Menuju konten utama
Jadwal Super Coppa Live TVRI

Jadwal Super Coppa Italia 2023 AC Milan vs Inter Live TVRI

Jadwal Super Coppa Italia 2023 AC Milan vs Inter Milan tayang live TVRI Kamis 19 Januari pukul 02.00 WIB. Cek prediksi, h2h, & link live streaming.

Jadwal Super Coppa Italia 2023 AC Milan vs Inter Live TVRI
Pemain Inter Milan Ivan Perisic melakukan selebrasi setelah mencetak gol keempat ke gawang Juventus pada laga final Coppa Italia di Stadio Olimpico, Roma, Italia, Rabu (11/5/2022). ANTARA FOTO/REUTERS/Ciro De Luca/RWA/djo

tirto.id - Jadwal Super Coppa Italia 2023 antara AC Milan vs Inter Milan di Stadion King Fahd, Arab Saudi digelar pada Kamis 19 Januari 2023 pukul 02.00 WIB. Derby Della Madonnina antara juara Liga Italia 2021/2022 dengan pemenang Coppa Italia 2021/2022 dapat ditonton melalui siaran langsung TVRI dan live streaming Klik TVRI.

Sepanjang sejarah Piala Super Italia yang mulai bergulir pada 1988, AC Milan tercatat sudah menjuarai kompetisi ini sebanyak 7 kali. Sebaliknya, Inter sang rival baru 6 kali. Pertemuan di Supercoppa Italiana 2023 ini akan jadi penentu apakah Rossoneri bisa menjauhi Nerazzurri, atau malah jumlah trofinya disamai.

Uniknya, meski sudah bertabur gelar, AC Milan dan Internazionale baru sekali bertemu di Piala Super Italia sebelum laga di Riyadh kali ini. Hal tersebut berlangsung pada Supercoppa Italiana 2011. Kala itu, Milan keluar sebagai pemenang dengan skor tipis 2-1.

Kini, menjelang Derby della Madonnina di Supercoppa Italiana 2023, AC Milan dalam performa kurang apik. Dalam 4 pertandingan usai jeda Piala Dunia 2022, Rossoneri cuma meraih 1 menang, 2 imbang, dan sekali tumbang. Rossoneri juga langsung tersingkir di Coppa Italia lawan Torino.

Dalam laga pemungkas di Serie A, AC Milan ditahan imbang Lecce 2-2. Hasil negatif ini membuat Rossoneri tertinggal 9 poin dari capolista, Napoli. Selain itu, tim asuhan Stefano Pioli masih berkutat dengan masalah cedera pemain.

Sebaliknya, penampilan Internazionale secara umum lebih baik daripada sang rival sekota. La Beneamata merengkuh 3 kemenangan dari 4 laga terakhir, termasuk saat mengandaskan Napoli, sang penguasa Serie A saat ini. Satu-satunya hasil imbang Inter didapat dari Monza dengan skor 2-2 selepas kemenangan atas Napoli.

Prediksi AC Milan vs Inter Super Coppa Italia 2023 Live TVRI

AC Milan masih dihadapkan pada badai cedera jelang Supercoppa Italia 2023. Beberapa pemain, seperti Zlatan Ibrahimovic, Alessandro Florenzi, Mike Maignan, Fode Ballo Toure, Ante Rebic, hingga Rade Krunic diragukan tampil. Kehilangan beberapa pilar ini jadi masalah Milan yang tak kunjung konsisten.

Kini, menghadapi Inter dalam laga hidup atau mati, Stefano Pioli ingin anak asuhnya mengesampingkan performa buruk di Serie A dan Coppa Italia. Sebaliknya, jika bisa meraih trofi Piala Super Italia, AC Milan akan menemukan momentumnya kembali.

“Apa yang terjadi di Liga (Italia) tidak berarti apa-apa. Besok adalah pertandingan lain kami ingin memainkannya,” ujar Piolli jelang final Super Coppa, dilansir dari Sempre Milan.

Piolli menyoroti masalah pertahanan timnya yang rapuh: kebobolan 5 gol dari 4 pertandingan pembuka. Mereka juga belum menciptakan clean sheet. Pioli menyebut, sektor ini akan ia benahi menghadapi kekuatan tempur sebesar Inter.

“Kami harus mencoba bertahan lebih baik karena kebobolan terlalu banyak gol. Kami perlu menemukan kekompakan pertahanan lagi. Kami berbuat salah jika lawan bisa dengan mudah menjebol gawang tim ini,” terang Pioli.

Kesulitan di Liga Italia serta tersingkir dari Coppa Italia jelas akan membuat Rossoneri berambisi memenangankan Super Coppa Italiana 2023. Pioli tak menampik bahwa menghadapi Inter bukan perkara mudah.

“Inter tim kuat, tapi seperti semua tim, mereka memiliki kelemahan. Jelas saya tidak akan memberi tahu,” kelakarnya.

Badai cedera juga menimpa Inter jelang laga final Supercoppa Italiana 2023. Marcelo Brozovic, Romelu Lukaku, hingga Samir Handanovic diperkirakan akan absen di Riyadh. Hal ini dikonfirmasi pelatih Inter, Simone Inzaghi usai menghadapi Hellas Verona di Liga Italia.

“Saya pikir Handanovic dan Brozovic tidak akan fit untuk Super Coppa, dan kami akan memantau (perkembangan) Lukaku hari demi hari,” beber Inzaghi beberapa hari lalu laman Inter.

