Menuju konten utama
Friendly Match U-20

Jadwal USA U20 vs Prancis U20 & Uji Coba Piala Dunia U20 2023

Jadwal USA U20 vs Prancis U20 pada Rabu (22/3/2023) pukul 22.00 WIB. Laga uji coba Piala Dunia U20 2023 via live score, dan simak daftar pemain kedua tim.

Jadwal USA U20 vs Prancis U20 & Uji Coba Piala Dunia U20 2023
Ilustrasi Sepak Bola. foto/Istockphoto

tirto.id - Jadwal laga uji coba Amerika Serikat (USA) U20 vs Prancis U20 akan dihelat Rabu (22/03/2023) pukul 22.00 WIB. Pertandingan Ini menjadi salah satu agenda persiapan kedua tim jelang tampil di Piala Dunia U20 2023 di Indonesia, mulai Mei mendatang. Jalannya laga bisa dipantau via live score di Flashscore dan Sofascore.

Amerika Serikat datang ke Piala Dunia U20 dengan status sebagai juara Kejuaraaan Concacaf U20 pada 2022 lalu. The Yanks bakal melakoni serangkaian laga uji tanding di Marbela, Spanyol, sebelum bertolak ke Indonesia.

Jadwal uji coba USA U20 termasuk menghadapi 2 tim yang juga lolos ke Piala Dunia U20, yakni Prancis U20 dan Inggris U20, serta ditambah 1 laga lain menghadapi Serbia U-21.

Di sisi lain, Prancis U20 lolos ke Indonesia dengan status semifinalis Kejuaraan Euro U19 2022. Les Bleus menjadi salah satu tim yang paling diperhitungkan, terlebih dengan sejumlah nama potensial di dalam tim.

Jelang terjun ke Piala Dunia U20 2023, skuad Prancis U20 juga mengagendakan sejumlah laga uji coba. Usai menghadapi AS, skuad muda Les Bleus bakal bersua Belanda U20 dan Inggris U20 hingga akhir Maret 2023.

Jadwal USA U20 vs Prancis U20: Laga Uji Coba Piala Dunia U20 2023

Prancis U20 menjadi salah satu tim yang diperhitungkan dalam gelaran Piala Dunia U20 Indonesia 2023, Mei nanti. Salah satunya dengan kehadiran Elye Wahi, salah satu wonderkid potensial yang dimiliki Prancis U20. Elye Wahisaat saat ini membela tim Ligue 1 Montpellier.

Penampilan Elye Wahi musim ini terbilang menjanjikan. Ia diberi kepercayaan penuh dengan 24 kali tampil, dan 21 di antaranya sebagai starter. Elye Wahi juga sudah melesakkan 12 gol di Liga Prancis musim ini, termasuk sepasang gol ke gawang Clermont Foot pada laga terakhir, hari Minggu (19/3/2023) lalu.

Namanya juga bertengger dalam deretan teratas pencetak gol 5 liga top Eropa. Sejak debut profesional pada 16 Desember 2020, Elye Wahi telah menjadi pemain muda dengan torehan gol terbanyak (23 gol), mengungguli pemain Bayern Munchen Jamal Musiala (22 gol).

Skuad Prancis U20 juga dihuni mayoritas pemain yang berasal dari tim-tim Ligue 1. Beberapa dari mereka juga bermain di sejumlah liga lain, termasuk Lucas Gourna-Douth yang kini membela tim besar Liga Austria, RB Salzburg.

Ia menjadi nama potensial lain di skuad Les Bleus U20. Musim ini Lucas sudah dipercaya tampil 14 kali, dan 12 di antaranya sebagai starter. Mengacu situs Transfermark, Gourna-Douth yang berposisi gelandang juga menjadi salah satu pemain termahal dalam jajaran skuad Prancis U20, yakni senilai 12 juta Euro. Sementara Elye Wahi dinilai 18 juta Euro.

Nama menjanjikan lain di skuad ini adalah sosok Mohammed-Ali Cho, yang kini berseragam Real Sociedad. Nilai pasarnya mencapai 15 juta Euro. Hanya saja Cho musim ini jarang diberi jatah bermain, dan baru tampil 11 kali (3 kali starter). Cho belum mencetak gol di LaLiga musim ini.

