Menuju konten utama

Jelang Persebaya vs Barito Putera, Lini Serang Bajul Ijo Komplet

Dua penggawa Persebaya, Damian Lizio dan Osvaldo Haay sudah dapat diturunkan saat menghadapi Barito Putera, Selasa (9/7/2019) besok.

Jelang Persebaya vs Barito Putera, Lini Serang Bajul Ijo Komplet
Tim pesepak bola Persebaya Surabaya saat laga final leg 1 Piala Presiden 2019 melawan Arema FC di Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Selasa (9/4/2019). ANTARA FOTO/Zabur Karuru/pd.

tirto.id - Jelang laga Persebaya vs Barito Putera dalam pertandingan tunda pekan keempat Shopee Liga 1 2019 yang akan digelar di Stadion Gelora Bung Tomo, Selasa (8/7/2019), Bajul Ijo mendapat kabar baik. Dua penggawa yang sempat absen, Damian Lizio dan Osvaldo Haay bisa diturunkan.

Pada laga pemungkas saat bersua Persib, kedua pemain tersebut tak bisa tampil. Damian Lizio absen lantaran hukuman kartu merah yang diterimanya, sedangkan Osvaldo Haay izin untuk pulang ke Papua.

Melawan Laskar Antasari yang sedang dalam performa buruk, lini serang Persebaya justru akan semakin komplet. Pelatih Persebaya, Djadjang Nurdjaman memiliki banyak pilihan untuk menurunkan pemain yang sesuai dengan strategi yang akan diterapkannya, terutama di lini serang.

“Kami tentu senang jika [Damian] Lizio dan Valdo bisa main lawan Barito Putera. Mereka akan menambah opsi lini depan, meski dalam pertandingan sebelumnya sudah bagus saat keduanya absen,” kata Djanur.

Saat melawan Persib, Jumat (5/7) lalu, Persebaya sebenarnya tampil baik meski tidak diperkuat Lizio dan Osvaldo Haay. Mereka sukses meraih kemenangan meyakinkan dengan mengandaskan Maung Bandung dengan skor telak 4-0.

Namun, kehadiran Valdo dan Lizio diperkirakan bakal tetap berguna. Selain untuk rotasi karena jadwal yang padat, keduanya pun bisa difungsikan sebagai pemecah konsentrasi agar lini pertahanan lawan tak hanya fokus kepada striker Amido Balde.

“Valdo sudah perjalanan ke Surabaya namun tidak bisa bergabung dalam latihan hari ini karena pesawatnya delay di Makassar. Besok sudah bisa gabung dalam official training,” imbuh Djanur.

Di tabel klasemen sementara, tren positif Persebaya dengan meraih kemenangan tiga kali secara beruntun membuatnya kini bercokol di posisi lima dengan perolehan sebelas poin. Sementara itu, Barito Putera terdampar di peringkat 16.

Evan Dimas dan kolega belum pernah meraih kemenangan dari enam laga yang telah dijalaninya. Laskar Antasari meraup 3 poin hasil dari tiga kali seri dan tiga kekelahan. Pada laga terakhirnya melawan Perseru Badak Lampung, mereka bermain imbang 3-3.

Baca juga artikel terkait LIGA 1 atau tulisan lainnya dari Hendi Abdurahman

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Hendi Abdurahman
Penulis: Hendi Abdurahman
Editor: Fitra Firdaus