Menuju konten utama

Jadwal Semifinal Hylo Open 2023 Hari Ini 4 November Live iNews

Berikut ini jadwal semifinal pertandingan Hylo Open 2023 yang digelar hari ini Sabtu, 4 November 2023 di iNews TV. 

Jadwal Semifinal Hylo Open 2023 Hari Ini 4 November Live iNews
Ilustrasi Badminton. foto/IStockphoto

tirto.id - Jadwal badminton semifinal Hylo Open 2023 hari ini pada Sabtu, 4 November 2023. Jalannya pertandingan bisa disaksikan via live iNews TV, streaming Vision+, dan youtube BWF TV. Selain itu, tersedia live score yang bisa dipantau di laman BWF.

Sesuai jam tayang, pertandingan badminton Hylo Open 2023 akan dimulai pukul 20.00 WIB di Court 1 Saarlandhalle, Saarbrucken, Jerman.

Sementara itu, partai semifinal Hylo Open 2023 di Court 2 bakal dihelat mulai pukul 18.30 waktu setempat atau 00.30 WIB.

Indonesia masih memiliki 2 wakil di semifinal Hylo Open 2023. Kedua wakil Merah putih itu adalah Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati (ganda campuran) dan Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti (ganda putri).

Jadwal Semifinal Hylo Open 2023 Hari Ini 4 November

Rangkaian jadwal semifinal Hylo Open 2023 bakal dibuka dengan partai ganda campuran di Court 1. Ye Hong Wei/Lee Chia Hsin (China Taipei) diagendakan bersua Tang Chun Man/Tse Ying Suet (Hong Kong).

Selepas itu, Hylo Open 2023 akan memutar partai semifinal tunggal putri antara Line Hojmark Kjaersfeldt (Denmark) vs Kirsty Gilmour (Skotlandia). Laga ini tercatat menjadi pertemuan ke-12 bagi kedua kubu.

Wakil Indonesia kemudian akan mulai beraksi di laga urutan ke-3 Court 1. Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati (ganda campuran) menantang pasangan Denmark, Mathias Christiansen/Alexandra Boje.

Pertadingan Rehan/Lisa vs Mathias/Alexandra diprediksi berjalan sengit. Selama 2 kali bertemu di kejuaraan internasional, Rehan/Lisa dan Mathias/Alexandra sudah saling mengalahkan.

Mathias/Alexandra menumbangkan Rehan/Lisa di ajang Hyderabad Open 2019 via rubber game. Namun, saat dipertemukan di Hylo Open tahun lalu, Rehan/Lisa berhasil membalas kekalahan itu hanya dengan 2 set saja (21-12, 21-8).

Laga yang tak kalah seru kemungkinan juga terjadi di partai urutan ke-4. Tunggal putra Thailand, Pornpawee Chochuwong, akan beradu untuk ke-6 kalinya dengan andalan Amerika Serikat, Beiwen Zhang.

Pornpawee dalam posisi diunggulkan. Pasalnya, ia selalu memenangi 3 pertemuan terakhir kedua kubu. Di sisi lain, kemenangan Beiwen Zhang diraih pada 2 duel pertama kedua kubu.

Setelah disela partai tunggal putra Chou Tien Chen (China Taipei) vs Alex Lanier (Prancis), semifinal Hylo Open 2023 kembali menghelat aksi wakil Indonesia. Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti berkesempatan turun di laga ke-6 Court 1.

Dalam semifinal ini, Apri/Fadia akan menghadapi lawan yang kurang familiar. Mereka harus bertemu Margot Lambert/Anne Tran (Prancis) yang belum pernah dihadapi sebelumnya. Karena itu, ini akan jadi momen perdana kedua kubu untuk mengenal kekuatan masing-masing.

Berbeda dari Court 1, Court 2 Hylo Open 2023 hanya memainkan 2 pertandingan saja. Laga tersebut adalah semifinal ganda putri antar 2 wakil China, Zhang Shu Xian/Zheng Yu vs Liu Sheng Shu/Tan Ning.

Kemudian, pertandingan di Court 2 dipungkasi dengan partai ganda putra. Andreas Sondergaard/Jesper Toft (Denmark) bertemu unggulan ke-2 turnamen, Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi (China).

Order of Play dan Jadwal Semifinal Hylo Open 2023

Berikut order of play dan jadwal semifinal Hylo Open 2023 hari ini Sabtu, 4 November 2023:

LAPANGAN 1

Mulai pukul 20.00 WIB

[XD] Ye Hong Wei/Lee Chia Hsin (China Taipei) vs Tang Chun Man/Tse Ying Suet (Hong Kong)

[WS] Line Hojmark Kjaersfeldt (Denmark) vs Kirsty Gilmour (Skotlandia)

[XD] Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati (Indonesia) vs Mathias Christiansen/Alexandra Boje (Denmark)

[WS] Pornpawee Chochuwong (Thailand) vs Beiwen Zhang (Amerika Serikat)

[MS] Chou Tien Chen (China Taipei) vs Alex Lanier (Prancis)

[WD] Margot Lambert/Anne Tran (Prancis) vs Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti (Indonesia)

[MS] Toma Junior Popov (Prancis) vs Lee Cheuk Yiu (Hong Kong)

[MD] Mark Lamsfuss/Marvin Seidel (Jerman) vs Lee Yang/Wang Chi-Lin (China Taipei)

LAPANGAN 2

Mulai pukul 00.30 WIB

[WD] Zhang Shu Xian/Zheng Yu (China) vs Liu Sheng Shu/Tan Ning (China)

[MD] Andreas Sondergaard/Jesper Toft (Denmark) vs Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi (China)

Live Streaming BWF Hylo Open 2023 Hari Ini

Jika tidak ada perubahan jadwal, live streaming semifinal Hylo Open 2023 hari ini, Sabtu (4/11/2023), bisa diakses via youtube resmi BWF TV, mulai pukul 20.00 WIB. Tersedia pula siaran lagsung di iNews TV.

Tayangan badminton Hylo Open 2023 juga tersedia via live Vision+ (Sportstars dan Sportstars 2), dengan terlebih dulu mengikuti paket berlangganan. Kemudian live score Hylo Open 2023 dapat dipantau melalui website BWF.

Link Live Streaming Hylo Open 2023 - iNews TV

Link Live Streaming Hylo Open 2023 - Sportstars (Vision+)

Link Live Streaming Hylo Open 2023 - Sportstars 2 (Vision+)

Link Live Streaming Hylo Open 2023 - BWF TV (youtube)

Link Live Score Hylo Open 2023- website BWF

* Jadwal dan stasiun televisi yang menayangkan Hylo Open 2023 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait HYLO OPEN 2023 atau tulisan lainnya dari Ahmad Yasin

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Ahmad Yasin
Penulis: Ahmad Yasin
Editor: Yandri Daniel Damaledo