tirto.id - Acara MBC Music Festival Korea akan kembali diadakan untuk menutup tahun 2022. Acara tahunan ini dijadwalkan berlangsung pada malam pergantian tahun pada 31 Desember 2022, pukul 20.40 KST. Line up artis dan MC telah dirilis untuk memeriahkan acara tersebut.
MBC Music Festival menjadi acara musik yang dinantikan penggemar musik di setiap penghujung tahun, terutama bagi para penggemar K-Pop. Terlebih, acara ini menampilkan bintang-bintang ternama dari Korea Selatan.
Pada pertunjukan kali ini, MBC Music Festival mengambil tema “With Love” dengan makna untuk menyampaikan pesan cinta melalui musik sekaligus menjadi harapan baru untuk tahun baru 2023 nanti. MBC Music Festival akan disiarkan melalui Munhwa Broadcasting Corporation (MBC).
MBC Music Festival tahun ini kembali akan dipandu tiga master of ceremony (MC), yakni Lee Junho 2PM, YoonA Girls’ Generation, dan Jang Sung Kyu. Menurut sumber Soompi, ketiga nama itu diumumkan menjadi MC MBC Music Festival sejak 28 November 2022 lalu.
Bagi YonnA, MBC Music Festival ini menjadi kesempatan ke-8 berturut-turut dirinya memandu acara tahunan itu. Sementara bagi Lee Junho yang tahun lalu juga tampil sebagai MC, ini menjadi kali kelima ia memandu MBC Music Festival. Keduanya sukses menjadi pemandu acara MBC tahun lalu. Sedangkan bagi Jang Sung Kyu, acara tahun ini menjadi kali keempat menjadi MC.
Sederet bintang K-Pop kenamaan dunia lain juga turut memeriahkan acara MBC Music Festival. MBC mengundang artis lintas genre dan usia. Boyband yang sedang naik daun dari SM Entertainment, NCT Dream, hadir menjadi salah satu penampil. Grup yang tenar dengan lagu “Life is Still Going On” ini akan tampil bersama bintang kenamaan lain.
Termasuk, unit NCT yang berbasis di Seoul, Korea Selatan, NCT 127 juga akan memeriahkan akhir tahun MBC Music Festival. Girlband SM Entertainment, aespa, juga dikonfirmasi menjadi salah satu pengisi acara MBC. Ada juga girlband generasi baru yang banyak diidolai, ITZY.
Lalu, ada salah satu personel pengisi vokal boyband Super Junior, Ryeowook. Sementara, bintang rock Korea yang juga tenar di Jepang, Younha, turut memeriahkan MBC. Tak kalah dengan itu, penyanyi pria Korea yang juga juri Superstar K musim 1-3 serta musim 5-7 menjadi penampil.
Berikut daftar lengkap line up artis pengisi MBC Music Festival pada 31 Desember 2022 mendatang:
- Yoon Jong Shin
- Jaurim
- Koyote
- Ryeowook Super Junior
- Younha
- Youngtak
- 10CM
- Song Ga In
- MAMAMOO
- Arin Oh My Girl
- MONSTA X
- Moonbin dan Sanha
- ASTRO
- NCT 127
- NCT Dream
- Taeyang SF9
- Choi Yoo Jung Weki Meki
- THE BOYZ
- FORESTELLA
- Stray Kids
- (G)I-DLE
- Lee Mujin
- Chuu
- ATEEZ
- ITZ
- Big Naughty
- Jung Dong Won
- BE'O
- Kim Yo Han Wei
- aespa
- Billlie
- IVE
- Kep1er
- NMIXX
- Choi Ye Na
- TEMPEST
- CLASS:y
Sementara itu, MBC Music Festival atau juga dikenal sebagai MBC Gayo Daejejeon merupakan acara musik tahunan yang digelar rutin sejak 1966 lalu. Awalnya, acara ini menjadi ajang untuk memberikan penghargaan dan kompetisi bagi bintang-bintang Korea. Tetapi MBC berhenti memberikan penghargaan pada tahun 2005.
Penulis: Dicky Setyawan
Editor: Ibnu Azis