Menuju konten utama
Liga Voli Korea

Jadwal Liga Voli Korea 2025 Hari Ini 21 Jan & Klasemen Terbaru

Jadwal Liga Voli Korea hari ini Selasa (21/1) menghadirkan laga Pink Spiders vs IBK Altos dan Kepco Vixtorm vs Ansan OK. Cek link streaming di bawah ini.

Jadwal Liga Voli Korea 2025 Hari Ini 21 Jan & Klasemen Terbaru
Pemain Voli IBK Altos. Instagram/ibk__altos

tirto.id - Jadwal Liga Voli Korea 2025 hari ini akan menghadirkan dua pertandingan yakni Pink Spiders vs IBK Altos dan Ansan OK vs Kepco Vixtorm pukul 17.00 WIB. Sementara itu klasemen terbaru masih dipimpin oleh Pink Spiders di sektor putri dan Hyundai Skywalkers di sektor putra.

Pertandingan Pink Spiders vs IBK Altos hari ini akan dimainkan di Incheon Samsan World Gymnasium, Incheon, pukul 17.00 WIB. Laga ini sangat penting bagi Pink Spiders untuk menjaga posisi puncak klasemen putri.

Pink Spiders saat ini memang masih menguasai klasemen sektor putri dengan 47 poin dari 16 kemenangan. Tetapi mereka tidak tenang karena dibuntuti oleh Hillstate dengan perolehan 46 poin dari 15 kemenangan. Red Sparks di posisi ketiga juga tidak jauh jaraknya dengan 41 poin dari 15 kemenangan.

Sedangkan IBK Altos saat ini berada di posisi keempat klasemen. Anak asuh Yeo Oh-hyeon telah mengoleksi 33 poin dari 11 kemenangan.

Oleh karena itu pertandingan ini akan krusial bagi Pink Spiders. Kemenangan akan sangat berarti ketika pada hari Rabu 22 Januari besok Hillstate dan Red Sparks akan saling berhadapan.

Bicara peluang mengalahkan IBK Altos tentu sangat terbuka lebar bagi Pink Spiders. Musim ini kedua telah bertemu tiga kali dan semuanya mampu dimenangi Pink Spiders.

Tim asuhan Marcello Abbondanza menang 0-3 (24-26, 22-25, 22-25) di laga putaran 1. Kemudian di putaran 2, Pink Spiders kembali menang namun dengan skor 3-2 (21-25, 22-25, 25-20, 25-16, 15-9). Lalu saat giliran kembali main ke markas IBK Altos di putaran 3, Pink Spiders menang 0-3 (10-25, 23-25, 19-25).

Jika ada masalah yang masih tersisa dari kubu Pink Spiders adalah inkonsistensi performa mereka. Sejak menderita kekalahan pertama musim ini atas Red Sparks pada 17 Desember 2024 lalu, Pink Spiders hanya bisa meraih dua kemenangan dari enam laga.

Sementara itu dari sektor putra, hari ini akan ada pertandingan antara Ansan OK vs Kepco Vixtorm. Pertandingan dijadwalkan berlangsung di Ansan Evergreen Gymnasium, Ansan, pukul 17.00 WIB.

Kemenangan sangat dibutuhkan Ansan OK untuk berusaha lepas dari posisi juru kunci klasemen putra. Saat ini Ansan OK berada di posisi terbawah dengan catatan 16 poin hanya dari empat kemenangan.

Sedangkan Kepco Vixtorm berada tepat di atasnya atau di posisi keenam. Tim asal Kota Suwon itu telah mengumpulkan 20 poin dari delapan kemenangan. Jika menang, Ansan OK tentu bisa memangkas jarak dengan Kepco Vixtorm.

Secara head to head musim ini, Kepco Vixtorm lebih unggul dengan dua kemenangan atas Ansan OK. Kemenangan diraih Kepco Vixtorm di putaran 1 dengan skor 3-2 (30-32, 25-14, 25-22, 22-25, 15-13). Lalu di putaran 2 saat giliran bermain di Ansan, Kepco Vixtorm kembali menang 2-3 (25-19, 20-25, 26-28, 25-18, 6-15).

Tetapi jika mengacu hasil pertemuan terakhir, Kepco Vixtorm harus waspada. Pasalnya pada laga putaran 3 di Suwon, Ansan OK pulang dengan kemenangan 1-3 (23-25, 25-21, 25-27, 22-25).

Jadwal Liga Voli Korea 2025 Hari Ini

Berikut jadwal pertandingan Liga Voli Korea 2025 hari ini, Selasa 21 Januari. Sejauh ini belum ada informasi siaran langsung TVRI. Namun laga ini dapat Anda ikuti melalui tautan berikut ini.

17.00 WIB, Putri: Pink Spiders vs IBK Altos - Live: Naver

17.00 WIB, Putra: Ansan OK vs Kepco Vixtorm - Live: Naver

Update Klasemen Liga Voli Korea 2025

Berikut update klasemen Liga Voli Korea 2025:

Putri

No.
TeamPldWLPtsSWSLSRSPWSPLSPR
1Pink Spiders211654753271.963184416541.115
2Hillstate211564654281.929192316891.139
3Red Sparks211564152331.576190318201.046
4IBK Altos2111103340401.000174117500.995
5AI Peppers228142536510.706182719300.947
6Hi-Pass227152033550.600185819980.930
7GS Caltex223191326600.433176020150.873

Putra

No.
TeamPldWLPtsSWSLSRSPWSPLSPR
1Hyundai Skywalkers222025862183.444194716941.149
2Korean Air Jumbos211384352341.529198418651.064
3KB Stars2212103344431.023192219450.988
4Woori Card2111102941450.911192719580.984
5Samsung Bluefangs227152636490.735190919620.973
6Kepco Vixtorm218132033510.647184619600.942
7Ansan OK214171626540.481177719280.922

Baca juga artikel terkait LIGA VOLI KOREA atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Oryza Aditama