Menuju konten utama

Jadwal Liga Jerman: Bayern vs Frankfurt, Prediksi Skor H2H, Live TV

Jadwal dan live streaming duel antara Bayern vs Frankfurt yang akan dilangsungkan pada Minggu (4/10/2021), pukul 22.30 WIB. 

Jadwal Liga Jerman: Bayern vs Frankfurt, Prediksi Skor H2H, Live TV
Bayern Munich Thomas Muller saat Liga Champions pada pertandingan Grup E Bayern Munich melawan Dynamo Kyiv di Allianz Arena, Munich, Jerman, Rabu (29/9/2021). ANTARA FOTO/REUTERS/Andreas Gebert/FOC/sa

tirto.id - Pertandingan Bayern Munchen vs Frankfurt dalam lanjutan jadwal Bundesliga 2021 akan berlangsung malam ini, Minggu (4/10/2021), pukul 22.30 WIB. Duel di Stadion Allianz Arena tersebut dapat disaksikan via live streaming Mola TV.

Bayern Munchen diprediksi bakal mampu meraih poin penuh di laga nanti. Tidak hanya dari segi head to head, kedalaman tim Die Bayern juga lebih baik.

Selain itu, Bayern tampil garang musim ini, baik di ajang domestik maupun Liga Champions. Sempat terpeleset di awal kompetisi, racikan strategi Julian Nagelsmann terbukti ampuh hingga saat ini.

Bakal susah membendung dominasinya, apalagi mereka bakal tampil di hadapan pendukung sendiri, Allianz Arena.

Prediksi Jalannya Pertandingan

Hingga kini, Bayern telah mencatatkan rekor 9 kemenangan beruntun. Tren positif itulah yang ingin dilanjutkan oleh pasukan Julian Nagelsmann di laga nanti.

Modal yang dimiliki untuk mewujudkan itu pun sangat kuat. Lini serang Bayern terbukti prolifik musim ini. Robert Lewandowski dan kolega tercatat telah menorehkan 23 gol dari 6 laga yang dilakoni.

Perlu diingat pula bahwa raihan maksimal tersebut sebagian besar juga hasil campur tangan Lewandowski.

Hingga kini bomber 33 tahun itu telah menyumbang 7 gol. Ia sendiri siap diturunkan di laga nanti demi menambah pundi-pundi golnya.

Tidak hanya dari segi serangan, Bayern juga kukuh dalam hal bertahan. Duet Benjamin Pavard dan Niklas Sule kerap kali membuat penyerang lawan frustrasi. Alhasil, gawang mereka hanya jebol 5 kali dalam 6 pertandingan terakhir.

Dalam laga nanti, Bayern ditengarai bakal tetap mengandalkan strategi penguasaan bola tinggi. Hal itu jelas menguntungkan. Sebab, 16 dari total 23 gol mereka berasal dari skema open play.

Jika diakumulasi, dari 6 laga Bundesliga yang dimainkan, Lewandowski dan kolega memang kerap kali sukses menerapkan itu. Di setiap laga tersebut, mereka rerata mampu memegang 62 persen penguasaan bola.

Meski jauh tidak diunggulkan, Frankfurt masih punya harapan. Mereka pun mampu membuktikan kebangkitannya pada pekan lalu.

Setelah mengalami 5 kali hasil imbang secara beruntun, skuad asuhan Oliver Glasner akhirnya sukses meraih kemenangan melawan Antwerp dalam lanjutan jadwal Liga Eropa, Kamis (30/9).

Kemenangan itu jelas membawa emosi positif di diri para pemain. Terlebih saat itu mereka menang di tandang, sama halnya dengan lawatan nanti malam.

Modal itulah yang ingin digali oleh Oliver Glasner demi poin dan memperbaiki posisinya di tabel klasemen.

Sebab, hasil imbang 5 kali beruntun dan 1 kekalahan yang dialami Frankfurt membuat mereka hanya mengoleksi 5 poin. Kini mereka masih berkutat di urutan 14.

Pelatih 47 tahun itupun yakin timnya bisa meraih kemenangan. "Kami tidak pergi ke Munich untuk memaksakan pertandingan yang ketat, tetapi untuk menang. Saya mengatakan itu dengan keyakinan penuh dan saya ingin melihatnya di mata para pemain," terangnya dilansir laman resmi klub.

Prediksi Susunan Pemain dan Kabar Skuad

Pelatih Jualian Nagelsmann mengalami sedikit masalah sebenarnya jelang laga nanti. Beberapa pemain Die Bayern diragukan bisa tampil di laga nanti. Mereka adalah Corentin Tolisso, Benjamin Pavard, dan Kingsley Coman.