Di kubu seberang, Amerika Serikat U20 lebih banyak dihuni para pemain yang membela tim lokal, termasuk para penggawa yang bermain di Major League Soccer (MLS). Sisanya, skuad AS U20 dihuni 2 pemain yang berkarir di Jerman, lalu masing-masing 1 pemain merumput di Belgia, Kroasia, Inggris, Portugal, dan Spanyol.

Beberapa pemain AS U20 sudah pernah merasakan tampil di timnas senior dalam laga uji coba bulan Januari lalu. Di antaranya kiper Gabriel Slonina serta gelandang serang Paxten Aaronson, yang masing-masing mencatatkan caps pertama timnas senior ketika melawan Serbia dan Kolombia. Sedang bek Jonathan Gomez membuat penampilan internasional penuh ke-2 ketika melawan Serbia.

Ketiga pemain AS U20 yang telah merasakan level senior, saat ini sama-sama merumput di Eropa. Slolina berstatus sebagai pemain Chelsea, kendati musim ini ia belum diberi kepercayaan tampil. Sedangkan Aaronson bermain untuk Eintracht Frankfrurt, tapi baru bermain 1 kali. Sementara Jonathan Gomez bermain untuk tim B Real Sociedad, dan sudah bermain 14 kali di LaLiga 2.

Daftar Pemain Amerika Serikat vs Prancis U20

Berikut ini daftar pemain yang mendapat panggilan ke Timnas U20 Amerika Serikat dan Prancis.

Daftar Pemain Amerika Serikat U20

Kiper: Antonio Carrera (FC Dallas), Gaga Slonina (Chelsea)

Bek: Brandan Craig (Philadelphia Union), Mauricio Cuevas (Club Brugge), Marcus Ferkranus (Los Angeles Galaxy), Jonathan Gomez (Real Sociedad), Michael Halliday (Orlando City SC), Thomas Williams (Orlando City SC), Joshua Wynder (Louisville City FC)

Gelandang: Alejandro Alvarado Jr. (Vizela), Jack McGlynn (Philadelphia Union), Rokas Pukstas (Hajduk Split), Obed Vargas (Seattle Sounders FC), Owen Wolff (Austin FC)

Penyerang: Paxten Aaronson (Eintracht Frankfurt), Diego Luna (Real Salt Lake), Kevin Paredes (Wolfsburg), Quinn Sullivan (Philadelphia Union), Darren Yapi (Colorado Rapids)

Pelatih: Mikey Varas

Daftar Pemain Prancis U20

Kiper: Lienard Yann (AS Monaco), Lo Tulala Thimotee (Hull City)

Bek: Doukoure Ismael (Strasbourg), Keita Cheick (Reims), Mwanga Jr (Bordeaux), Pereira Baryan (F Bourg En Bresse Peronnas), Semedo Varela Jordan (AS Monaco), Yauot Savina Gwilhem (Nancy), Toure Isaak (AJ Auxerre), Zoukrou Tanguy (Troyes)

Gelandang: Adeline Martin (Rodez Aveyron), Ba Abdollah (Sunderland), Da Silva Florent (Volendam), Diouf Andy (Bale), Gourna-Douah Lucas (Salzbourg), Michut Eduard (Sunderland).

Penyerang: Bonny Ange-Yoan (Parma), Cho Mohamed (Real Sociedad), Cisse Mohammed Lamine (Nancy), Tchaouna Loum (Dijon), Virginius Alan (Lille), Wahi Elye Sepe (Montpelllier).

Pelatih: Landry Chauvin

Link Live Score USA vs Prancis U20 Uji Coba 2023

Jika tidak ada perubahan jadwal, laga uji coba Amerika Serikat (USA) vs Prancis U20 akan berlangsung Rabu (22/3/2023) pukul 22.00 WIB. Laga persiapan jelang Piala Dunia U20 2023 ini dapat disimak melalui live score di Flashscore dan Sofascore.

Link Live Score USA vs Prancis U20 – Flashscore

Link Live Score USA vs Prancis U20 – Sofascore

*Jadwal pertandingan dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan penyelenggara pertandingan.

Baca juga artikel terkait PIALA DUNIA U20 2023 atau tulisan lainnya dari Dicky Setyawan

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Dicky Setyawan
Penulis: Dicky Setyawan
Editor: Oryza Aditama