Menuju konten utama
Turnamen Kroasia 2020

Klasemen & Jadwal Timnas U19 Usai Hasil Kroasia vs Indonesia 7-1

Hasil Timnas U-19 Kroasia vs Indonesia dalam International U19 Friendly Tournament 2020 pada Selasa (8/9/2020) dituntaskan dengan skor telak 7-1.

Klasemen & Jadwal Timnas U19 Usai Hasil Kroasia vs Indonesia 7-1
Timnas Indonesia U19 di babak penyisihan Grup A Piala Asia U-19 2018. ANTARA FOTO/Wahyu Putro A/ama.

tirto.id - Hasil pertandingan Timnas U-19 Kroasia vs Indonesia dalam International U19 Friendly Tournament 2020 pada Selasa (8/9/2020) dituntaskan dengan skor telak 7-1 untuk kekalahan tim Garuda Muda. Timnas Indonesia U19 yang selalu kalah dalam dua laga masih terpuruk di posisi terbawah klasemen sementara.

Sempat memberikan perlawanan sengit di menit-menit awal bahkan memperoleh kesempatan unggul terlebih dulu pada menit 11 namun gagal lantaran bola menerpa gawang Kroasia, Timnas Indonesia U19 akhirnya harus menyudahi laga dengan skor telak.

Kroasia selaku tuan rumah tampil menggila dan menggelontor gawang Indonesia dengan 3 gol hingga babak pertama usai, masing-masing melalui Filip Zrilic pada menit 26, kemudian gol kedua oleh Arijan Brkovic pada menit 31', dan gol Marco Boras pada menit 44’.

Di babak kedua, Kroasia semakin membuat skuad asuhan Shin Tae-yong kepayahan. Sebanyak 4 gol tambahan hadir ke gawang M. Adi Satryo, yakni dari Antonio Marin pada menit 47 dan 73, Bruno Zdunic di menit 66, dan Ivan Brnic 2 menit jelang laga usai 88.

Timnas Indonesia U19 sempat memperkecil ketertinggalan setelah Bagas Kaffa melesakkan gol pada menit 72. Gol saudara kembar Bagus Kahfi yang absen karena masih dalam pemulihan cedera ini merupakan gol pertama Garuda Muda dalam dua laga International U19 Friendly Tournament 2020.

"Ada beberapa momen di pertandingan tadi bahwa para pemain bermain cukup baik dibanding laga melawan sebelumnya (Bulgaria). Namun secara hasil pasti ini mengecewakan karena kami kalah telak," kata Shin Tae-yong usai laga Timnas Indonesia U19 vs Kroasia, dikutip dari laman resmi PSSI.

"Kami harus segera perbaiki kekurangan yang ada. Yang jelas tim masih berproses karena materi latihan dengan intensitas tinggi," imbuh pelatih yang membesut Korea Selatan di Piala Dunia 2018 ini.

Update Klasemen Timnas Indonesia U19

Kekalahan telak dari Kroasia itu membuat Timnas Indonesia U19 masih terpuruk di posisi 4 dari 4 tim peserta alias sebagai juru kunci klasemen. David Maulana dan kawan-kawan belum mengumpulkan sebiji poin pun karena di laga pertama juga menelan kekalahan, yakni dengan skor 0-3 dari Bulgaria.

Sebaliknya, pesta gol ke gawang Timnas Indonesia U19 semakin mengukuhkan keperkasaan Kroasia di puncak klasemen. Tuan rumah meraih tiga kali kemenangan dan tiga pertandingan. Sebelum membantai Garuda Muda, tim besutan Josip Simunic ini menang 3-2 atas Bulgaria dan 4-3 dari Arab Saudi.

Bulgaria yang sebelumnya mengalahkan Indonesia dengan gelontoran 3 tanpa balas kembali mengemas tripoin sempurna saat menghadapi wakil Asia lainnya, Arab Saudi. Vladimir Nikolov dan rekan setim mengatasi pasukan singa muda Arab dengan skor ketat 4-3.

Hasil ini membuat Bulgaria menempati urutan 2 dengan mengumpulkan 6 poin dari 3 pertandingan. Adapun Arab Saudi berada di peringkat 3 dan belum mengoleksi poin namun unggul selisih gol dari Timnas Indonesia U19.

Selanjutnya, Arab Saudi akan menghadapi Indonesia di laga pemungkas yang akan digelar pada 11 September 2020 mendatang dalam International U19 Friendly Tournament 2020 di Kroasia.

Pencetak Gol

Filip Zrilic '26, Arijan Brkovic '33, Marco Boras '44, Antonio Marin ’47 & ‘73, Bruno Zdunic ’66, Ivan Brnic ‘88 | Bagas Kaffa ‘72

Susunan Pemain

Indonesia U19 (4-4-2): M. Adi Satryo; Bayu M. Fiqri, Rizki Ridho Ramadhani, Komang Tri Arta, Pratama Arhan Alif Rifai; David Maulana, Sandi Artha Samosir, Komang Teguh, Witan Sulaeman, Irfan Jauhari, Saddam Gaffar| Pelatih: Shin Tae-yong

Kroasia U19 (4-3-3): Renato Josipovic; Filip Braut, Ruka Jurisic, Marco Boras, Nikola Soldo; Arijan Brkovic, Ivan Brnic, Bruno Jenjic; Ivan Saric, Antonio Marin, Filip Zrilic | Pelatih: Josip Simunic

Hasil Pertandingan, Selasa (8/9/2020)

Indonesia vs Kroasia Skor 1-7

Arab Saudi vs Bulgaria Skor 2-3

Klasemen Sementara

MainMenangSGPoin
3314-69
328-56
205-70
201-100

Jadwal Timnas U19 Berikutnya

Jumat, 11 September 2020

Indonesia vs Arab Saudi (Sveti Martin na Muri)

Baca juga artikel terkait KLASEMEN TURNAMEN KROASIA 2020 atau tulisan lainnya dari Iswara N Raditya

tirto.id - Olahraga
Penulis: Iswara N Raditya
Editor: Agung DH