tirto.id - Jadwal Timnas U19 Indonesia vs Ghana dalam jadwal Toulon Cup 2022 akan berlangsung pada Kamis, 2 Juni mendatang. Laga ini dapat disaksikan melalui siaran langsung RCTI jam tayang pukul 18.30 WIB.
Duel melawan Ghana U20 merupakan agenda pertandingan kedua fase grup B. Sebelumnya, pada Senin (30/5) kemarin, skuad Garuda Muda telah memainkan laga perdana melawan Venezuela.
Tampil di Stade de Lattre-de-Tassigny, Aubagne, Prancis, Timnas Indonesia U19 tunduk dengan skor 1-0. Walaupun, dari segi permainan, pasukan arahan Dženan Radončić bisa dibilang mampu mengimbangi permainan kubu lawan.
Ronaldo Kwateh dan kawan-kawan sempat memaksakan hasil imbang dengan skor kacamata di babak pertama. Kiper Cahya Supriadi menjadi aktor keberhasilan skuad Garuda di babak pertama. Ia mampu menepis beberapa tembakan berbahaya yang dilesakkan para penggawa Timnas Venezuela U20.
Pasukan Garuda sebenarnya juga sempat beberapa kali mengancam gawang lawan di babak pertama. Yang paling berbahaya adalah ketika Rafli Asrul mengirim umpan silang melalui sisi kanan. Akan tetapi, kiper Venezuela, Samuel Rodriguez, berhasil memblokir umpan tersebut.
Di babak kedua, Venezuela meningkatkan intensitas serangan. Daniel Perez dan kawan-kawan beberapa kali mengancam gawang Indonesia melalui umpan panjang. Hal itu memang menjadi salah satu keunggulan mereka, sehingga di babak kedua serangan udara seringkali mereka terapkan.
Namun, rentetan serangan Venezuela baru berbuah manis saat memasuki menit 69. Bermula dari umpan silang Adrian Cova dari sisi kanan, penyerang Club Brugge, Daniel Perez, mampu menyambut dengan tandukan menyilang yang masuk ke gawang Supriadi.
Hingga peluit panjang dibunyikan, skor tidak berubah. Timnas U19 Indonesia tumbang dengan skor 1-0. Kekalahan ini membuat mereka sementara ini terdampar di dasar klasemen sementara Grup B.
Jadwal Indonesia U19 vs Ghana U20 Live RCTI
Pada matchday kedua penyisihan Grup B, skuad Garuda Muda dijadwalkan bertanding melawan Timnas Ghana U20. Duel ini akan berlangsung pada Kamis (2/6) mendatang.
Jika ingin lolos ke fase sistem gugur, Indonesia setidaknya harus mampu finis di posisi ke-2 dan menjadi runner-up terbaik. Untuk meraih itu, pasukan Dzenan Radoncic mesti memenangkan 2 pertandingan sisa yang dimilikinya.
Setelah menghadapi Ghana U20, Garuda Muda dijadwalkan tanding melawan Meksiko U20 pada Minggu, 5 Juni 2022.
Siaran Langsung Toulon Cup 2022 Indonesia vs Ghana
Pada Kamis (2/6) depan, Indonesia akan berjumpa dengan Ghana U20. Laga ini dapat disaksikan langsung di RCTI maupun live streaming RCTI+.
Untuk mengakses siaran RCTI+ secara gratis Anda dapat membuat akun menggunakan email dan nomor telepon aktif yang digunakan untuk login saat menonton pertandingan.
Link Live Streaming Pertandingan Toulon Cup 2022
Penulis: Fadli Nasrudin
Editor: Alexander Haryanto