tirto.id - Hasil laga Real Sociedad vs Real Madrid yang berakhir dengan skor 1-2 pada Senin (22/6/2020) dini hari mengantarkan Los Blancos merebut posisi puncak klasemen sementara La Liga Spanyol 2019/2020 dari Barcelona.
Real Madrid kini mengoleksi 65 poin, sama dengan angka yang dikumpulkan Barcelona di posisi runner-up. Hanya saja, skuad ibu kota unggul head to head dari pasukan Catalan sehingga berhak memuncaki klasemen Laliga.
Meskipun tampil di markas lawan, Real Madrid sukses membawa pulang kemenangan dari markas Sociedad. Gol pembuka tim polesan Zinedine Zidane dilesakkan oleh Sergio Ramos pada menit ke-50 melalui eksekusi penalti.
Berikutnya, Karim Benzema menambah keunggulan untuk Real Madrid pada menit ke-70. Memanfaatkan umpan dari sisi kanan, bomber asal Perancis ini menjebol gawang lawan lewat sontekan dari tengah kotak penalti. Kedudukan menjadi 0-2 untuk tim tamu.
Tuan rumah sempat memperkecil kedudukan pada 10 menit terakhir melalui sepakan keras Mikel Merino. Namun, gol balasan Sociedad itu tidak mampu mengubah keadaan dan pertandingan akhirnya berkesudahan melalui skor 1-2.
Sengit di Papan Atas Klasemen
Kemenangan ini membuat Real Madrid berada di puncak klasemen menggusur sang rival utama, Barcelona. Dari 30 laga, klub El Real mengoleksi 65 poin dari menang 19 kali, imbang 8 kali, dan kalah 3 kali.
Sementara Blaugrana yang sama-sama memiliki 65 angka dari 30 laga, menghuni posisi kedua. Lionel Messi dan kolega masih kalah head to head dengan Los Blancos melalui agregat 2-0.
Artinya, persaingan terbuka antara Real Madrid dengan Barcelona semakin panas dalam perburuan gelar juara La Liga 2019/2020.
Sama-sama mempunyai 8 sisa pertandingan, kedua klub diprediksi bakal tampil habis-habisan demi pembuktian sebagai yang terbaik dalam gelaran Laliga musim ini.
Rivalitas sengit juga terjadi antara Atletico Madrid dengan Sevilla. ATM usai menang 1-0 dari Real Valladolid, Minggu (21/6), dan kini berada di peringkat 3 dengan 52 poin dari 30 laga.
Hasil yang sama juga diraih oleh Sevilla yang berada pada posisi 4 klasemen. Untuk sementara, ATM dan Sevilla memang masih menghuni zona Liga Champions.
Pada posisi berikutnya secara berurutan dihuni oleh Getafe dengan torehan 48 angka dan diikuti Real Sociedad melalui 47 angka. Keduanya berada di zona Liga Europa untuk musim depan.
Top Skor: Messi vs Benzema
Dalam daftar pencetak gol terbanyak, Lionel Messi menduduki posisi puncak top skor sementara dengan 21 gol. Penyerang Barcelona ini menguasai peringkat pertama sejak beberapa pekan terakhir.
Di urutan kedua, Karim Benzema dari Real Madrid mulai mengancam. Dengan tambahan satu gol ke gawang Sociedad, Benzema sekarang mengumpulkan 17 gol. Hanya selisih 4 gol saja dari La Pulga.
Perburuan gelar top skor La Liga 2019/2020 seolah menjadi duel sengit dua bomber klub teratas. Messi sebagai striker Barca dan Benzema selaku wakil Real Madrid.
Hasil Lengkap La Liga Pekan 30
Granada vs Villarreal 0-1
Mallorca vs Leganés 1-1
Sevilla vs Barcelona 0-0
Espanyol vs Levante 1-3
Athletic Bilbao vs Real Betis 1-0
Getafe vs Eibar 1-1
Atlético Madrid vs Real Valladolid 1-0
Celta Vigo vs Deportivo Alavés 6-0
Valencia vs Osasuna 2-0
Real Sociedad vs Real Madrid 1-2
Klasemen La Liga Pekan 30
Klub | Main | Menang | Poin |
Real Madrid | 30 | 19 | 65 |
Barcelona | 30 | 20 | 65 |
Atlético Madrid | 30 | 13 | 52 |
Sevilla | 30 | 14 | 52 |
Getafe | 30 | 13 | 48 |
Real Sociedad | 30 | 14 | 47 |
Villarreal | 30 | 14 | 47 |
Valencia | 30 | 12 | 46 |
Athletic Bilbao | 30 | 10 | 42 |
Granada | 30 | 12 | 42 |
Levante | 30 | 11 | 38 |
Osasuna | 30 | 8 | 35 |
Alaves | 30 | 9 | 35 |
Real Betis | 30 | 8 | 34 |
Valladolid | 30 | 7 | 33 |
Celta Vigo | 30 | 6 | 30 |
Eibar | 30 | 7 | 29 |
Mallorca | 30 | 7 | 26 |
Leganés | 30 | 5 | 24 |
Espanyol | 30 | 5 | 24 |
Top Skor La Liga Pekan 30
Pemain | Klub | Gol |
Lionel Messi | Barcelona | 21 |
Karim Benzema | Real Madrid | 17 |
Gerard Moreno | Villarreal | 12 |
Penulis: Beni Jo
Editor: Iswara N Raditya