Menuju konten utama

Jadwal MotoGP Juni 2023 Live Trans7: GP Italia, Jerman, & Assen

Jadwal MotoGP Juni 2023 live Trans7: GP Italia (11 Juni), GP Jerman Sachsenring (18 Juni), GP Belanda di Assen (25 Juni). Cek klasemen MotoGP 2023 terbaru.

Jadwal MotoGP Juni 2023 Live Trans7: GP Italia, Jerman, & Assen
Pembalap MotoGP dari tim Repsol Honda Marc Marquez mengikuti parade di kawasan Jalan M.H.Thamrin, Jakarta, Rabu (16/3/2022). ANTARA FOTO/Dhemas Reviyanto/tom.

tirto.id - Jadwal MotoGP 3 seri Eropa kalender bulan Juni 2023 diisi dengan Grand Prix Italia di Sirkuit Mugello (11 Juni), GP Jerman di Sirkuit Sachsenring (18 Juni), dan GP Belanda Sirkuit Assen Belanda (25 Juni). Ketiga race tersebut dapat ditonton melalui siaran langsung Trans7 dan live streaming Vision+.

Jadwal siaran langsung MotoGP Italia, Jerman, dan Belanda pada Juni 2023, dengan fokus sesi sprint race dan main race akan tayang di Trans7 dengan akses free to air. Trans7 juga menyediakan streaming di lamann resmi dan kanal YouTube, namun hanya untuk live reaction.

Siaran streaming MotoGP 2023 dapat diakses melalui Vision+ dengan berlangganan paket, guna menikmati siaran lengkap mulai dari latihan hingga balapan utama.

Jadwal MotoGP Juni 2023 digelar setelah rehat selama setengah bulan sejak GP Prancis 2023 pada Minggu 14 Mei lalu. Di klasemen sementara MotoGP 2023, posisi teratas masih diisi juara bertahan Francesco ‘Pecco’ Bagnaia (Ducati Lenovo) dengan 94 poin.

Namun, posisi Bagnaia kini dalam ancaman kudeta. Pasalnya di peringkat 2, kompatriot Pecco asal Italia, Mario Bazzecchi (Mooney VR 46) mengoleksi 93 alias hanya berjarak 1 angka saja. Di race terakhir, GP Prancis, Bezzecchi memenangi balapan sedangkan Pecco kembali ketimpa sial saat mengalami crash ke-3 musim ini.

Persaingan ketat juga terjadi di posisi 3 dan 4 yang diisi Brad Binder (Red Bull KTM Factoy) dengan 81 poin dan Jorge Martin (Prima Pramac Racing) dengan 80 poin. Sementara itu Marc Marquez (Repsol Honda) yang baru comeback di GP Prancis masih tertahan di peringkat 19 dengan 12 poin. The Baby Alien mengalami crash di race terakhir bulan Mei.

Selanjutnya juara dunia 2021, Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) mulai beranjak masuk ke jajaran 10 besar. El Diablo kini menghuni peringkat 9 dengan torehan 49 poin.

Jadwal Siaran Langsung MotoGP 2023 Live Trans7

Persaingan klasemen MotoGP 2023 makin memanas memasuki seri 6 di Mugello Italia. Pecco Bagnaia dan Marco Bazzecchi sama-sama telah memenangi 2 race utama. Satu-satunya race yang tidak menempatkan satu dari keduanya di podium ialah GP Amerika pada April lalu yang dimenangi Alex Rins.

Bagi Bagnaia ia kini dituntut bangkit dari hasil buruk. Pasalnya juara dunia 2022 ini telah mengalami 3 kali crash dari 5 seri terakhir. Pecco sebenarnya bakal menyapu bersih balapan utama dengan kemenangan jika dirinya tak terjatuh. Hasil terakhir saat ia terjatuh di lap 5 GP Prancis menjadi salah satu kekeceawan terbesar awal musim ini.

Berbeda dengan saat ia jatuh di Argentina dan Amerika, crash di GP Prancis terjadi bukan semata karena kesalahannya. Ia terjatuh lantaran tertabrak pebalap Aprillia Racing Maverick Vinales. Keduanya sempat terlibat perselisihan seusai terjatuh.

Kendati begitu, Bagnaia menyebut masalah itu telah berakhir. Pecco mengaku hanya sedikit kesal dengan reaksi Vinales usai menabraknya. Pecco juga tak ingin terlalu menyalahkan Vinales.

“Tidak, [saya] tidak marah dengan Maverick. Saya tidak suka reaksinya. Agak terlalu agresif, tapi ketika Anda memiliki ketegangan, adrenalin, itu bisa terjadi,” kata Bagnaia dilansir dari Crash, 14 Mei 2023 lalu.

