tirto.id - Jadwal Piala Dunia Antar-Klub malam ini antara Palmeiras vs Al Ahly live di TVRI pukul 23.30 WIB. Laga semifinal Club World Cup (CWC) 2021 tersebut akan dimainkan di Stadion Al Nahyan, Abu Dhabi, Uni Emirat Arab.
Ini akan menjadi laga pertama Palmeiras di ajang CWC tahun ini. Seperti sebelumnya, wakil dari UEFA dan CONMEBOL mendapatkan keistimewaan langsung lolos ke semifinal.
Beda halnya dengan Al Ahly yang harus berjuang untuk bisa sampai ke semifinal. Sebelumnya, mereka membuat kejutan dengan mengalahkan Monterrey 1-0 melalui gol tunggal Mohamed Hany.
Prediksi Palmeiras vs Al Ahly
Keberhasilan Al Ahly menembus babak semifinal memang cukup mengejutkan. Pasalnya ketika berhadapan dengan Monterrey, mereka kehilangan banyak pemain yang masih membela Timnas Mesir di Piala Afrika 2021. Namun secara hasil akhir, Al Ahly justru keluar sebagai pemenang.
Salah satu faktor penting keberhasilan Al Ahly adalah dukungan suporter. Kendati bermain di Uni Emirat Arab, suporter Al Ahly tetap datang dan menyemangati langsung di stadion. Hal seperti itu yang menjadi keuntungan tersendiri ketika mengalahkan Monterrey kemarin.
"Kami benar-benar diuntungkan dengan keberadaan para suporter kami di sini. Beberapa tim merindukan kehadiran pendukung mereka. Jadi, ini merupakan hal bagus bagi kami," ucap bek Al Ahly, Rami Rabia.
Namun, Al Ahly akan dihadapkan dengan catatan buruk ketika 3 kali bersua tim asal Brasil di ajang ini. Tim asal Mesir itu kalah 2-1 dari Internacional pada 2006, tumbang 1-0 atas Corinthians tahun 2012, dan hanya menang adu penalti versus Palmeiras tahun lalu.
Kini, Palmeiras mengincar gelar juara pertamanya di ajang ini. Klub asal Sao Paulo itu juga bertekad menjadi tim Brasil keempat yang bisa menjuarai Club World Cup. 3 tim Brasil yang sukses di ajang ini adalah Corinthians (2 gelar), Internacional (1 gelar), dan Sao Paulo (1 gelar).
"Melawan tim seperti Al Ahly, kami harus bisa bermain sabar, aman, dan mencari momentum tepat untuk menyerang mereka. Kami juga perlu fokus pada kemampuan individu dan kerja tim. Jika itu bisa dilakukan, kami punya peluang untuk menang," kata pelatih Palmeiras, Abel Ferreira.
Prediksi Susunan Pemain Palmeiras vs Al Ahly
Al Ahly mendapatkan suntikan tenaga dari 6 pemain mereka di Timnas Mesir yang selesai berlaga di Piala Afrika 2022. Mereka ialah Mohamed El Shenawy, Ayman Ashraf, Mohamed Abdelmoneim, Amr Al Sulayya, Hamdi Fathi, dan Muhammad Sharif. Meski mendapatkan hasil negatif COVID-19, Mosimane tentu akan melihat lagi kondisi kebugaran keenamnya jelang laga nanti.
Palmeiras sendiri diperkirakan akan langsung menurunkan skuad terbaiknya. Mereka seperti Weverton, Dudu, maupun Gustavo Gomez diyakini akan bermain sebagai starter di laga ini.
- Palmeiras (4-2-3-1): Weverton; Marcos Rocha, Gustavo Gomez, Luan, George; Danilo, Ze Rafael; Raphael Veiga, Gustavo Scarpa, Dudu; Ron. Pelatih: Abel Ferreira
- Al Ahly (3-4-3): Aly Lotfy; Rami Rabia, Yasser Ibrahim, Mohamed El Maghrabi; Mohamed Hany, Aliou Dieng, Mohamed Afsha, Ali Maaloul; Hussein El Shahat, Mohamed Taher, Ahmed Abdelkader. Pelatih: Pitsu Mosimane
Rekor Head to Head (H2H) Palmeiras vs Al Ahly
Satu-satunya perjumpaan kedua tim terjadi di Piala Dunia Antar-Klub 2020 yang digelar 2021 lalu. Al Ahly memenangi laga kontra Palmeiras yang diselesaikan lewat adu penalti. Kemenangan itu juga membawa Al Ahly menjadi juara ketiga di turnamen tahun itu.
Pertemuan Terakhir Palmeiras vs Al Ahly:
- 11-02-2021: Al Ahly vs Palmeiras 0-0, adu penalti 3-2
5 Pertandingan Terakhir Palmeiras:
- 02-02-2022: Palmeiras vs Agua Santa 1-0
- 30-01-2022: Sao Bernardo vs Palmeiras 1-1
- 27-01-2022: Palmeiras vs Ponte Preta 3-0
- 24-01-2022: Novorizontino vs Palmeiras 0-2
- 10-12-2021: Palmeiras vs Ceara 1-0
5 Pertandingan Terakhir Al Ahly:
- 05-02-2022: Al Ahly vs Monterrey 1-0
- 30-01-2022: Al Ahly vs National Bank of Egypt 1-1
- 27-01-2022: Smouha vs Al Ahly 3-0
- 21-01-2022: Al Ahly vs El Mokawloon 1-1
- 17-01-2022: Ismaily vs Al Ahly 1-1
Live Streaming Palmeiras vs Al Ahly
Seluruh pertandingan Piala Dunia Antar Klub 2022 dapat Anda saksikan melalui layar kaca TVRI mulai 3-12 Februari.
Penulis: Wan Faizal
Editor: Ibnu Azis