Pavard bakal absen selama 2 pertandingan setelah kartu merahnya saat melawan Greuther Fuerth, 25 September lalu. Selain itu, Coman juga masih belum pulih dari operasi jantungnya.

Namun mengingat Munchen punya skuad lapis kedua yang juga mumpuni, absennya beberapa pemain itu tidak jadi masalah besar.

Mereka masih punya Leon Goretzka untuk menggantikan Tolisso, Niklas Sule mengisi posisi Pavard, dan Leroy Sane yang bakal mengisi sisi sayap kiri menggantikan Coman.

Di kubu tamu, Frankfurt, pelatih Oliver Glasner ditengarai bakal menurunkan formasi 3-4-2-1 di laga nanti. Hal ini memungkinan mereka lebih kukuh di lini tengah.

Sementara dari segi serangan sayap, mereka bisa mengandalkan 2 pemain yang turut membantu lini pertahanan. Mereka adalah Danny da Costa dan Filip Kostic.

Bayern Munchen (4-2-3-1): Manuel Neuer, Niklas Sule, Dayot Upamecano, Lucas Hernandez, Alphonso Davies; Joshua Kimmich, Leon Goretzka; Serge Gnabry, Thomas Muller, Leroy Sane; Robert Lewandowski

Eintracht Frankfurt (3-4-2-1): Kevin Trapp; Makoto Hasebe, Martin Hinteregger, Obite Evan Ndicka; Danny da Costa; Kreso Ljubicic, djibril Sow, Filip KOstic; Jesper Lindstrom, Daichi Kamada; Sam Lammers.

Rekor Head to Head Frankfurt sv Bayern

Bayern memiliki rekor bagus melawan Frankfurt di kandang. Die Roten menang 41 kali, 3 kali seri, dan 3 kali kalah dari 50 pertemuan di Munich.

Di 3 pertemuan terakhir kedua tim di markas Bayern pun hasilnya sama; Bayern selalu menang dalam 3 pertemuan tersebut.

Terakhir kali keduanya bersua di Allianz pada Oktober tahun lalu. Saat itu, Die Bayern sukses menaklukan tim tamu Frankfurt dengan kemenangan telak 5 gol tanpa balas.

5 Pertemuan Terakhir Frankfurt vs Bayern

20/02/21, Eintracht Frankfurt 2-1 Bayern Munchen

24/10/20, Bayern Munchen 5-0 Eintracht Frankfurt

10/06/20, Bayern Munchen 2-1 Eintracht Frankfurt

23/05/20, Bayern Munchen 5-2 Eintracht Frankfurt

02/10/19, Eintracht Frankfurt 5-1 Bayern Munich

5 Laga Terakhir Bayern Munchen

30/09/21, Bayern Munchen 5-0 Dinamo Kyiv

25/09/21, Greuther Fuerth 1-3 Bayern Munchen

18/09/21, Bayern Munchen 7-0 Bochum

15/09/21, Barcelona 0-3 Bayern Munchen

11/09/21, RB Leipzig 1-4 Bayern Munchen

5 Laga Terakhir Eintracht Frankfurt

30/09/21, Antwerpen 0-1 Eintracht Frankfurt

25/09/21, Eintracht Frankfurt 1-1 FC Koln

20/09/21, Wolfsburg 1-1 Eintracht Frankfurt

17/09/21, Eintracht Frankfurt 1-1 Fenerbahce

12/09/21, Eintracht Frankfurt 1-1 VfB Stuttgart

Live Streaming Bayern Munchen vs Frankfurt

Pertandingan Bayern Munchen vs Frankfurt dapat Anda saksikan melalui live streaming di Mola TV.

Untuk dapat menonton pertandingan Premier League pekan 17 ini, Anda terlebih dahulu mesti mengaktifkan paket berlangganan lewat paket mobile Sports Mola TV dengan biaya Rp47.500 perbulan atau Rp250.000 permusim.

Sementara itu, untuk paket PC atau desktop, terdapat pilihan layanan Premium Entertainment dengan harga Rp65.000 perbulan atau Rp500.000 untuk satu musim penuh.

Link Live Streaming Bayern Munchen vs Frankfurt - Mola TV

Baca juga artikel terkait LIGA JERMAN 2021 atau tulisan lainnya dari Muhammad Fadli Nasrudin Alkof

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Muhammad Fadli Nasrudin Alkof
Penulis: Muhammad Fadli Nasrudin Alkof
Editor: Yandri Daniel Damaledo