tirto.id - Jadwal Liga Spanyol pekan ke-9 akan berlangsung mulai Sabtu (7/11/2020) sampai Senin (9/11/2020). Sejumlah pertandingan menarik akan tersaji LaLiga dan dapat disaksikan melalui live streaming di beIN Sport.
Salah satunya adalah duel Valencia vs Real Madrid di Stadion Mestalla. Dari beberapa pertemuan sebelumnya, Los Che kerap merepotkan Karim Benzema dan rekan-rekan yang kali ini bertindak sebagai juara bertahan.
Kendati musim ini Valencia masih inkonsisten, tetapi mereka mampu membuat kejutan. Tim besutan Javi Gracia menjadi satu-satunya kesebelasan yang mampu mengalahkan Real Sociedad, sang pemimpin klasemen Liga Spanyol hingga pekan ke-9.
Di sisi lain, Real Madrid yang berada di posisi ke-2 klasemen La Liga musim ini sangat bergantung dengan performa Sergio Ramos. Tidak hanya dalam bertahan, tetapi juga urusan mencetak gol. Ketika Sergio Ramos absen, Los Blancos selalu kalah.
Barcelona vs Real Betis
Sama seperti Real Madrid, Barcelona juga menjalani laga yang tak kalah berat. Lionel Messi dan kawan-kawan akan menjamu Real Betis di Camp Nou, pada Sabtu (7/11/2020).
Blaugrana masih berada di peringkat 12 klasemen La Liga dengan poin 8 dari 6 pertandingan. Permainan Barca belum konsisten sejak ditangani Ronald Koeman. Bahkan di pekan sebelumnya, mereka gagal mengalahkan Alaves yang bermain 10 orang sejak awal babak ke-2.
Hal itu tidak terlepas dari kurang tajamnya barisan depan Barca musim ini. Dari 6 pertandingan yang dijalani Barcelona, hanya Ansu Fati yang mampu mencetak gol lebih dari 1. Pemain 18 tahun tersebut sudah mencetak 4 gol di La Liga.
Selain 2 pertandingan di atas, masih ada laga-laga menarik lain di pekan ke-9 La Liga 2020/2021.
Jadwal Liga Spanyol Pekan ke-9
Sabtu, 7 November 2020
Pukul 03.00 WIB Elche vs Celta Vigo
Pukul 20.00 WIB Huesca vs Eibar
Pukul 22.15 WIB Barcelona vs Real Betis
Minggu, 8 November 2020
Pukul 00.30 WIB Sevilla vs Osasuna
Pukul 03.00 WIB Atletico Madrid vs Cadiz
Pukul 20.00 WIB Getafe vs Villareal
Pukul 22.15 WIB Real Soviedad vs Granada
Senin, 9 November 2020
Pukul 00.30 WIB Levante vs Alaves
Pukul 00.30 WIB Valladoid vs Athletic Bilbao
Pukul 03.00 WIB Valencia vs Real Madrid
Klasemen Liga Spanyol Sementara
Top Skor Liga Spanyol SementaraKlub Main Poin Real Sociedad 8 17 Real Madrid 7 16 Villareal 8 15 Atletico Madrid 6 14 Cadiz 8 14 Granada 7 14 Real Betis 8 12 Getafe 7 11 Osasuna 7 10 Elche 6 10 Athletic Bilbao 7 9 Barcelona 6 8 Valencia 8 8 Alaves 8 8 Eibar 8 8 Sevilla 6 7 Celta Vigo 8 6 Levante 7 5 Huesca 8 5 Valladoid 8 3 Pemain Klub Gol Mikel Oyarzabal Real Sociedad 5 Portu Real Sociedad 4 Paco Alcacer Villareal 4 Luis Suarez Atletico Madrid 4 Iago Aspas Celta Vigo 4
Live Streaming Liga Spanyol di beIN
Pertandingan-pertandingan La Liga Spanyol dapat disaksikan melalui live streaming beIN Sport. Untuk mengakses siaran tersebut penggemar sepak bola dapat berlangganan Rp20.000 per minggu, atau Rp45.000 per bulan.
Dengan beIN Sport pemirsa dapat menikmati tayangan ekslusif Liga Spanyol dan kompetisi sepak bola top lainnya, seperti Serie A Liga Italia, dan Ligue 1 Perancis.
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Iswara N Raditya