Menuju konten utama

Jadwal Piala Menpora 2021: Prediksi PSS vs Persela, Live Indosiar

Jadwal Piala Menpora, Minggu sore, PSS vs Persela. Prediksi, laga berlangsung ketat. Live streaming Indosiar pukul 15.00 WIB.

Jadwal Piala Menpora 2021: Prediksi PSS vs Persela, Live Indosiar
Pesepak bola Madura United Zulfiandi (kedua kanan) bersama Bruno Lopes (ketiga kiri) berebut bola dengan tiga pesepak bola PSS Sleman saat pertandingan Piala Menpora di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Selasa (23/3/2021). ANTARA FOTO/M Agung Rajasa/rwa.

tirto.id - Jadwal Piala Menpora 2021 bakal bergulir antara PSS Sleman vs Persela Lamongan pada Minggu (28/3/2021) pukul 15.15 WIB di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung. Laga Grup C tersebut bisa ditonton melalui siaran langsung Indosiar dan live streaming di Vidio.

Prediksi PSS Sleman vs Persela

Persela membawa 26 pemain di ajang pramusim ini. Termasuk di dalamnya 4 pemain asing yang turut memperkuat tim Laskar Joko Tingkir.

Adanya tambahan pemain asing cukup meningkatkan kepercayaan diri tim. Menurut Eky Taufik, kapten tim, persiapan teknis yang mengalami kendala bisa tertutupi dengan adanya pemain legiun asing tersebut.

“Ya hadirnya tambahan pemain asing lebih menambah kekuatan tim untuk Piala Menpora,” ujar Eky, dilansir laman resmi PT LIB.

Di antara para pemain asing yang diikutsertakan adalah Demerson Bruno Costa, Zah Rahan Krangar, Melvyn Lorenzen dan Eli Babalj. Zah Rahan Krangar, yang sempat menjadi bintang di masa kejayaan Persipura, diharapkan mampu memberikan pengaruh besar terhadap lini serang Persela.

Sejauh ini, Eky menjelaskan, persiapan Persela dirasa sudah cukup baik. Kapten tim tersebut berharap dapat mengarungi padatnya jadwal laga dengan permainan impresif.

“Persiapan sama seperti tim-tim lain, kami mempersiapkan tim dengan sungguh-sungguh,” terangnya.

Di kubu lain, PSS lebih dulu telah melakoni laga perdana kontra Madura United. Tim Elang Jawa gagal mengumpulkan poin di laga perdana tersebut. PSS tumbang dengan skor 2-1.

Namun, tim asuhan Dejan Antonic bisa bernapas lega. Kekhawatiran soal cedera pemain karena libur panjang tidak terjadi. Fisioterapis PSS Lutfianda Amary menerangkan, usai kekalahan di laga perdana kontra Madura United para pemain masih fit.

“Setelah pertandingan pertama kemarin melawan Madura United overall kondisi anak- anak tidak ada masalah, tidak ada cedera serius. Mereka bisa mengikuti latihan tim dan kita juga sedang persiapan menuju lawan Persela nanti,” ujar Luthfi, dilansir laman resmi klub.

Persela memiliki modal mental cukup besar jelang laga nanti. Laskar Joko Tingkir unggul di atas kertas atas PSS. Dari 5 pertemuan terakhir Persela sanggup mengemas 3 kemenangan dan 2 hasil imbang. Sedangkan PSS belum pernah menang sama sekali dari sejumlah laga tersebut.

Prediksi Susunan Pemain:

PSS Sleman: Ega Rizky; Derry Rachman, Fabiano Beltrame, Asyraq Ramadhan, Bagus Nirwanto; Irfan Jaya, Wahyu Sukarta, Kim Kurniawan, Irkham Zahrul Mila; Irfan Bachdim, Dwi Rafi Angga.

Persela: Dwi Kuswanto,Mochammad Zaenuri, Demerson Bruno Costa,Feri Sistianto, Ahmad Ubaidillah, Eky Taufik, Achmad Birul Walidain, NasirAchmad Bustomi, Lucky Wahyu, Syahroni, Adrianus Dwiki, Zah Rahan Krangar

Skor Head-to-Head PSS vs Persela

11/12/2019: Persela vs PSS 1-0

15/08/2019: PSS vs Persela 1-1

15/04/2007: Persela vs PSS 1-0

10/06/2006: Persela vs PSS 3-0

12/03/2006: PSS vs Persela 0-0

Live Streaming PSS Sleman vs Persela di Vidio

Pertandingan PSS Sleman vs Persela dalam turnamen Piala Menpora 2021 Grup C digelar pada Minggu, (28/3/2021). Laga di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung tersebut dapat disaksikan secara langsung via tayangan Indosiar dan live streaming Vidio.

Link Live Streaming PSS vs Persela di Vidio

Baca juga artikel terkait atau tulisan lainnya dari Muhammad Fadli Nasrudin Alkof

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Muhammad Fadli Nasrudin Alkof
Penulis: Muhammad Fadli Nasrudin Alkof
Editor: Agung DH