Menuju konten utama

Jadwal Liga Champions 2024/25 di TV 6-7 November & Klasemen

Jadwal Liga Champion 2024/25 live SCTV 6-7 November: Madrid vs AC Milan, Inter vs Arsenal, Brugge vs Aston Villa. Cek update klasemen UCL league phase.

Jadwal Liga Champions 2024/25 di TV 6-7 November & Klasemen
Kylian Mbappe penyerang tengah Real Madrid dan Prancis merayakan setelah mencetak gol pertama timnya dalam pertandingan La Liga antara Real Madrid CF dan Deportivo Alavés di Estadio Santiago Bernabeu pada 25 September 2024 di Madrid, Spanyol. (reuters/Jose Breton/Pics Action/NurPhoto)

tirto.id - Jadwal Liga Champions 2024/25 pekan ini akan digelar pada Rabu-Kamis, 6-7 November 2024. Terdapat 4 laga yang tayang melalui siaran langsung SCTV, termasuk big match Real Madrid vs AC Milan dan Internazionale vs Arsenal. Selebihnya, total 14 laga lain dapat dipantau melalui live streaming beIN Sports, Vidio, dan Vision+.

Peta persaingan di papan klasemen UCL 2024/25 memang semakin ketat menjelang laga matchday 4 UCL. Pasalnya, klub-klub elite Eropa seperti PSG, AC Milan, Atletico Madrid, hingga PSV Eindhoven masih berada di luar zona lolos otomatis babak 16 besar. Bahkan, Milan (urutan 25), ATM (peringkat 27) dan PSV (peringkat 28) akan tersingkir jika bertahan di posisi sekarang. Hanya tim 8 besar klasemen yang masuk ke zona 16 besar, sedangkan tim posisi 9-24 ke babak playoff.

Jadwal siaran langsung UCL 2024/25 di SCTV akan melibatkan laga PSV vs Girona dan Brugge vs Aston Villa, selain kedua big match yang melibatkan 2 tim asal kota Milan. Siapa saja yang akan jadi pemenang di matchday 4, sekaligus mengamankan posisi 1-8 ketika kompetisi tersisa 4 pekan lagi?

Jadwal Lengkap Liga Champion 2024/25 Live TV 6-7 November

AC Milan dijadwalkan bertandang ke markas Real Madrid di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid,Rabu 6 November pukul 03.00 WIB. Laga antara dua raksasa Eropa ini akan tayang live di SCTV, beIN Sports 1, Vidio, dan Vision+.

Baik Madrid maupun Milan yang menguasai perolehan gelar juara UCL, sedang tidak berada di 8 besar klasemen atau di zona lolos otomatis ke babak 16 besar. Los Blancos dengan 15 gelar UCL,saat ini menempati posisi 12 klasemen. Sang juara bertahan baru mengoleksi 6 poin dari 3 laga awal.

Sementara itu, AC Milan yang memiliki 7 trofi UCL, bahkan ada di peringkat 25 atau di luar zona lolos. Rossoneri baru bisa merebut 1 kemenangan dari tiga kesempatan awal yang mereka dapatkan.

Situasi itu akan membuat kedua tim mati-matian merebut kemenangan di laga ini. Menariknya, dari 15 pertemuan terakhir mereka di UCL, Los Blancos dan Rossoneri sama-sama meraih 6 kemenangan, sedangkan 3 laga lain berakhir imbang.

AC Milan hanya sekali bisa mengalahkan Real Madrid di Santiago Bernabeu. Momen itu terjadi di laga Grup C musim 2009-10 ketika Milan menang 2-3 melalui gol Andrea Pirlo dan brace Alexandre Pato.

Sementara itu, Inter akan menjalani duel sengit melawan Arsenal. Laga dijadwalkan main di Stadion San Siro pada Kamis 7 November pukul 03.00 WIB, live di SCTV, beIN Sports 3, Vidio, dan Vision+.

Kedua tim sama-sama mengoleksi 7 poin bersama tim lain seperti Manchester City, Monaco, Brest, Bayer Leverkusen, dan Sporting CP. Secara posisi di klasemen league phase, Inter ada di peringkat 7, sedangkan Arsenal dua tingkat di bawahnya.

Inter untuk sementara berada di atas Arsenal karena memiliki selisih gol +5 (5-0). Sebaliknya, The Gunners hanya memiliki selisih gol +3 (3-0). Faktor lain, Inter dan Arsenal sama-sama belum kebobolan dari tiga laga UCL musim ini.

