Menuju konten utama
Jadwal Spain Master 2023

Jadwal Siaran Langsung Spain Master 2023, Kapan Tayang iNews TV?

Jadwal siaran langsung Spain Masters 2023 tayang live iNews TV, mulai semifinal dan final pada 1-2 April. Simak daftar lengkap wakil Indonesia.

Jadwal Siaran Langsung Spain Master 2023, Kapan Tayang iNews TV?
Pebulu tangkis ganda putra Indonesia Fajar Alfian (kanan) dan Muhammad Rian Ardian (kiri) berpose usai mengalahkan lawannya asal China He Ji Ting/Zhou Hao Dong dalam pertandingan semifinal All England 2023 di Utilita Arena Birmingham, Inggris, Minggu (19/3/2023). Ganda putra peringkat satu dunia tersebut melaju ke final usai mengalahkan He Ji Ting/Zhou Hao Dong dengan skor 21-19 dan 21-17. ANTARA FOTO/HO/Humas PBSI/mrh/tom.

tirto.id - Jadwal siaran langsung Spain Masters 2023 dari Centro Deportivo Municipal Gallur, Madrid, jika tak ada perubahan akan tayang iNews TV dan live streaming RCTI+, mulai semifinal dan final pada 1-2 April 2023. Namun demikian, turnamen badminton berkategori BWF World Tour Super 300 tersebut akan membuka laga hari pertama mulai besok Selasa, 28 Maret 2023.

Seperti halnya kejuaraan berkategori BWF Super 300 lain, tayangan resmi televisi memang baru dimulai pada semifinal dan final. Hal ini tak berbeda dengan turnamen yang baru selesai pekan lalu, yakni Swiss Open 2023. Jadwal tayang TV juga tertuang dalam prospektus Spain Masters 2023 poin 6, yang terkait pengaturan media.

Skuad Indonesia tergolong menurunkan banyak wakil di Madrid pekan ini. Menurut daftar resmi peserta yang masih terpampang di laman BWF, setidaknya tercatat 19 wakil Merah Putih akan berlaga. Adapun 4 di antaranya mesti memulai dari babak kualifikasi.

Dari nomor tunggal putra terdapat nama Chico Aura Dwi Wardoyo di babak utama. Kemudian ada pula Christian Adinata yang bakal melakoni 2 pertandingan kualifikasi pada hari pertama, sesuai jadwal awal dari bagan BWF.

Sektor tunggal putri mengandalkan Gregoria Mariska Tunjung dan Putri Kusuma Wardani. Gregoria diagendakan menghadapi Kirsty Gilmour, lawan yang pekan lalu kebetulan ia kalahkan di babak 8 besar Swiss Open 2023. Kemudian Putri sesuai hasil drawing bertemu Lianne Tan, salah satu pemain andalan Belgia yang uniknya memiliki darah Indonesia dari sang ayah.

Lalu nomor ganda putra rencananya diperkuat oleh 4 pasangan. Salah satunya adalah Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto yang baru saja menjuarai All England 2023. Sempat absen di Swiss Open 2023 lantaran turut menghadiri pernikahan Kevin Sanjaya Sukamuljo di Paris, Fajar/Rian akan kembali turun gelanggang di Madrid pekan ini.

Tiga wakil ganda putra lainnya adalah Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana, serta Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan. Mereka dituntut bermain bagus, usai sektor ganda putra gagal total di Swiss Open 2023. Pekan lalu Leo/Daniel dan Pram/Yere terhenti di 32 besar, sedang Fikri/Bagas kandas di 8 besar.

Beralih ke ganda putri, akan ada 4 pasangan yang terdaftar di ajang ini. Mereka adalah Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti, Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi, Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto, juga Meilysa Trias Puspita Sari/Rachel Allessya Rose. Dari keempatnya hanya Meilysa/Rose yang akan mengawali perjuangan dari fase kualifikasi.

Sementara itu ganda campuran menjadi penyumbang wakil terbanyak, dengan total 7 pasangan. Di sektor ini terdapat duet Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati, Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela, juga Akbar Bintang Cahyono/Marsheilla Gischa Islami.

Di babak utama (32 besar) jumlah tersebut masih mendapat tambahan wakil dari pemain profesional asal PB Djarum, yakni Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti.

Kemudian 2 wakil ganda campuran lainnya harus memulai dari babak kualifikasi. Mereka adalah Amri Syahnawi/Winny Oktavina Kandow dan Adnan Maulana/Nita Violina Marwah.

Seluruh daftar pemain masih bisa berubah sesuai update terakhir pada sesi manager meeting. Kubu Merah Putih diperkirakan bakal kehilangan 3 wakil yang belum pulih dari sisi kebugaran, mereka adalah Chico, Apri/Fadia, dan Rinov/Pitha.