“Dari sudut pandang saya, dia menyalip saya bersih, tapi agak melebar. Saya berada di dalam, di garis saya dan ketika dia kembali, dia hanya mencoba untuk memiliki jalur normalnya. Tapi saya ada di sana,” tambahnya.

Sementara atas kejadian itu, Bagnaia dilaporkan mengalami sedikit cedera pergelangan kaki. Tim Ducati menegaskan cedera itu tak berpotensi membuat Pecco absen di balapan Mugello Italia tengah pekan Juni ini.

“Cedera ringan ini tidak akan menghalangi partisipasinya di GP Italia berikutnya,” terang Ducati mengonfirmasi Minggu (21/5/2023) lalu dari Crash.

3 seri ke depan menjadi kesempatan Pecco untuk bangkit. Tahun lalu, Bagnaia memenangi 2 dari ketiga seri tersebut.

Sang pembalap menjadi pemenang GP Italia mengungguli Quartararo dan Espargaro. Ia juga memuncaki podium GP Belanda di atas Bezzecchi dan Vinales. Sementara GP Jerman tahun lalu dimenangi Quartararo bersama Johann Zarco dan Jack Miller.

Bangkit dari hasil buruk juga dibidik juara 6 kali kelas utama MotoGP Marc Marquez. The Baby Alien mengalami crash saat GP Prancis hanya menyisakan 2 lap terakhir.

Meskipun demikian, MM93 menilai balapan GP Prancis justru menjadi titik balik apik dirinya sesuai comeback, terutama saat ia mampu bersaing di perebutan podium selama balapan berlangsung. Marquez sebelumnya telah absen di 3 seri di Argentina, Amerika, dan Spanyol karena cedera.

The Baby Alien yakin akan kembali menuai hasil baik di balapan selanjutnya pada bulan Juni. Sensasi balapan yang kembali ia rasakan menjadi motivasinya.

“Saya mengendarai dengan cara yang sangat baik. Sudah lama sekali saya tidak merasakanhal seperti ini. Tidak dengan motornya, saya sendiri, saya berkendara dengan baik,” ucap Marquez menilai hasil di GP Prancis dilansir dari Crash, 19 Mei 2023 lalu.

“Saya bisa bertarung melawan pebalap lain. Dan saya senang tentang itu,” tambanhnya.

Sementara konsistensi kini dikejar Bezzecchi, pebalap Italia yang menguntit di posisi ke-2 klasemen. Sejak seri pertama, Bezzecchi telah 3 kali naik podium balapan utama dan 2 di antaranya ia berada di podium teratas.

“Saya hanya ingin terus seperti ini, memikirkan akhir pekan, balapan demi balapan dan menikmati mengendarai motor. Sekarang kami pergi ke Mugello yang akan menjadi akhir pekan yang sangat menyenangkan,” ucap Bezzecchi dilansir Crash, Senin (22/5/2023) lalu.

Jadwal MotoGP Juni 2023 Live Trans7: GP Italia, Jerman, Assen

Berikut ini jadwal MotoGP bulan Juni di GP Italia, Jerman, dan Assen yang akan disiarkan Trans7 dan Vision+:

  • Seri 6 MotoGP Italia di Sirkuit Mugello: 8-11 Juni 2023
  • Seri 7 MotoGP Jerman di Sirkuit Sachsenring: 15-18 Juni 2023
  • Seri 8 MotoGP Belanda di Sirkuit Assen: 22-25 Juni 2023

Klasemen MotoGP 2023 Terbaru

Berikut ini klasemen 10 besar sementara MotoGP jelang seri GP Italia.

  • 1. (Italia) Francesco Bagnaia/Ducati Lenovo 94
  • 2. (Italia) Marco Bezzecchi/Mooney VR46 93
  • 3. (Afrika Selatan) Brad Binder/Red Bull KTM Factory 81
  • 4. (Spanyol) Jorge Martin/Prima Pramac 80
  • 5. (Prancis) Johann Zarco/Prima Pramac 66
  • 6. (Italia) Luca Marini/Mooney VR46 54
  • 7. (Spanyol) Maverick Viñales/Aprillia Racing 49
  • 8. (Australia) Jack Miller/Red Bull KTM Factory 49
  • 9. (Prancis) Fabio Quartararo/Monster Energy Yamaha 49
  • 10. (Spanyol) Alex Rins/LCR Honda Castrol 47

Baca juga artikel terkait OLAHRAGA atau tulisan lainnya dari Dicky Setyawan

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Dicky Setyawan
Penulis: Dicky Setyawan
Editor: Fitra Firdaus