tirto.id - Piala AFF Wanita 2024 yang melibatkan Timnas Indonesia tidak tayang secara free to air (FTA) melalui TV nasional dan tidak dapat pula diakses melalui layanan over the top (OTT) via live streaming. Laos sebagai penyelenggara Piala AFF Wanita 2024 hanya menyiarkan highlight pertandingan via halaman Facebook dan akun Youtube Lao Football Federation.
Piala AFF Wanita 2024 atau juga disebut ASEAN Women's Cup 2024, bergulir pada 23 November hingga 5 Desember 2024 di Stadion Nasional New Laos, Vientaine, Laos. Pada hari pertama turnamen Sabtu (23/11) lalu, terdapat 2 pertandingan yang digelar, yaitu Timor Leste vs Laos dan Indonesia vs Kamboja. Namun, hanya laga yang melibatkan tuan rumah yang ditayangkan. Sementara itu, partai Indonesia vs Kamboja hanya tersedia via highlight pertandingan usai laga.
Sebagai catatan, ASEAN Women's Cup 2024 adalah babak kualifikasi ASEAN Women’s Championship yang akan digelar tahun depan. Peserta ASEAN Women's Cup 2024 adalah 6 negara yang mendapatkan peringkat terendah di Piala AFF Wanita 2022. Sementara itu, Filipina, Thailand, Myanmar, dan Vietnam yang lolos dalam edisi termutakhir Piala AFF Wanita, otomatis melaju ke putaran final tahun depan.
Timnas Indonesia Putri sudah memainkan laga pertama di Piala AFF 2024 Putri menghadapi Kamboja. Dalam laga tersebut, anak asuh Satoru Mochizuki, bermain imbang tanpa gol. Selanjutnya, Garuda Pertiwi bakal menghadapi Malaysia di laga ke-2 Grup B pada Selasa, 26 November 2024.
Andai mampu memetik kemenangan melawan Malaysia, Timnas Indonesia Putri bakal memastikan diri lolos ke babak semifinal Piala AFF Putri 2024. Akan tetapi, jika gagal meraih poin penuh apalagi kalah, mereka harus menunggu hasil laga pemungkas antara Kamboja vs Malaysia.
Kenapa Piala AFF Wanita 2024 Tidak Tayang di TV Nasional?
Dengan statusnya sebagai kualifikasi ASEAN Women's Championship 2025, ASEAN Women's Cup 2024 bakal menyajikan persaingan ketat untuk 6 peserta. Ada Laos, Timor Leste, dan Singapura yang masuk di Grup A. Berikutnya, Grup B diisi Kamboja, Indonesia, dan Malaysia.
Hanya juara dan runner-up grup yang berhak lolos ke fase knockout yang dimulai dari babak semifinal. Sementara itu, tim peringkat 3 fase grup otomatis gugur. Berikutnya, tidak semua tim yang lolos semifnal akan masuk ke ASEAN Women's Championship 2025. Hanya juara, runner-up, dan peringkat ketiga yang berhak melaju. Otomatis, persaingan akan terus berlanjut hingga laga perebutan tempat ketiga, karena peringkat 4 sekalipun, tetap gugur.
Timnas Indonesia Putri sendiri sudah bermain 1 kali, dan bakal memainkan 1 laga penyisihan grup lagi melawan Malaysia. Andai mampu memetik kemenangan Safira Ika dan kawan-kawan bakal otomatis lolos ke babak semifinal. Namun, jika gagal meraih 3 poin apalagi kalah, peluang mereka lolos ke fase knock out bakal bergantung pada hasil Malaysia vs Kamboja.
Di Piala AFF Wanita 2024 Timnas Indonesia ditargetkan bisa meraih gelar juara. Hal ini dikarenakan Thailand, Vietnam, dan Filipina sudah lolos lebih dahulu ke ASEAN Women's Championship 2025. Namun, upaya Timnas Indonesia Putri tidak akan mudah. Pasalnya, negara-negara lainnya juga menginginkan hal yang sama, termasuk tuan rumah Laos.
Andai mampu lolos ke babak semifinal Piala AFF Wanita 2024 Timnas Indonesia Putri bakal menghadapi salah satu tim dari Grup A, antara Laos, Timor Leste, dan Singapura.
Terkait alasan Piala AFF Wanita 2024 tidak tayang di TV nasional, terdapat informasi yang menyebutkan bahwa sumber daya di Laos memang terbatas. Hal ini menyebabkan sulitnya untuk melakukan live broadcast sesuai standar yang berlaku. Ini pula yang terlihat dalam laga perdana yang berlangsung pada Sabtu (23/11) lalu.
Awalnya, Federasi Sepak Bola Laos menyebutkan bahwa khusus laga Laos vs Timor Leste, partai itu dapat ditonton via secara langsung via kanal Youtube Lao FF TV dan halaman Facebook Lao Football Federation. Namun, partai itu juga urung ditayangkan. Yang muncul hanyalah highlight pertandingan Timnas Indonesia vs Kamboja yang berlangsung Sabtu (23/11) sore dan highlight Laos vs Timor Leste yang diunggah Sabtu (23/11) malam.
Kedua video highlight tersebut hanya berdurasi 5 menit. Keduanya tersedia baik di kanal Youtube Lao FF TV maupun di halaman Facebook Lao Football.
Update pertandingan Piala AFF Wanita 2024 tidak dapat dipantau secara live melalui live score di berbagai platform seperti Soccerway atau FlashScore. Namun, bagi penggemar sepak bola, laga Timnas Putri Indonesia di Piala AFF Wanita 2024 dapat dipantau melalui update akun media sosial Timnas Indonesia dan halaman Facebook Lao Football. Update yang muncul adalah hasil pertandingan setiap babak (HT dan FT).
Halaman Facebook Lao Football Federation
*Jadwal Piala AFF Wanita 2024 dan stasiun TV yang menayangkan dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar
Editor: Iswara N Raditya