Ketiganya menderita cedera di Swiss Open 2023, hingga tak dapat melanjutkan pertandingan. Chico cedera di babak 32 besar ketika melawan Viktor Axelsen. Rinov/Pitha mundur di tengah laga babak 8 besar, lantaran Rinov cedera. Sementara Apri/Fadia mundur selepas menyelesaikan gim pertama babak semifinal melawan Yuki Fukushima/Sayaka Hirota (Jepang), karena Apriyani cedera.

"Cedera bahu kanan ini pasti sangat mengganggu, karena jika tidak saya tidak akan retired. Saya sudah diskusi dengan Fadia dan pelatih. Jadi saya memilih mundur agar cederanya tidak semakin parah," kata Apri, dikutip dari PBSI.

Siapapun yang akhirnya tetap berlaga, para wakil Merah Putih mengemban tugas berat mempertahankan hasil manis di Spain Masters edisi 2021 lalu (Spain Masters 2022 dibatalkan karena pandemi COVID-19 di Spanyol). Pasalnya pada tahun 2021 tersebut Indonesia mampu menggondol 4 gelar juara, dari potensi 5 gelar yang bisa dimenangi.

Putri KW mengunci gelar tunggal putri, Pram/Yere juara ganda putra, lalu Rinov/Pitha adalah juara bertahan di ganda campuran. Ganda putri ketika itu dimenangi Yulfira Barkah/Febby Valencia Dwijayanti Gani. Kesempatan sapu bersih bisa terjadi, namun Chico takluk di final oleh tunggal putra Prancis, Toma Junior Popov.

Daftar Pemain Indonesia di Spain Masters 2023

Berikut daftar pemain Indonesia serta bagan drawing Spain Masters 2023, termasuk mereka yang terkena cedera di Swiss Open 2023 dan diperkirakan absen di Spain Masters 2023:

TUNGGAL PUTRA (MS)

1. Chico Aura Dwi Wardoyo vs Pemenang Kualifikasi 2 [salah satu dari Soong Joo Ven (Malaysia), Magnus Johannesen (Denmark), Leong Jun Hao (Malaysia), atau Chi Yu Jen (China Taipei)]

2. Christian Adinata vs Kai Schaefer (Jerman) - Kualifikasi

TUNGGAL PUTRI (WS)

1. Gregoria Mariska Tunjung vs Kirsty Gilmour (Skotlandia)

2. Putri Kusuma Wardani vs Lianne Tan (Belgia)

GANDA PUTRA (MD)

1. Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Pemenang Kualifikasi 2 [Kevin Lee/Ty Alexander Lindeman (Kanada) vs Vinson Chiu/Joshua Yuan (Amerika Serikat)]

2. Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs Pemenang Kualifikasi 4 [Nur Mohd Azriyn Ayub Azriyn/Low Juan Shen (Malaysia) vs Bjarne Geiss/Jan Colin Voelker (Jerman)]

3. Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana vs Supak Jomkoh/Kittinupong Kedren (Thailand)

4. Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan vs Keiichiro Matsui/Yoshinori Takeuchi (Jepang)

GANDA PUTRI (WD)

1. Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Lee Chia Hsin/Teng Chun Hsun (China Taipei)

2. Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi vs Hsu Ya Ching/Lin Wan Ching (China Taipei)

3. Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto vs Supissara Paewsampran/Puttita Supajirakul (Thailand)

4. Meilysa Trias Puspita Sari/Rachel Allessya Rose vs Kate Frost/Moya Ryan (Irlandia) - Kualifikasi

GANDA CAMPURAN (XD)

1. Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari vs Mathias Thyrri/Amalie Magelund (Denmark)

2. Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati vs Yang Po-Hsuan/Hu Ling Fang (China Taipei)

3. Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela vs Mathias Christiansen/Alexandra Boje (Denmark)

4. Akbar Bintang Cahyono/Marsheilla Gischa Islami vs Jones Ralfy Jansen/Linda Efler (Jerman)

5. Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti vs Chan Peng Soon/Cheah Yee See (Malaysia)

6. Amri Syahnawi/Winny Oktavina Kandow vs Davi Silva/Samia Lima (Brasil) - Kualifikasi

7. Adnan Maulana/Nita Violina Marwah vs Mads Vestergaard/Christine Busch (Denmark) - Kualifikasi

* Hasil drawing masih bisa berubah mengikuti perkembangan keikutsertaan pemain. Daftar pemain lengkap baru diketahui usai manager meeting yang digelar hari Senin 27 Maret pukul 23.30 WIB, sesuai jadwal di prospektus.

Baca juga artikel terkait BWF WORLD TOUR 2023 atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Oryza Aditama