tirto.id - Poligami menjadi isu yang santer dibicarakan di Indonesia. Beberapa film bergenre drama romansa rumah tangga pun disuguhkan dengan mengangkat isu poligami, salah satunya Film Bismillah Kunikahi Suamimu yang segera tayang di bioskop Indonesia.
Bismillah Kunikahi Suamimu adalah film besutan sutradara Benni Setiawan dan diproduseri Manoj Punjabi. Film ini dijadwalkan tayang perdana pada 23 Februari 2023.
Bukan kali ini saja rumah produksi MD Pictures mengangkat isu poligami dalam filmnya. Dua film sebelumnya, yaitu Ayat-Ayat Cinta dan Surga yang Tak Dirindukan juga mengangkat topik serupa.
Sinopsis Film Bismillah Kunikahi Suamimu
Film berdurasi 1 jam 50 menit ini adalah hasil adaptasi dari novel berjudul serupa karya Vyntiana Itari. Kisahnya berpusat pada drama rumah tangga Cathy (Shyifa Hadju), Malik (Rizky Nazar), Hanna (Mikha Tambayong) dan Erol (Refal Hady).
Film ini diawali dari kepulangan Cathy ke Jakarta untuk menjadi Dokter spesialis Ginekologi. Ia baru saja menyelesaikan pendidikan kedokteran di luar negeri.
Cathy mendapatkan tekanan dari keluarganya untuk segera menikah. Bahkan pihak keluarga sudah menyiapkan laki-laki yang akan mempersuntingnya, yaitu Erol. Di sisi lain, Cathy belum bisa menerima Erol sebab dirinya masih terjebak dengan cinta masa lalunya.
Malik, mantan kekasihnya saat SMA masih menyita ruang hati Cathy. Saat bertugas, Cathy bertemu dengan Hanna yang tengah mengandung. Kala itu, Hanna sedang melakukan pemeriksaan kandungan.
Keduanya saling melepas rindu dan Hanna pun mengundang Cathy untuk bertandang ke rumahnya. Tak disangka, di sana Cathy justru bertemu dengan Malik yang sudah menjadi suami Hanna. Fakta yang lebih mengejutkan lagi, Hanna sedang mengidap penyakit kanker yang mengancam dirinya dan sang calon bayi. Ia pun harus menjalani operasi sebelum melahirkan.
Namun nahasnya, Hanna mendapatkan diagnosa bahwa umurnya tidak lama lagi. Dalam kondisi sekaratnya, Hanna meminta Cathy untuk menikahi suaminya.
Kelanjutan kisah akan keputusan Cathy untuk menerima permintaan Hanna dapat disaksikan dalam film Bismillah Kunikahi Suamimu di layar kaca tanah air Bioskop Cinepolis.
Nama Pemeran Bismillah Kunikahi SuamimuBerikut merupakan daftar nama artis pemeran dalam film Bismillah Kunikahi Suamimu
- Mika Tambayong sebagai Hannah Zaheer
- Syifa Hadju sebagai Cathalina Giilia
- Rizky Nazar sebagai Malik Al Fateeh
- Refal Hady
- Dede Yusuf
- Unique Priscilla
- Sarah Felicia
- Ruth Marini
- Dea Panendra
Harga Tiket Bismillah Kunikahi Suamimu
Kini, tiket Bismillah Kunikahi Suamimu sudah dapat dipesan melalui Pre-Sale di Bioskop Cinepolis. Berikut jadwal tayang dan harga tiket di bioskop Cinepolis Indonesia pada 23 Februari 2023:
1. Kalibata City Square
- 12:00 (2D) Rp35.000
- 14:20 (2D) Rp35.000
- 16:40 (2D) Rp35.000
- 19:00 (2D) Rp35.000
- 21:20 (2D) Rp35.000
2. Mall Metro Kebayoran
- 13:00 (2D) Rp30.000
- 15:20 (2D) Rp30.000
- 17:40 (2D) Rp30.000
- 20:00 (2D) Rp30.000
3. Pejaten Village
- 13:15 (2D) Rp35.000
- 15:35 (2D) Rp35.000
- 17:55 (2D) Rp35.000
- 20:15 (2D) Rp35.000
4. Plaza Semanggi
- 12:00 (2D) Rp25.000
- 14:20 (2D) Rp25.000
- 16:40 (2D) Rp25.000
- 19:00 (2D) Rp25.000
5. City of Tomorrow
- 11:45 (2D) Rp35.000
- 14:15 (2D) Rp35.000
- 16:45 (2D) Rp35.000
- 19:15 (2D) Rp35.000
- 21:45 (2D) Rp35.000
6. Lippo Plaza Jogja
- 12:00 (2D) Rp30.000
- 14:20 (2D) Rp30.000
- 16:40 (2D) Rp30.000
- 19:00 (2D) Rp30.000
- 21:20 (2D) Rp30.000
Untuk mengetahui jadwal selengkapnya di kota lain, cek link berikut ini.
Penulis: Arni Arta Rahayu
Editor: Yantina Debora