Menuju konten utama

Jadwal Liga Spanyol Dimulai Lagi, Rivalitas Barca-Madrid Berlanjut

Liga Spanyol kembali bergulir mulai 12 Juni 2020 dengan berbagai persaingan sengit: perebutan gelar juara antara Barca vs Madrid, top skor LaLiga, tiket Liga Champions, hingga trofi Zamora.

Jadwal Liga Spanyol Dimulai Lagi, Rivalitas Barca-Madrid Berlanjut
Messi Barcelona terlihat saat pertandingan sepak bola La Liga antara Betis dan Barcelona di stadion Benito Villamarin di Seville, Spanyol, Minggu, 17 Maret 2019. Miguel Morenatti / AP

tirto.id - LaLiga Spanyol 2019/2020 kembali bergulir mulai Jumat (12/6/2020) dengan laga pembuka El Gran Derbi antara Sevilla vs Real Betis. Dalam enam pekan hingga 19 Juli 2020, akan ada 110 pertandingan yang dimainkan nyaris setiap hari.

Dengan sisa 11 jornada musim ini, Liga Spanyol masih menawarkan sejumlah persaingan sengit. Bukan cuma adu kekuatan Barcelona dan Real Madrid demi gelar juara LaLiga. Ada perebutan tiket ke zona Eropa, misi Lionel Messi meraih gelar pichichi ke-7, saling sikut tim papan bawah menghindari degradasi, hingga perburuan Trofi Zamora.

Pertandingan Setiap Hari

Setelah membaiknya kondisi pandemi COVID-19 di Spanyol, otoritas kesehatan memberikan lampu hijau agar Primera dan Segunda Division LaLiga diputar kembali. Bahkan, laga di level Segunda Division sudah dimulai sejak Kamis (11/6/2020), dengan 45 menit kedua pertandingan Rayo Vallecano kontra Albacete yang ditutup dengan skor 1-0.

Hampir setiap hari akan ada pertandingan, yaitu laga pada pukul 00.30 dan 03.00 WIB pada pertengahan pekan, dan ditambah laga pada pukul 18.00 WIB dan 22.00 WIB pada akhir pekan. Setiap tim mesti bertanding dalam 3 hari sekali. Sebagai contoh, Barcelona yang bermain di markas Real Mallorca pada Minggu (14/6) akan tampil kembali pada Rabu (17/6) menghadapi Leganes di kandang.

Perebutan Gelar Juara Liga Spanyol

Yang paling utama dari sisa kompetisi Liga Spanyol adalah perebutan gelar juara. Berbeda dengan Liga Inggris yang memiliki Liverpool sebagai pemuncak klasemen dengan jarak 25 angka dari pesaing terdekat, LaLiga masih menunjukkan persaingan ketat untuk gelar musim ini.

Barcelona sang juara bertahan, dengan koleksi 58 angka, hanya unggul 2 poin dari Real Madrid hingga pekan ke-28. Di sisi lain, Barca kalah head to head dari Madrid dengan agregat 0-2. Artinya, jika sampai akhir musim kedua tim memiliki nilai sama, dengan catatan Barcelona terpeleset, gelar juara bisa jadi milik Madrid.

Misi Lolos ke Liga Champions

Saat ini ada empat tim di urutan ketiga hingga keenam yang berpotensi mendapatkan dua tiket terakhir ke Liga Champions. Mereka adalah Sevilla (47 poin), Real Sociedad (46 poin), Getafe (46 poin), dan Atletico Madrid (45 poin).

ATM selama ini menjadi langganan lolos UCL. Namun, sepanjang musim, mereka terlalu banyak meraih hasil seri, 12 kali. Sisa 11 pertandingan akan menunjukkan bobot pasukan Diego Simeone, terutama dengan keberadaan Joao Felix yang diboyong dari Benfica dengan harga 126 juta euro.

Lionel Messi Mengincar Trofi Pichichi ke-7

Lionel Messi sudah mengoleksi 6 gelar pichichi alias top skor Liga Spanyol. Tiga di antaranya diukir La Pulga 3 musim beruntun pada 2016/2017, 2017/2018, dan 2018/2019.

Saat ini, rekor 6 gelar pichichi Messi sejajar dengan legenda Athletic Bilbao, Telmo Zarra. Jika musim ini Messi mulus, maka ia akan berada di puncak peraih pichichi sepanjang masa sendirian. Nomor 10 Barcelona sejauh ini mencetak 19 gol, unggul lima gol dari pesaing terdekat Karim Benzema (Real Madrid).

Lepas dari Degradasi ke Segunda Division

Persaingan terhindar dari degradasi juga sengit. Real Mallorca (25 poin), Leganes (23 poin), dan Espanyol (20 poin) adalah tiga tim yang sekarang berada di zona merah. Namun, kompetisi tersisa 11 pekan lagi. Segalanya bisa terjadi. Real Valladolid (29 poin), Eibar (27 poin), dan Celta Vigo (26 poin) sama sekali belum aman.

Perebutan Trofi Zamora

Musim ini sedikit unik, karena pemilik pertahanan terbaik bukanlah Atletico Madrid. Kubu Wanda Metropolitano sudah terbobol 21 kali, sedangkan Real Madrid lebih baik dengan baru kemasukan 19 kali. Hal ini akan membuat persaingan untuk Trofi Zamora, trofi untuk kiper terbobol paling sedikit, bakal menarik.

Dalam 4 musim terakhir, trofi Zamora selalu menjadi milik Jan Oblak (Atletico). Namun, kali ini bisa lain. Aturan trofi Zamora adalah, seorang kiper berpotensi meraih gelar ini jika ia memiliki rasio kebobolan tersedikit dalam minimal 28 pertandingan. Thibaut Courtois, kiper Madrid, baru tampil 24 kali musim ini, tetapi masih ada 11 laga lagi untuknya terus jadi starter.

Dalam restart Liga Spanyol musim ini, klub dan pemain yang bertanding mesti mematuhi sederet protokol kesehatan demi mencegah penyebaran infeksi virus Corona. Selain itu, untuk penghormatan kepada semua elemen di Spanyol yang berjuang melawan pandemi ini, dan para korban yang meninggal, akan diperdengarkan suara tepuk tangan di setiap stadon pada menit ke-20 pertandingan LaLiga.

Baca juga artikel terkait LIGA SPANYOL atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Olahraga
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Agung DH