Menuju konten utama
MotoGP Australia 2023

Jadwal Siaran Langsung MotoGP Australia 2023 & Jam Tayang Trans7

Jadwal siaran langsung MotoGP Australia 2023 pekan ini tayang Trans7 pada 21-22 Oktober. Cek agenda Sprint dan Race, jam tayang, serta link live streaming.

Jadwal Siaran Langsung MotoGP Australia 2023 & Jam Tayang Trans7
Pembalap Italia Francesco Bagnaia dari Tim Ducati Lenovo mengemudikan motornya saat pemanasan balapan MotoGP Grand Prix Sepeda Motor Prancis di arena balap Le Mans, di Le Mans, Prancis, Minggu, 14 Mei 2023. (AP Photo/Jeremias) Gonzales)

tirto.id - Jadwal siaran langsung MotoGP Australia 2023 diagendakan tayang Trans7, pada Sabtu-Minggu pekan ini atau 21-22 Oktober 2023. Jika tak ada perubahan, Trans7 dijadwalkan menayangkan balapan di Sirkuit Philip Island, Australia, untuk sesi Sprint Race MotoGP, Main Race Moto2, serta Main Race MotoGP.

Sesuai agenda balapan yang sudah dirilis, sesi Sprint Race MotoGP Australia 2023 pada Sabtu (21/10/2023) pukul 11.00 WIB. Kemudian sesi Main Race hari Minggu (22/10/2023) tayang Trans7 mulai jam 08.00 WIB, atau jelang balapan kelas Moto2.

Dari 15 seri balapan musim ini yang sudah digulirkan, Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo) memimpin klasemen MotoGP 2023 dengan mengantongi 346 poin. Rider berkebangsaan Italia itu unggul 18 poin dari Jorge Martin (Prima Pramac Ducati) di posisi 2, serta 63 poin dari Marco Bezzecchi (Mooney VR46) di peringkat 3.

Hasil MotoGP Mandalika 2023 pekan lalu, Bagnaia sukses memenangi Main Race meski start dari posisi 13. Performa istimewa tersebut bakal coba dipertahankan pada balapan MotoGP Australia 2023.

Jadwal MotoGP Australia 2023 Live Trans7 dan Vision+

Pada balapan MotoGP Australia 2023 yang akan berlangsung 21-22 Oktober, Francesco Bagnaia masih menjadi favorit untuk memenangi Grand Prix. Pecco diprediksi bakal kembali bersaing ketat dengan Jorge Martin, yang pekan lalu mengalami crash di GP Indonesia.

Dikutip dari Crash, Jorge Martin mengaku kecewa lantaran terjatuh di Main Race MotoGP Mandalika 2023. Pasalnya ketika itu ia tengah memimpin race dan unggul lebih dari 3 detik atas Maverick Vinales di posisi 2.

Kendati demikian, Martin yakin masih bisa bersaing dalam perburuan gelar juara. Oleh karenanya ia dituntut tampil apik pada MotoGP Australia 2023 akhir pekan ini. Rider asal Spanyol tersebut mengaku sudah belajar dari kesalahan, dan berupaya maksimal di sisa musim.

"Kami masih akan menjalani 10 balapan [Sprint Race dan Main Race], jadi musim masih panjang. Saya akan belajar dari kesalahan, dan di lain waktu, jika unggul 3 detik [seperti di Mandalika], saya bakal lebih bermain aman," kata Jorge Martin.

Sejatinya performa Jorge Martin dalam beberapa seri terakhir MotoGP 2023 terbilang impresif. Ia sanggup memenangi 2 Grand Prix dan 4 kali naik podium, dalam 5 seri terakhir. Martin masih berpeluang menjadi penantang terberat Francesco Bagnaia dalam perburuan gelar juara.

Di sisi lain, Marc Marquez (Repsol Honda) juga punya peluang bersaing di baris depan MotoGP Australia 2023. Meski belum pernah naik podium pada musim 2023, The Baby Alien tetap diperhitungkan finis terdepan.

Ketika balapan edisi 2022 lalu, Marc Marquez berhasil naik podium di Sirkuit Philip Island, Australia. Oleh karenanya ia bertekad kembali naik podium, meski peluang saat ini terbilang lebih sulit ditambah dengan kondisi cuaca Australia yang kerap berubah.

"Tahun lalu, saya meraih podium ke-100 di sana di kelas utama. Kami akan melihat bagaimana kondisi cuaca. Kami harus memiliki rencana untuk banyak kemungkinan yang akan terjadi," ujar Marc Marquez.

Live Streaming MotoGP Australia 2023 di Trans7 dan Vision+

Jika tidak ada perubahan jadwal, live streaming MotoGP Australia 2023 dari Sirkuit Philip Island bisa diakses via Vision+ (SPOTV) juga siaran langsung Trans7.

Sesi Sprint Race bisa ditonton pada Sabtu (21/10/2023) pukul 11.00 WIB, sementara tayangan Main Race hari Minggu (22/10/2023) mulai pukul 08.00 WIB.

Untuk menonton MotoGP Australia 2023 di Vision+, penggemar balapan dapat terlebih dulu mengikuti paket berlangganan Vision Premium+Sports, dengan biaya: Rp35.000 per bulan, Rp95.000 per 3 bulan, atau Rp200.000 per tahun.

Sementara Trans7 menayangkan MotoGP Australia 2023 melalui siaran langsung di TV Digital dan live reaction selama balapan via website Trans7.

Link Live Streaming MotoGP Australia 2023 - SPOTV (Vision+)

Link Live Streaming MotoGP Australia 2023 - Trans7

*Jadwal MotoGP Australia 2023 dan stasiun TV yang menayangkan balapan dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait JADWAL SIARAN LANGSUNG atau tulisan lainnya dari Permadi Suntama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Permadi Suntama
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Oryza Aditama