri) melakukan smes ke arah tim Jakarta Pertamina Energi saat pertandingan seri pertama putaran kedua Bola Voli Proliga 2020 di GOR Tri Dharma, Gresik, Jawa Timur, Minggu (1/3/2020). ANTARA FOTO/Moch Asim/wsj.

tirto.id - Jadwal PLN Mobile Proliga 2022 game week 8 diselenggarakan pada Jumat (4/3/2022) hingga Minggu (6/3/2022) di GOR Kawah Candradimuka Padepokan Voli Jenderal Polisi Kunarto, Sentul, Bogor.

Pertarungan pekan pemungkas iini bisa disimak secara live via tayangan Vidio. Juara bertahan Surabaya Bhayangkara Samator berada di peringkat 3 dan sudah memastikan tiket final four 2022.

Untuk kategori tim putra, 4 klub peserta ajang bola voli itu sudah mendapatkan jatah tampil dalam fase selanjutnya, yakni babak final four Proliga 2022.

Jakarta BNI 46 (BNI) menjadi tim terakhir yang menyegel satu tempat. Pada Minggu (27/2/2022), anak asuh Samsul Jais menumbangkan Bogor Lavani (LAV) via skor 3-1.

BNI langsung memimpin pada dua set awal. Laga dilewati dengan hasil keunggulan 25-23 dan 25-23. Memasuki set ketiga, LAV memperkecil kedudukan melalui skor 22-25.

Dimas Saputra Pratama dan kawan-kawan akhirnya memastikan tambahan tiga poin pada set keempat lewat kemenangan 25-20. Alhasil, BNI berdiri pada posisi 4 dengan raihan 13 angka sekaligus mendapatkan jatah untuk tampil dalam final four mendatang.

"Saya senang karena sudah pasti lolos ke final four. Saya menerapkan strategi servis. Sehingga lawan tidak bisa melakukan serangan balik," kata Samsul Jais, sang arsitek tim, seperti dilaporkanAntara News.

Dengan hasil tersebut, maka pagelaran Proliga 2022 untuk kategori putra kini sudah memiliki 4 tim yang akan berlaga dalam babak selanjutnya.

Selain Jakarta BNI 46, sebelumnya juga sudah ada Jakarta Pertamina Pertamax (JPX), Bogor Lavani (LAV), serta Surabaya Bhayangkara Samator (SBS) yang telah memastikan langkah lebih dulu.

JPX saat ini menduduki peringkat pertama dengan 17 poin yang berasal dari 6 kali kemenangan. Sedangkan LAV yang juga mengoleksi poin sama (17 angka), duduk sebagai runner-up lantaran 5 kali memenangkan laga.

Sementara SBS menempati urutan ketiga dalam klasemen sementara. Sang juara bertahan itu mengoleksi 16 poin yang berasal dari 5 kali kemenangan.

Pada bagian putri, 3 tim sudah mendapatkan jatah bertanding dalam babak final foul Proliga 2022. Mereka adalah Jakarta Pertamina Fastron (JPF), Bandung BJB (BJB), dan Gresik Petrokimia (GPP).

Pada Minggu (27/2), Gresik Petrokimia mengungguli Jakarta Popsivo Polwan lewat skor 3-1 usai sempat kalah pada set pertama (25-27, 25-20, 25-18, dan 25-23).

Klub yang ditukangi Ayub Hidayat itu pun naik ke peringkat 3 dengan 10 poin. Bersama JPF (21 angka) dan BJB (10 angka), ketiga tim ini dipastikan lolos fase selanjutnya.

Sedangkan tiket terakhir dari kategori putri masih akan menjadi rebutan antara Jakarta Popsivo Polwan (JMP) dan Jakarta Elektrik PLN (JEP). JMP saat ini mengantongi 6 angka dari 2 kali kemenangan dan JEP mengumpulkan 4 poin dari hasil sekali kemenangan.

Daftar Tim Lolos Final Four Proliga 2022

Putra

  • Jakarta Pertamina Pertamax (JPX)
  • Bogor Lavani (LAV)
  • Surabaya Bhayangkara Samator (SBS)
  • Jakarta BNI 46 (BNI)

Putri

  • Jakarta Pertamina Fastron (JPF)
  • Bandung BJB (BJB)
  • Gresik Petrokimia (GPP)

Hasil Proliga 2022 Pekan 7 25-27 Februari 2022

  • Gresik Petrokimia vs Jakarta Elektrik PLN 3-0
  • Jakarta Popsivo Polwan vs Jakarta Pertamina Fastron 0-3
  • Jakarta Pertamina Pertamax vs Bogor Lavani 0-3
  • Surabaya Bhayangkara Samator vs Palembang Bank Sumselbabel 3-1
  • Gresik Petrokimia vs Jakarta Popsivo Polwan 3-1
  • Jakarta BNI 46 vs Bogor Lavani 3-1

Jadwal Proliga 2022 Pekan 8

Berikut adalah jadwal lengkap Proliga 2022 Pekan 8 yang digeber 4-6 Maret 2022.

Jumat, 4 Maret 2022

Bandung BJB vs Jakarta Pertamina Fastron

Pukul 14.00 WIB (Putri)

Sabtu, 5 Maret 2022

Jakarta Popsivo Polwan vs Jakarta Elektrik PLN

Pukul 14.00 WIB (Putri)

Jakarta Pertamina Pertamax vs Surabaya Bhayangkara Samator

Pukul 16.00 WIB (Putra)

Minggu, 6 Maret 2022

Gresik Petrokimia vs Bandung BJB

Pukul 14.00 WIB (Putri)

Jakarta BNI 46 vs Palembang Bank Sumselbabel

Pukul 16.00 WIB (Putra)

Cara Akses Live Streaming Proliga 2022 di Vidio

Rangkaian pertandingan PLN Mobile Proliga 2022 pekan ke-8 dapat disaksikan melalui siaran langsung TV digital Ochannel maupun live streaming Vidio, pada 25-27 Maret 2022.

Penggemar dapat berlangganan layangan Vidio Premier paket Rp19.000 per minggu, Rp29.000 per bulan, atau Rp199.000 per tahun.

Dengan paket tersebut Anda dapat menyaksikan laga-laga menarik dari Liga 1, LaLiga, Serie A, Ligue A, Piala FA serta kompetisi sepak bola menarik lainnya.

Link Live Streaming PLN Mobile Proliga 2022 di Vidio

Klasemen Proliga 2022

Berikut adalah klasemen Proliga 2022 untuk kategori putra dan putri.

Putra

TimMainMenangPoin
Jakarta Pertamina Pertamax (JPX)8617
Bogor Lavani (LAV)9517
Surabaya Bhayangkara Samator (SBS)9516
Jakarta BNI 46 (BNI)8513
Kudus Sukun Badak (KSB)827
Palembang Bank Sumselbabel (PBS)825

Putri

TimMainMenangPoin
Jakarta Pertamina Fastron (JPF)7721
Bandung BJB (BJB)6410
Gresik Petrokimia (GPP)7310
Jakarta Popsivo Polwan (JMP)726
Jakarta Elektrik PLN (JEP)714

Baca juga artikel terkait PROLIGA 2022 atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Beni Jo
Penulis: Beni Jo
Editor: Yantina Debora