Menuju konten utama

Jadwal Liga Inggris 2021: Prediksi Wolves vs Tottenham Live TV

Liga Inggris 2021 Wolverhampton Wanderers vs Tottenham Hotspur akan berlaga Minggu (22/08/2021) pukul 20.00 WIB

Jadwal Liga Inggris 2021: Prediksi Wolves vs Tottenham Live TV
Wolverhampton Wanderers 'Adama Traore, kiri, merayakan setelah mencetak gol pembuka timnya selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Wolverhampton Wanderers dan Tottenham Hotspur di Stadion Molineux di Wolverhampton, Inggris, Minggu, 15 Desember 2019. Rui Vieira/AP

tirto.id - Pertandingan antara Wolverhampton Wanderers vs Tottenham Hotspur akan dimainkan di Stadion Molineux, Minggu (22/08/2021) pukul 20.00 WIB. Laga tersebut dapat Anda saksikan melalui live streaming di Mola TV.

Nama Nuno Espirito Santo menjadi sosok yang diperbincangkan jelang laga ini. Di laga resmi ketiga bersama Spurs, Nuno harus bertandang ke Wolves, klub yang bisa dikatakan telah membesarkan namanya selaku pelatih.

Nuno mulai melatih Wolves pada 2017 lalu di Divisi Championship. Hebatnya, Nuno langsung bisa membawa Wolves juara dan meraih tiket promosi ke Premier League. Kesuksesan itu diraih ketika liga kala itu masih menyisakan 4 pertandingan lagi.

Bahkan di musim 2019-2020, Nuno mengantar Wolves mencapai babak perempat final Europa League. Di fase tersebut, Wolves kalah dari Sevilla 1-0. Namun itu adalah capaian terbaik Wolves di kancah Eropa sejak menjadi runner-up Piala UEFA 1971-1972.

Tentunya akan ada banyak emosi tercipta ketika Nuno kembali ke Molineux esok. Namun sang pelatih menyatakan bahwa ia akan tetap fokus meraih kemenangan. Dikatakan oleh Nuno bahwa Spurs punya kapasitas untuk mencuri kemenangan di laga nanti.

“Saya perkirakan laga nanti akan berjalan tidak mudah. Wolves tim yang bagus. Tapi saya juga tahu bahwa Spurs punya para pemain yang berkualitas,” kata Nuno.

Pria yang pernah meraih trofi Liga Champions sebagai pemain Porto asuhan Jose Mourinho itu tentu punya alasan tersendiri. Salah satunya karena skuad utama Spurs akan berada dalam kondisi prima jelang laga nanti.

Mereka yang dimainkan sejak menit awal kontra Manchester City akhir pekan lalu tak dilibatkan sama sekali di laga play-off Europa Conference League. Walau kalah dari Pacos de Ferreira di laga itu, sisi positifnya adalah skuad utama Nuno akan siap untuk menantang Wolves.

Sementara itu Wolves asuhan Bruno Lage tentu ingin meraih kemenangan pertama di musim ini. Bermain di kandang sendiri dan didukung kembalinya suporter di stadion adalah skenario sempurna bagi Wolves untuk mewujudkannya.

Namun, bagaimana strategi Lage untuk laga nanti? Mengingat, Wolves tak pernah bisa menang atas Spurs di Molineux dalam 3 musim terakhir.

“Kami tentu tak senang dengan kekalahan atas Leicester City kemarin. Namun tentunya kami telah melakukan analisa dari laga tersebut. Hasilnya akan kami jadikan evaluasi untuk laga berikutnya,” ujar sang pelatih.

Harry Kane diperkirakan akan masuk ke skuad Spurs untuk laga nanti. Sedangkan untuk Wolves, Lage diprediksi masih akan mengandalkan nama-nama yang sama seperti pekan lalu.

Perkiraan Susunan Pemain:

Wolverhampton: Jose Sa; Max Kilman, Conor Coady, Romain Saiss; Ki-Jana Hoever, Fernando Marcal, Joao Moutinho, Ruben Neves; Francisco Trincao, Adama Traore, Raul Jimenez. Pelatih: Bruno Lage

Tottenham: Hugo Lloris; Japhet Tanganga, Davinson Sanchez, Eric Dier, Sergio Reguilon; Pierre-Emile Hojbjerg, Oliver Skipp, Dele Alli; Steven Bergwijn, Lucas Moura, Son Heung Min. Pelatih: Nuno Espirito Santo

5 Pertemuan Terakhir Wolverhampton vs Tottenham:

16-05-2021: Tottenham vs Wolverhampton 2-0

27-12-2020: Wolverhampton vs Tottenham 1-1

01-03-2020: Tottenham vs Wolverhampton 2-3

15-12-2019: Wolverhampton vs Tottenham 1-2

29-12-2018: Tottenham vs Wolverhampton 1-3

5 Pertandingan Terakhir Wolverhampton:

14-08-2021: Leicester City vs Wolverhampton 1-0

07-08-2021: Wolverhampton vs Celta Vigo 0-1

01-08-2021: Coventry City vs Wolverhampton 1-2

31-07-2021: Wolverhampton vs Stoke City 1-1

26-07-2021: Las Palmas vs Wolverhampton 3-2

5 Pertandingan Terakhir Tottenham:

19-08-2021: Pacos de Ferreira vs Tottenham 1-0

15-08-2021: Tottenham vs Manchester City 1-0

08-08-2021: Tottenham vs Arsenal 1-0

04-08-2021: Chelsea vs Tottenham 2-2

28-07-2021: Milton Keynes Dons vs Tottenham 1-3

Live Streaming Wolverhampton vs Tottenham

Pertandingan Wolverhampton vs Tottenham dapat Anda saksikan melalui live streaming Mola TV.

Anda dapat memilih biaya berlangganan sesuai kebutuhan untuk menyaksikan laga tersebut. Tersedia beberapa pilihan paket untuk dapat menyaksikan laga-laga di Mola TV selama 12 bulan ke depan. Yakni Paket Sport Single Stream (Rp432.000), Paket Sport Double Stream (Rp648.000), dan Paket Sport Family Stream (Rp1.152.000).

Dengan memilih berlangganan, Anda bisa menyaksikan beragam kompetisi sepakbola. Seperti Liga Inggris, Liga Jerman, Liga Portugal, Liga Belanda, Liga Belgia, DFB Pokal, Carabao Cup, Copa Libertadores, dan Copa Sudamericana. Dari ajang internasional, Anda juga bisa menonton laga International Friendly Match, Kualifikasi Piala Dunia 2022, maupun laga-laga Timnas Indonesia.

Link Live Streaming Wolverhampton vs Tottenham - Mola TV

Baca juga artikel terkait LIGA INGGRIS 2021 atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Yulaika Ramadhani