Inzaghi juga mengkhawatirkan kebugaran pemain dalam menghadapi jadwal padat. Terlebih La Beneamata masih harus berfokus pada perebutan scudetto dan Coppa Italia yang terus memanas. Di laga Coppa Italia misalnya, Inter dipaksa bermain hingga babak perpanjangan untuk memastikan tiket lolos.

“Saya sedikit khawatir tentang kondisi beberapa pemain setelah tiga pertandingan dalam waktu yang begitu singkat,” ujarnya.

Inzaghi meyakini timnya tengah dalam tren konsisten dalam beberapa bulan terakhir. Inter juga nyaris menyapu bersih semua pertandingan usai ditundukan Juventus pada awal November lalu.

Selepas itu, La Beneamata 5 kemenangan dari 6 pertandingan, termasuk 1 kemenangan kontra Napoli. Fokus dari satu pertandingan ke pertandingan lain secara bertahap, sebut Inzaghi, menjadi kunci timnya.

“Dalam dua setengah bulan terakhir, kami memiliki konsistensi yang luar biasa,” kata Inzaghi.

“Kami tidak melihat tabel [klasemen], tetapi hanya memainkan setiap pertandingan dengan harapan semua orang bersedia untuk memberi kami kesempatan terbaik untuk memilih tim terbaik dalam setiap pertandingan,” ujarnya.

Kemenangan Inter kontra Milan akan membawa Nerazzuri menyamai torehan Rossoneri di Supercoppa Italiana. Terakhir kali La Beneamata merengkuh Super Coppa pada 2021 lalu, sedangkan Rossoneri pada 2016.

Prediksi Susunan Pemain Milan vs Inter Super Coppa Italia 2023

Milan masih akan mengandalkan Olivier Giroud di lini depan. Striker Prancis itu akan ditopang Rafael Leao yang masih bertahan di Milan. Leao akan menopang dari sisi kiri penyerangan. Di sisi sebalahnya, Milan akan mengandalkan Saelemaekers, dan Brahim Diaz di sektor tengah.

Inter berpeluang mengandalkan Edin Dzeko untuk ditandemkan dengan Lautaro Martinez, sebagai pengisi kekosongon Lukaku. Posisi penjaga gawang Inter kembali akan dipercayakan untuk Andre Onana. Inzaghi kemungkinan memasang Barella, Calhanoglu, dan Mkitaryan sebagai trio lapangan tengah Inter di lagan anti.

Milan (4-2-3-1): Ciprian Tatarusanu; Davide Calabria, Pierre Kalulu, Fikayo Tomori, Theo Hernandez; Ismael Bennacer, Sandro Tonali; Alexis Saelemaekers, Brahim Diaz, Rafael Leao; Olivier Giroud. Pelatih: Stefano Pioli.

Inter (3-5-2): Andre Onana; Milan Skriniar, Fransesco Acerbi, Alessandro Bastroni; Matteo Darmian, Nicolo Barella, Hakan Calhanoglu, Henrikh Mkitaryan, Federico Dimarco; Lautaro Martinez, Edin Dzeko. Pelatih: Simone Inzaghi.

Head to Head (H2H) AC Milan vs Inter

Head to head (H2H) Milan vs Inter nyaris menunjukan hasil seimbang, namun Rossoneri unggul tipis dengan memenangkan 2 pertemuan, 1 kekalahan, dan 2 hasil seri. Dalam perjumpaan pemungkas, Milan menundukan Inter 3-2 di Serie A musim ini saat berstatus sebagai tuan rumah.

Sebaliknya, Inter menundukan Milan 3-0 saat terakhir bertindak sebagai tuan rumah di Coppa Italia musim lalu. Kekalahan Milan atas Inter kala itu menggagalkan peluang Rossoneri dalam meraih double winner.

Berikut ini hasil 5 pertandingan terakhir Milan vs Inter:

03/09/22 Milan vs Inter 3-2

20/04/22 Inter vs Milan 3-0

02/03/22 Milan vs Inter 0-0

06/02/22 Inter vs Milan 1-2

08/11/21 Milan vs Inter 1-1

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Milan

15/01/23: Lecce vs Milan 2-2

12/01/23: Milan vs Torino 0-0 (extra time 0-1)

09/01/23: Milan vs Roma 2-2

04/01/23: Salernitana vs Milan 1-2

31/12/22: PSV vs Milan 3-0

16/12/22: Liverpool vs Milan 4-1

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Inter:

15/01/23 Inter vs Verona 1-0

11/01/23 Inter vs Parma 2 - 1

08/01/23 Monza vs Inter 2 - 2

05/01/23 Inter vs Napoli 1 - 0

29/12/22 Sassuolo vs Inter 0 - 1

Live Streaming AC Milan vs Inter Super Coppa Italia di TVRI

Jika tidak ada perubahan jadwal, AC Milan vs Inter final Super Coppa Italia tersaji dari King Fahd Stadium, Arab Saudi, Kamis (19/1/2023) mulai pukul 02.00 WIB. Pertandingan bertajuk Derby Della Madonnina ini dapat disaksikan melalui siaran langsung TVRI dan live streaming Klik TVRI secara gratis.

Link Live Streaming Milan vs Inter Super Coppa Italia 2023 - Klik TVRI

*Jadwal dan siaran televisi pertandingan Super Coppa Italia 2023 Milan vs Inter dapat berubah sewaktu-waktu sesuai kebijakan pemilik hak siar

Baca juga artikel terkait PIALA SUPER ITALIA atau tulisan lainnya dari Dicky Setyawan

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Dicky Setyawan
Penulis: Dicky Setyawan
Editor: Fitra Firdaus