Menuju konten utama
BRI Liga 1 2022-2023

Jadwal Liga 1 Hari Ini Live Persik vs PSS, Persikabo vs Bhayangkara

Jadwal Liga 1 hari ini 23 Agustus 2022 live TV tersaji 6 pertandingan di antaranya Persik vs PSS dan Persikabo vs Bhayangkara. Cek jadwal lengkap di sini.

Jadwal Liga 1 Hari Ini Live Persik vs PSS, Persikabo vs Bhayangkara
Pesepak bola PSS Sleman Rivaldo Albert Ferre (kanan) berebut bola dengan pesepak bola Persib Bandung Dedi Kusnandar (tengah) pada pertandingan Liga 1 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, DI Yogyakarta, Jumat (19/8/2022). ANTARA FOTO/Hendra Nurdiyansyah/aww.

tirto.id - Jadwal Liga 1 2022-2023 hari ini atau Selasa (23/8/2022) tersaji 6 pertandingan yang bisa ditonton via live streaming Vidio. Siaran langsung laga-laga pilihan juga dapat disaksikan di Indosiar dan Moji TV. Salah satunya big match Persikabo 1973 vs Bhayangkara FC dengan jam tayang 18.15 WIB.

Sementara itu, duel Persis Solo vs Madura United akan mengakhiri rangkaian Liga 1 2022-2023 hari ini. Kedua kesebelasan itu dijadwalkan bertanding pukul 20.00 WIB. Sebelum dua pertandingan tersebut, terdapat tiga laga yang akan digelar serentak pada sore hari pukul 15.30 WIB, salah satunya Persik vs PSS Sleman.

Jadwal Liga 1 Hari Ini: Persik vs PSS

Sebagai tuan rumah, Persik Kediri dibayangi rapor buruk. Stadion Brawijaya Kediri belum cukup angker bagi lawan-lawan Persik. Klub berjuluk Macan Putih ini sama sekali belum memetik kemenangan di kandang sendiri. Sebaliknya, Persik hanya sekali bermain imbang dan satu kali kalah.

Kekalahan Persik di Stadion Brawijaya diderita saat menjamu Borneo FC. Macan Putih unggul lebih dulu lewat aksi Yusuf Meilana. Namun, mereka juga dengan cepat kebobolan setelah Borneo membalasnya melalui brace Matheus Pato. Skor 1-2 akhirnya menutup laga yang berlangsung pada 12 Agustus 2022.

Dalam klasemen sementara Liga 1 2022-2023, Persik saat ini berstatus juru kunci. Macan Putih hanya berhasil menghimpun 1 poin sebagai imbas dari rentetan hasil buruk sejak pekan pertama. Situasi tersebut tentu dapat memberi tekanan bagi Persik jelang menjamu PSS Sleman.

Di kubu seberang, PSS tengah mencari momentum bagus dalam laga tandang kali ini. Super Elja (Elang Jawa) membutuhkan kemenangan untuk kembali memotivasi tim. Hal ini tak lepas dari hasil minor PSS saat dipermalukan Persib Bandung di Stadion Maguwoharjo.

“Datang ke Kediri, kami baru saja kehilangan tiga poin di kandang setelah kalah dari Persib Bandung. Makanya di sini kami ingin berburu poin pengganti. Bisa satu poin, mudah-mudahan tiga poin,” kata Seto Nurdiantoro, juru taktik PSS.

Untuk mewujudkan target mencuri poin di Stadion Brawijaya, PSS Sleman bukan tanpa persiapan. Super Elja telah mengantongi kekuatan Persik. Di samping itu, Super Elja juga dapat memanfaatkan lemahnya pertahanan Persik yang telah kebobolan sebanyak 8 gol.

Jadwal Liga 1 Hari Ini Live Moji TV: Persikabo vs Bhayangkara

Takluk dari Persita lewat skor 5-3 membuat Persikabo 1973 pulang dengan tangan hampa dari Stadion Benteng Taruna. Posisi Laskar Padjajaran juga turun ke peringkat lima setelah bertahan di empat besar klasemen sejak membuka gelaran Liga 1 2022-2023.

Laga kontra Bhayangkara tentu bisa jadi ajang Persikabo untuk bangkit. Apalagi, Laskar Padjajaran bakal bertindak sebagai tuan rumah. Setiap menjamu lawan-lawannya di Stadion Pakansari Bogor, Persikabo belum pernah tersentuh kekalahan.

“Dengan waktu yang ada, dengan jeda waktu yang sangat singkat, hari ini kami harus siap menghadapi Bhayangkara FC pada pertandingan besok (hari ini). Di mana pada pertandingan sebelumnya kami harus menelan kekalahan 3-5 dari Persita Tangerang,” ujar Djadjang Nurdjaman selaku Pelatih Persikabo 1973.

Persikabo sesungguhnya telah mencatatkan 2 kali clean sheet. Namun, lima gol yang bersarang saat melawan Persita mencoreng rekor tersebut. Laskar Padjajaran dituntut bermain lebih solid agar tidak kembali menciptakan celah yang bisa dimanfaatkan Bhayangkara FC.

Dua kekalahan beruntun yang baru dirasakan jelas memberi alarm terhadap Bhayangkara FC. Terlebih, hasil negatif ini diperoleh saat menghadapi tim promosi, yaitu Dewa United dan Persis Solo. Kini, The Guardian masih berkutat di papan tengah, tepatnya peringkat 13, dengan raihan 5 poin.

Setelah kehilangan poin pada laga kandang pekan lalu, Bhayangkara dituntut memaksimalkan lawatannya ke Bogor. Pembenahan perlu dilakukan, terutama dari sisi ketajaman di depan gawang. Pasalnya, produktivitas tim arahan Widodo C. Putra itu sejauh ini baru membuahkan 4 gol.

Jadwal Liga 1 Hari Ini Live TV 23 Agustus 2022

Jika tidak ada perubahan jadwal, rangkaian pertandingan Liga 1 2022-2023 dapat ditonton melalui live streaming Vidio pada Selasa, 23 Agustus 2022. Siaran langsung laga-laga pilihan juga bisa disaksikan di Indosiar dan Moji TV. Berikut rincian jadwal Liga 1 hari ini:

Selasa, 23 Agustus 2022

  • Pukul 15.30 WIB: Persik vs PSS (live streamingVidio)
  • Pukul 15.30 WIB: Persebaya vs PSIS (live streamingVidio & Moji TV)
  • Pukul 15.30 WIB: Persib vs Bali United (live streamingVidio & Indosiar)
  • Pukul 18.15 WIB: Borneo FC vs Dewa United (live streamingVidio)
  • Pukul 18.15 WIB: Persikabo 1973 vs Bhayangkara FC (live streamingMoji TV)
  • Pukul 20.00 WIB: Persis vs Madura United (live streamingVidio & Indosiar)

*Jadwal dan stasiun televisi yang menayangkan Liga 1 2022-2023 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait LIGA 1 2022-2023 atau tulisan lainnya dari Ahmad Yasin

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Ahmad Yasin
Penulis: Ahmad Yasin
Editor: Ibnu Azis