Menuju konten utama

Kings of Convenience Nyanyikan Tambahan Tiga Lagu di Jakarta

Kings of Convenience membawakan sejumlah lagu yang membikin ribuan penonton bernyanyi bersama seperti "Comb My Hair", "Rocky Trail" hingga “Cayman Islands”.

Kings of Convenience Nyanyikan Tambahan Tiga Lagu di Jakarta
Penampilan duo akustik folk-pop asal Norwegia, Kings of Convenience, saat konser tunggal di The Ritz-Carlton Pacific Place, Sudirman Central Business District (SCBD), Jakarta, pada Kamis (9/3/2023) malam. (FOTO/Hafiyyan Faza)

tirto.id - Duo akustik folk-pop asal Norwegia, Kings of Convenience, menggelar konser tunggal di Jakarta, pada Kamis (9/3/2023) malam. Konser tunggal yang diboyong oleh Aksara Events tersebut dilaksanakan di The Ritz-Carlton Pacific Place, Sudirman Central Business District (SCBD).

Duo itu digawangi oleh Erlend Øye dan Eirik Glambek Bøe sejak 1999. Penampilan mereka dibuka oleh Bilal Indrajaya dan Kurosuke—dua musisi dari Aksara Records, salah satu label rekaman yang merupakan induk dari Aksara Events.

Kings of Convenience membawakan sejumlah lagu yang membikin ribuan penonton bernyanyi bersama (sing-along) seperti "Comb My Hair", "Rocky Trail", "Mrs. Cold", “Fever”, hingga “Cayman Islands”.

Salah satu keunggalan King of Convenience adalah kesederhanaan instrumen yang hanya mengandalkan dua gitar akustik. Para penonton lebih mudah untuk bisa bernyanyi bersama. Suasana pun terasa intim.

Beberapa kali Erlend menyeletuk berbicara ke para penonton menggunakan bahasa Indonesia. Duo ini juga sedikit memainkan lagu “Bersandar” milik unit indie pop asal Jakarta, White Shoes & The Couples Company.

Kings of Convenience direncanakan memainkan total 15 lagu dan langsung meninggalkan panggung setelah lagu terakhir “I'd Rather Dance With You” selesai. Namun karena desakan penonton untuk meminta lagu tambahan, duo tersebut akhirnya menambahkan tiga lagu lagi, salah satunya “Homesick”.

Berikut daftar lagu yang dibawakan Kings of Convenience di Jakarta:

1. Comb My Hair

2. Rocky Trail

3. Cayman Islands

4. Angel

5. Killers

6. Love is A Lonely Thing

7. Catholic Country

8. Know-How

9. Mrs. Cold

10. I Don't Know What I Can Save You From

11. Misread

12. Fever

13. Boat Behind

14. Rule My World

15. I'd Rather Dance With You

16. Homesick

17. Me in You

18. 24-25

Konser pada Kamis malam tersebut merupakan kunjungan ketiga dari Kings of Convenience di Indonesia. Pada 2007 dan 2010, mereka pernah menyambangi Indonesia pada konser yang digelar di Jakarta dan Bandung.

Baca juga artikel terkait KINGS OF CONVENIENCE atau tulisan lainnya dari Haris Prabowo

tirto.id - Musik
Reporter: Haris Prabowo
Penulis: Haris Prabowo
Editor: Gilang Ramadhan