Menuju konten utama
Jadwal Thomas Uber Cup 2022

Jadwal Thomas Uber Cup 2022 Hari Ini & Live Badminton Senin 9 Mei

Jadwal lengkap Thomas Uber Cup 2022 hari ini, Senin 9 Mei. Hari ke-2 babak penyisihan grup, Tim Putra Indonesia tampil, live badminton iNews TV & RCTI+

Jadwal Thomas Uber Cup 2022 Hari Ini & Live Badminton Senin 9 Mei
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia Jonatan Christie bersiap melakukan servis ke arah lawan pebulu tangkis tunggal putra Cina Shi Yuqi pada pertandingan babak semifinal Piala Thomas 2018 di Impact Arena, Jumat (25/5/2018). ANTARA FOTO/Puspa Perwitasari

tirto.id - Jadwal Thomas Uber Cup 2022 hari ini Senin (9/5/2022), di Impact Arena, Bangkok, Thailand. Hari ke-2 babak penyisihan grup hanya Tim Putra Indonesia yang diagendakan tampil. Skuad Merah Putih akan meladeni tantangan tuan rumah Thailand, pada match day 2 Grup A Piala Thomas mulai pukul 19.00 WIB. Laga malam ini bisa ditonton via siaran langsung iNews TV maupun live streaming RCTI+.

Rangkaian pertandingan Piala Thomas dan Uber 2022 juga bisa diikuti lewat live score BWF Tournamentsoftware maupun via website resmi BWF. Sementara live streaming juga dapat disaksikan melalui Vision+.

Sama seperti laga hari pertama, jadwal pertandingan penyisihan grup hari ini juga terbagi ke dalam 3 sesi, yakni: sesi 1 (pukul 09.00 WIB), sesi 2 (pukul 14.00 WIB), dan sesi 3 (pukul 19.00 WIB). Sementara jumlah lapangan juga masih menggunakan 4 court.

Duel Tim Thomas Indonesia vs Thailand dijadwalkan pada pertandingan sesi 3 di court 1. Indonesia butuh kemenangan untuk memperbesar peluang lolos ke babak knock-out. Sebaliknya, kubu tuan rumah juga wajib menang, usai menelan kekalahan 2-3 dari Korsel pada pertandingan pembuka grup, pada Minggu (8/5/2022) malam.

Saat kalah dari Korea Selatan, 2 poin milik Thailand seluruhnya disumbangkan dari sektor tunggal putra. Mereka adalah Kunlavut Vitidsarn sebagai tunggal pertama, lalu Sitthikom Thammasin yang mengisi slot tunggal ke-3.

Di sisi lain, Tim Putra Indonesia menang 4-1 atas Singapura dalam laga pembuka Grup A. Uniknya, Merah Putih sempat tertinggal 0-1 terlebih dulu, selepas Anthony Sinisuka Ginting kalah di tangan Loh Kean Yew.

Tapi selepas itu Indonesia sukses menyapu bersih 4 partai berikutnya dengan kemenangan. Mereka yang menyumbang poin untuk kemenangan Tim Putra Merah Putih adalah: Fajar/Rian (MD 1), Jonatan Christie (MS 2), Bagas/Fikri (MD 2), dan Shesar Hiren Rhustavito (MS 3).

Ganda putra Fajar/Rian selalu siap jika diturunkan pada rangkaian pertandingan berikutnya. Mereka juga mengaku tak ada tekanan meski di atas kertas terhitung sebagai ganda kedua, lantaran masih ada pasangan senior Ahsan/Hendra yang mempunyai peringkat BWF lebih baik.

“Kami sudah siap untuk selalu diturunkan, dan meskipun kami posisinya sebagai peringkat kedua ganda putra, kami merasa tidak ada tekanan,” ucap Fajar, selepas laga kontra Singapura.

Sementara itu untuk jadwal sesi 1 hari ini seluruhnya diisi dengan pertandingan sektor putra, yakni: Cina vs Prancis (court-1), Malaysia vs Inggris (court-2), Jepang vs Amerika Serikat (court-3), serta Denmark vs Aljazair (court-4).

Jadwal Thomas Uber Cup 2022 Hari Ini

Berikut jadwal lengkap Piala Thomas dan Uber 2022 hari ini, Senin (9/5/2022).

Sesi-1 (mulai pukul 09.00 WIB)

[Putra / Grup B] CINA vs PRANCIS (court-1)

[Putra / Grup D] MALAYSIA vs INGGRIS (court-2)

[Putra / Grup D] JEPANG vs USA (court-3)

[Putra / Grup B] DENMARK vs ALJAZAIR (court-4)

Sesi-2 (mulai pukul 14.00 WIB)

[Putri / Grup C] THAILAND vs MALAYSIA (court-1)

[Putra / Grup C] TAIWAN vs JERMAN (court-2)

[Putra / Grup C] INDIA vs KANADA (court-3)

[Putri / Grup C] DENMARK vs MESIR (court-4)

Sesi-3 (mulai pukul 19.00 WIB)

[Putra / Grup A] INDONESIA vs THAILAND (court-1)

[Putra / Grup A] KORSEL vs SINGAPURA (court-2)

[Putri / Grup B] CINA vs SPANYOL (court-3)

[Putri / Grup B] TAIWAN vs AUSTRALIA (court-4)

Link Live Score Thomas Uber Cup 2022 – BWF Tournamentsoftware

Link Live Score Thomas Uber Cup 2022 – website BWF

Link Live Streaming Thomas Uber Cup 2022 – iNews TV (RCTI+)

Link Live Streaming Thomas Uber Cup 2022 – Vision+

Baca juga artikel terkait THOMAS UBER CUP 2022 atau tulisan lainnya dari Oryza Aditama

tirto.id - Olahraga
Penulis: Oryza Aditama
Editor: Iswara N Raditya