tirto.id - Siaran langsung Manchester City vs Lyon di perempat final Liga Champions 2019/2020 dapat disaksikan melalui SCTV, Minggu (16/8/2020) dini hari pukul 02.00 WIB. Duel babak 8 besar UCL 2020 di Stadion Jose Alvalade, Lisbon, Portugal, ini juga bisa ditonton lewat live streaming Vidio.Premier.
Man City dan Lyon terakhir kali bertemu di babak penyisihan grup Liga Champions musim lalu. Pada kesempatan tersebut, kala bertindak sebagai tuan rumah The Citizens takluk 1-2. Saat melawat ke markas Lyon, City mainn imbang 2-2.
Kendati secara head to head Sergio Aguero dan kawan-kawan tertinggal dari Lyon, namun dalam laga dini hari nanti skuad asuhan Pep Guardiola menjadi pihak yang lebih diunggulkan.
Ulasan Man City Jelang Laga
Man City mempunyai torehan yang relatif bagus sepanjang musim ini. Walaupun hanya finis sebagai runner-up Premier League, The Citizens menjadi tim paling subur di kompetisi tersebut lewat lesakan 102 gol.
Catatan Manchester Biru di ajang Liga Champions tahun ini juga terbilang baik. Mereka belum pernah kalah dari total 8 laga yang telah dilakoni, yakni memetik 6 kemenangan dan 2 kali seri. Tim ini sanggup mencetak 20 gol, dan hanya kebobolan 6 kali saja.
Man City juga dikenal kerap mendominasi permainan dalam tiap laga yang mereka mainkan. Mengacu data Whoscored, Man City mempunyai rata-rata penguasaan bola mencapai 59 persen, dengan keakuratan umpan 89 persen.
Ulasan Lyon Jelang Laga
Di lain pihak Olympique Lyon untuk sementara baru melesakkan total 11 gol di ajang Liga Champions. Mereka juga tidak selalu mendominasi laga, terlihat dari rata-rata ball possession hanya 48 persen saja.
“Mereka (Man City) menguasai bola, memanfaatkan dengan baik, serta memiliki pemain yang luar biasa secara teknis. Bahaya bisa datang dari mana saja, tapi dalam pertandingan kami harus yakin,” ujar pelatih Olympique Lyon, Rudi Garcia, dikutip dari laman resmi klub.
“Kami harus berani, bertahan dengan baik, dan yang terpenting memanfaatkan peluang dengan baik serta melakukan apapun untuk mencetak skor,” imbuhnya.
Prediksi Man City vs Lyon
Walaupun secara statistik permainan Man City bisa dibilang lebih baik, namun mereka tetap wajib mewaspadai potensi kejutan yang dimunculkan Lyon.
Pasalnya, Memphis Depay dan kawan-kawan terbukti mampu mendepak raksasa Italia, Juventus, di babak 16 besar.
“Mereka (Lyon) baru saja menyingkirkan Juventus, dan Anda perlu tim yang sangat baik, sangat disiplin, untuk menyingkirkan Juventus," ungkap bek sayap The Citizens, Kyle Walker.
"Ini akan menjadi laga yang sulit, tapi karena ini hanya satu leg jadi kami bisa benar-benar menyerang dan bermain seperti laga final,” tambahnya.
Di lain sisi, Man City juga sukses menumbangkan tim favorit asal Spanyol, Real Madrid, lewat total agregat 4-2.
Perkiraan Susunan Pemain
Manchester City (4-3-3): Ederson; Benjamin Mendy, Aymeric Laporte, Fernandinho, Kyle Walker; Ilkay Gundogan, Rodrigo, Kevin de Bruyne, Raheem Sterling, Gabriel Jesus, Bernardo Silva | Pelatih: Pep Guardiola
Olympique Lyon (3-5-2): Anthony Lopes; Jason Denayer, Marcelo, Marcal; Leo Dubois, Maxence Caqueret, Bruno Guimaraes, Houssem Aouar, Maxwel Cornet; Moussa Dembele, Memphis Depay | Pelatih: Rudi Garcia
Head to Head (H2H) City vs Lyon
28/11/2018, Olympique Lyon vs Manchester City (2-2)
20/09/2018, Manchester City vs Olympique Lyon (1-2)
Hasil 5 Laga Terakhir Manchester City
08/08/2020, Manchester City vs Real Madrid (2-1)
26/07/2020, Manchester City vs Norwich City (5-0)
22/07/2020, Watford vs Manchester City (0-4)
19/07/2020, Arsenal vs Manchester City (2-0)
16/07/2020, Manchester City vs AFC Bournemouth (2-1)
Hasil 5 Laga Terakhir Lyon
08/08/2020, Juventus vs Olympique Lyon (2-1)
01/08/2020, PSG vs Olympique Lyon (0-0) / (adu penalti 6-5)
23/07/2020, Gent vs Olympique Lyon (2-3)
19/07/2020, Olympique Lyon vs Celtic (2-1)
17/07/2020, Olympique Lyon vs Rangers (0-2)
Siaran Langsung & Live Streaming UCL 2020
Duel antara Manchester City vs Olympique Lyon di babak 8 besar Liga Champions 2019/2020 dapat ditonton melalui siaran langsung SCTV atau live streaming Vidio.com layanan Premier Platinum, pada Minggu (16/8/2020) dini hari pukul 02.00 WIB.
Untuk menikmati layanan tersebut, penggemar sepak bola dapat mengaktifkan paket berlangganan 7 hari (Rp15.000), 30 hari (Rp29.000), atau 1 tahun (Rp299.000).
Penulis: Oryza Aditama
Editor: Iswara N Raditya