Menuju konten utama
Piala Liga Inggris 2021/2022

Jadwal Semifinal Carabao Cup 2022, Hasil Drawing, Daftar Tim Lolos

Jadwal semifinal Carabao Cup 2021/2022 tanggal 2-11 Januari 2022, daftar tim lolos, hasil drawing: Arsenal vs Liverpool dan Chelsea vs Tottenham.

Jadwal Semifinal Carabao Cup 2022, Hasil Drawing, Daftar Tim Lolos
Logo EFL Carabao Cup. wikimedia commons/fair use

tirto.id - Jadwal semifinal Carabao Cup atau Piala Liga Inggris 2021/2022 akan dihelat pada 2-11 Januari 2022 mendatang dalam dua leg. Ada 4 tim yang mengisi daftar lolos ke semi final Carabao Cup musim ini, dan hasil drawing pun sudah dirllis untuk fase 4 besar nanti: Arsenal vs Liverpool dan Chelsea vs Tottenham Hotspur.

Leg pertama Carabao Cup 2021/2022 diagendakan berlangsung pada 4 Januari 2022 sedangkan leg kedua dihelat tanggal 11 Januari 2022 atau sepekan setelahnya. Rangkaian pertandingan bisa ditonton melalui live streaming Mola TV.

Semua yang masuk dalam daftar tim lolos semifinal Piala Liga Inggris 2021/2022 merupakan klub yang bermain di kompetisi level tertinggi Liga Inggris atau Premier League (EPL) 2021/2022. Ke-4 klub itu adalah Chelsea, Arsenal, Tottenham Hotspur, dan Liverpool.

Prediksi Semifinal Carabao Cup: Jadwal Piala Liga Inggris 2021/2022

Sunderland yang merupakan satu-satunya tim dari League one (strata ketiga Liga Inggris) dan lolos ke babak 8 besar, gagal melaju ke semifinal Carabao Cup 2021/2022 usai digasak Arsenal 5-1.

Bermain di markas Arsenal, Stadion Emirates, penampilan Sunderland kurang optimal. Kendati hanya diperkuat oleh skuad lapis kedua, The Gunners lebih mendominasi jalannya pertandingan dengan 69 persen penguasaan bola. Sebaliknya, The Black Cats hanya memegang 31 persen.

Salah satu pemain termuda Arsenal juga dimainkan di laga tersebut. Ia adalah Charlie Patino. Di pertandingan debut tersebut, Patino berhasil menyumbang 1 gol.

Setelah sebelumnya hanya menghadapi tim dari kasta ketiga Liga Inggris, kini Arsenal akan bersua tim kuat Liverpool di babak semifinal. Leg pertama lebih dulu akan dilangsungkan di Stadion Emirates, markas Arsenal, pada 4 Januari tahun depan.

Liverpool sendiri lolos ke 4 besar dengan cukup sulit. Menghadapi Leicester di perempat final, The Reds cukup kewalahan. Alhasil skor 3-3 bertahan hingga babak pertambahan waktu berakhir. Pasukan Jurgen Klopp baru bisa memenangkan laga lewat adu penalti dengan kemenangan 5-4.

Selain duel Arsenal vs Liverpool, semifinal lain yang tak kalah seru akan terjadi antara Chelsea vs Tottenham. Leg pertama pertemuan Derbi London ini akan dihelat di markas Chelsea, Stamford Bridge, pada 4 Januari mendatang.

Chelsea menang mudah di babak 8 besar. Bertandang ke Brentford Community Stadium, The Blues tampil menawan dan nampak begitu mendominasi jalannya laga. Mereka berhasil memegang 68 persen penguasaan bola.

Dominasi pasukan Thomas Tuchel juga begitu kentara dalam hal serangan. Meski berlakon sebagai tim tamu, Cesar Azpilicueta dan kawan-kawan sukses melancarkan 7 tembakan ke arah gawang. Padahal jika dilihat, Brentford sendiri sebagai tuan rumah hanya mampu melancarkan 3 sepakan on target.

Namun, lini depan Chelsea terbilang kurang klinis dalam mengonversi peluang menjadi gol. Dua gol kemenangan yang ditorehkan mereka lahir dari titik putih (1 gol) sedangkan 1 lainnya berasal dari gol bunuh diri pemain The Bees.

Di lain pihak, Tottenham sebagai calon lawannya berhasil lolos ke semifinal setelah menundukkan tim London lain, West Ham United. Lewat aksi Steven Bergwijn dan Lucas Moura, Spurs berhasil memimpin laga dengan skor 2-1. Satu-satunya gol tim lawan, The Hammers, dibukukan oleh Jarrod Bowen.

“Jelas itu akan menjadi undian yang sulit karena ada empat tim kuat. Tottenham bagus untuk fans kami, Derby London tapi sangat sulit," demikian komentar Thomas Tuchel, pelatih Chelsea, mengenai pertemuan melawan Tottenham di semifinal.

“Kami melakukan segalanya untuk berada di semifinal. Kami pantas mendapatkannya, jadi kami menantikannya," tambahnya.

Jika merujuk rekor head to head, Chelsea layak percaya diri. Pasalnya, dalam 6 pertemuan terakhir melawan Tottenham, The Blues belum pernah terkalahkan (3 imbang, 3 menang).

Daftar Tim Lolos Semifinal Carabao Cup 2022

  1. Chelsea
  2. Tottenham
  3. Arsenal
  4. Liverpool

Jadwal Semifinal Carabao Cup 2022

Berikut hasil drawing dan jadwal babak semifinal Carabao Cup 2022:

Leg Pertama

Selasa, 4 Januari 2022

Chelsea vs Tottenham

Arsenal vs Liverpool

Leg Kedua

Selasa, 11 Januari 2022

Liverpool vs Arsenal

Tottenham vs Chelsea

Live Streaming Semifinal Carabao Cup 2021/2022

Rangkaian jadwal pertandingan babak semifinal Carabao Cup 2021/2022 dapat disaksikan melalui live streaming Mola TV.

Tersedia beberapa pilihan paket bulanan di Mola TV, yakni Paket Sport Single Stream (Rp60.000), Paket Sport Double Stream (Rp90.000), dan Paket Sport Family Stream (Rp160.000).

Live Streaming Carabao Cup 2021/2022 di Mola TV

Baca juga artikel terkait JADWAL CARABAO CUP 2021 atau tulisan lainnya dari Muhammad Fadli Nasrudin Alkof

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Muhammad Fadli Nasrudin Alkof
Penulis: Muhammad Fadli Nasrudin Alkof
Editor: Iswara N Raditya