Secara head to head, kedua tim saling mengalahkan dalam dua pertemuan di laga Grup B musim 2003-04. Menariknya, tim pemenang selalu berasal dari tim tamu. Inter menang 0-3 di Highbury, sedangkan Arsenal menang 1-5 di San Siro.

Laga lain yang tidak kalah menarik adalah partai yang melibatkan Aston Villa. Anak asuh Unai Emery saat ini merupakan pemuncak klasemen UCL dengan raihan 9 poin dari tiga laga. Pekan ini, The Villans akan menjalani laga tandang ke markas Club Brugge di Stadion Jan Breydel, Kamis 7 November pukul 00.45 WIB, live di SCTV, beIN Sports 1, Vidio, dan Vision+.

Kemenangan akan menjadi bidikan Villa demi menjaga posisi teratas. Pasalnya jika sampai terpeleset di laga ini, banyak tim yang siap menggeser kubu Villa Park. Terutama Liverpool di posisi kedua dengan 9 poin yang akan menjamu Bayer Leverkusen pekan ini.

Berikut jadwal pertandingan Liga Champions 2024-25 matchday 4 pekan ini:

Rabu, 6 November 2024

00.45 WIB: PSV Eindhoven vs Girona - Live: SCTV, beIN Sports 1, Vidio, Vision+

00.45 WIB: Slovan Bratislava vs Dinamo Zagreb- Live: beIN Sports 3, Vidio, Vision+

03.00 WIB: Bologna vs AS Monaco - Live: beIN Sports MAX, Vidio

03.00 WIB: Borussia Dortmund vs Sturm Graz - Live: beIN Sports MAX, Vidio

03.00 WIB: Celtic vs RB Leipzig - Live: beIN Sports MAX, Vidio

03.00 WIB: Lille vs Juventus - Live: beIN Sports MAX, Vidio, Vision+

03.00 WIB: Liverpool vs Bayer Leverkusen - Live: beIN Sports 3, Vidio, Vision+

03.00 WIB: Real Madrid vs AC Milan - Live: SCTV, beIN Sports 1, Vidio, Vision+

03.00 WIB: Sporting CP vs Manchester City - Live: beIN Sports MAX, Vidio, Vision+

Kamis, 7 November 2024

00.45 WIB: Club Brugge vs Aston Villa - Live: SCTV, beIN Sports 1, Vidio, Vision+

00.45 WIB: Shakhtar Donetsk vs Young Boys - Live: beIN Sports 3, Vidio, Vision+

03.00 WIB: Bayern Munchen vs Benfica - Live: beIN Sports MAX, Vidio, Vision+

03.00 WIB: Feyenoord vs RB Salzburg - Live: beIN Sports MAX, Vidio

03.00 WIB: Crvena Zvezda vs Barcelona - Live: beIN Sports MAX, Vidio, Vision+

03.00 WIB: Inter vs Arsenal - Live: SCTV, beIN Sports 3, Vidio, Vision+

03.00 WIB: PSG vs Atletico Madrid - Live: beIN Sports 1, Vidio, Vision+

03.00 WIB: Sparta Praha vs Brest - Live: beIN Sports MAX, Vidio

03.00 WIB: Stuttgart vs Atalanta - Live: beIN Sports MAX, Vidio

* Jadwal dan stasiun televisi yang menayangkan Liga Champions 2024-25 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Update Klasemen Liga Champions 2024/25 Terbaru

Berikut klasemen league phase Liga Champions 2024-25 hingga matchday 3.

PosTimMMSKSGPoin
1Aston Villa3300+69
2Liverpool3300+59
3Manchester City3210+97
4Monaco3210+57
5Brest3210+57
6Bayer Leverkusen3210+57
7Inter Milan3210+57
8Sporting CP3210+47
9Arsenal3210+37
10Barcelona3201+76
11Borussia Dortmund3201+66
12Real Madrid3201+46
13Benfica3201+36
14Juventus3201+26
15Lille3201+16
16Feyenoord3201−16
17Atalanta3120+35
18VfB Stuttgart3111−14
19Paris Saint-Germain3111−14
20Celtic3111−24
21Sparta Praha3111−24
22Dinamo Zagreb3111−54
23Bayern Munchen3102+33
24Girona310203
25AC Milan3102−13
26Club Brugge3102−43
27Atlético Madrid3102−53
28PSV Eindhoven3021−22
29Bologna3012−41
29Shakhtar Donetsk3012−41
31RB Leipzig3003−30
32Sturm Graz3003−40
33Red Star Belgrade3003−90
34Red Bull Salzburg3003−90
34Young Boys3003−90
36Slovan Bratislava3003−100

Baca juga artikel terkait LIGA CHAMPION 2024-2025 atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Fitra Firdaus