Menuju konten utama

Update Klasemen PON 2024, Perolehan Medali, Jadwal 13 September

Update Klasemen PON 2024 dan daftar perolehan Medali: siapa di puncak, Jawa Timur, Jakarta, atau Jawa Barat? Cek jadwal PON XXI hari ini Jumat 13 September.

Update Klasemen PON 2024, Perolehan Medali, Jadwal 13 September
Pewushu Sumut Erick Citra beraksi pada final wushu Taoulu Taijiquan putra PON XXI Aceh-Sumut 2024 di Gedung Serbaguna Dinas Pemuda dan Olahraga Sumatera Utara (Disporasu), Deli Serdang, Sumatera Utara, Kamis (12/9/2024).ANTARA FOTO/Fauzan/rwa.

tirto.id - Update klasemen perolehan medali PON 2024 hari ini hingga Jumat (13/9/2024) pagi masih dipimpin oleh kontingen Jawa Timur. Mereka mengumpulkan 64 emas, 55 perak, dan 55 perunggu. Total jumlah medali Jatim disusul DKI Jakarta dengan 61 emas, 62 perak dan 55 perunggu.

Sementara itu, tuan rumah PON XXI, Sumatera Utara, berada di peringkat 4 dengan 33 medali emas, 13 perak, dan 42 perunggu, disusul Aceh di posisi 5 dengan 30 emas, 23 perak, dan 25 perunggu. Juara umum PON 2016, Jawa Barat, menempati posisi 3 dengan 58 emas, 61 perak, dan 57 perunggu.

Sepanjang Kamis (12/9) lalu, Jawa Timur berhasil menambah 13 medali emas. Di antaranya didapat dari cabor finswiming, loncat indah, pacuan kuda, sepatu roda, dan wushu. Jatim bakal berupaya menambah koleksi emas di beberapa cabor yang digelar pada hari ini Jumat (13/9), di antaranya berkuda, sepak takraw, bowling dan lainnya.

Update Klasemen Medali PON 2024: Jatim Masih Memimpin

Jawa Timur masih memimpin klasemen perolehan medali PON 2024 Aceh-Sumut. Total 173 medali yang didapatkan oleh Jatim didominasi oleh loncat indah (akuatik) dengan rincian 5 emas, 2 perak, dan 2 perunggu. Sementara itu, cabor senam artistik total memperoleh 9 medali (3 emas, 4 perak, dan 2 perunggu).

Cabor angkat besi jadi pendulang medal berikutnya dengan 8 medali, yaitu 2 emas, 2 perak, dan 4 perunggu. Cabor lain yang juga menghadiahkan medali adalah panjat tebing (6 medali), akuatik - renang perairan terbuka (6 medali), dan balap sepeda - MTB (6 medali).

Salah satu yang jadi highlight dalam pertandingan PON pada Kamis (12/9) adalah ketika Jatim takluk 3-2 dari Lampung dalam cabor tenis meja beregu putra. Awalnya, pertarungan berjalan sengit hingga skor imbang 2-2. Namun, pada akhirnya, Ah Dahlan Haruri menjadi penentu kemenangan sekaligus memastikan Lampung meraup medali emas.

“Ini buah dari kerja keras kami selama ini, dan saya bersyukur kita bisa membuktikan bahwa Lampung mampu bersaing di tingkat nasional,” kata Haruri dikutip laman resmi PON XXI.

Sementara itu, dari cabor loncat indah, Della Dinarsari Harimurti menutup karier gemilangnya dengan meraih 1 emas dan 2 perak sepanjang PON 2024. Sebelum ini, Della sudah tampil dalam 5 edisi PON sejak Kalimantan (edisi XVII).

Atlet lain yang sensasional adalah Gladies Lariesa yang total sudah mendapat 5 medali emas di PON 2024, juga dari cabor loncat indah. Terakhir ia menyabet gelar pertama di nomor individual papan 3 meter putri. Sebelumnya, Gladies sudah memperoleh emas dari nomor synchronized 3 meter putri, synchronized menara putri, menara putri, dan papan 1 meter.

Dengan PON 2024 masih menyisakan 7 hari lagi, klasemen perolehan medali masih dapat berubah, termasuk provinsi yang menempati peringkat pertama. Meskipun Jawa Timur masih menjadi favorit untuk meraih medali terbanyak, Jawa Barat yang jadi juara umum dalam 2 edisi terakhir juga tetap masuk hitungan.

Jawa Barat sejauh ini sudah 58 medali emas, atau tertinggal 6 medali dari Jawa Timur sebagai pemimpin klasemen medali sementara. Potensi lain dimiliki DKI Jakarta yang saat ini punya 61 emas, atau hanya terpaut 3 emas dari Jawa Timur. Jakarta saat ini ada di posisi runner-up.

Jika hanya menghitung jumlah medali, DKI Jakarta adalah peraih medali terbanyak dengan 177 medali, diikuti Jawa Barat (175 medali), baru Jawa Timur (173 medali). Namun, seperti di Olimpiade, yang dihitung pertama kali adalah jumlah emas.

Selain itu, Sumatera Utara dan Aceh sebagai tuan rumah PON XXI juga tetap masuk hitungan. Meskipun saat ini berada di posisi 4 dan 5 dengan selisih cukup jauh dari Jawa Timur, Sumut dan Aceh bakal bekerja keras untuk meraih medali emas. Total ada 1042 nomor yang dipertandingkan pada PON 2024 Aceh-Sumut.

Berikut ini update klasemen perolehan medali PON XXI hingga Jumat (13/9) pagi hari.

No Daerah Emas Perak Perunggu
1Jatim645554
2Jakarta616254
3Jabar586057
4Sumut321342
5Aceh302325
6Yogyakarta 161518
7Jateng 152042
8Bali141422
9Lampung131212
10Banten11717

Jadwal PON 2024 Hari Ini Jumat 13 September

Sejumlah Cabor dijadwalkan memperebutkan medali pada Jumat, 13 September 2024 hari ini seperti bowling, pacuan kuda, sepak takraw, wushu, squash dan lainnya. Di cabor wushu, akan ada 6 medali emas yang diperebutkan di nomor seni, seperti taolu, butterfly swords dan lainnya.

Di cabor wushu, sejumlah atlet nasional pun bakal berpartisipasi. Di antaranya, Muhammad Daffa Golden Boy dari Jawa Timur,juga Edgar Xavier Marvelo dari DKI Jakarta yang kerap meraih medali di SEA Games.

DKI Jakarta jadi daerah yang diunggulkan bisa meraih banyak medali emas di Cabor wushu pada PON 2024.

Berikut ini adalah daftar Cabor yang memperebutkan medali PON 2024 hari ini Jumat, 13 September 2024.

  1. Berkuda
  2. Boling
  3. Drumband
  4. Sepak Takraw
  5. Squash
  6. Wushu.

Baca juga artikel terkait PON 2024 atau tulisan lainnya dari Permadi Suntama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Permadi Suntama
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Fitra Firdaus