Menuju konten utama

Jadwal LaLiga Malam Ini: Espanyol vs Madrid, Prediksi, H2H, Live TV

Jadwal dan prediksi  Espanyol vs Madrid yang akan tayang pada Minggu (3/10/2021) mulai pukul 21.15 WIB.

Jadwal LaLiga Malam Ini: Espanyol vs Madrid, Prediksi, H2H, Live TV
Pemain Espanyol. Instagram/rcdespanyol

tirto.id - Laga Espanyol vs Real Madrid dalam La Liga Spanyol 2021/22 pekan ke-8 digelar malam ini, Minggu (3/10/2021) mulai pukul 21.15 WIB.

Laga di RCDE Stadium yang tayang via live streaming beIN Sports diprediksi jadi pelampiasan Los Blancos selepas kekalahan di UCL.

Real Madrid baru saja tumbang 1-2 saat menjamu Sheriff di ajang Liga Champions Eropa. Kekalahan kandang tersebut mengecewakan, sebab skuad Carlo Ancelotti memiliki skuad bertabur bintang yang jelas lebih diunggulkan.

"Pertandingan terakhir kami melukai harga diri kami dan saya yakin bahwa besok kami akan lihat reaksinya, berikan penampilan yang bagus dan berikan yang terbaik. Kami akan melakukan semua yang kami butuhkan untuk memenangkan pertandingan,” ungkap Don Carlo, jelang lawatan ke markas Espanyol.

Live Streaming LaLiga 2021/22: Prediksi Espanyol vs Real Madrid

Performa Karim Benzema dan kolega di Liga Spanyol sebenarnya cukup impresif. Hingga pekan ketujuh, Real Madrid tak terkalahkan dengan torehan 5 kemenangan dan 2 seri. Hasil itu menempatkan kubu Madrid di puncak klasemen LaLiga dengan 17 poin.

Meski demikian, kondisi itu belum sepenuhnya aman. Rival sekota, Atletico Madrid, punya poin yang sama. Atletico duduk di posisi runner-up, hanya kalah selisih gol dari Real Madrid.

Ketajaman lini serang Los Blancos tampaknya jadi bekal untuk malam nanti. Sejauh ini, El Real jadi klub paling produktif di Liga Spanyol, melesakan total 21 gol. Benzema menyumbang 8 di antaranya, kini ia berstatus top skor sementara LaLiga 2021/22.

Sementara di kubu tuan rumah, Espanyol masih terdampar di posisi 15. Klub asal Catalunya itu mengumpulkan 1 kemenangan, 3 seri dan 3 kekalahan, dengan total 6 poin.

Teraktual, skuad besutan Vicente Moreno tumbang 2-0 dari Sevilla pada pekan lalu. Rapuhnya lini pertahanan diprediksi jadi biang kekalahan. Pasalnya, hingga pekan ketujuh, gawang Diego Lopez sudah jebol 7 gol atau rerata 1 gol per laga.

Sementara itu, di lini depan, Adri Embarba dan kolega belum menunjukkan ketajaman. Sejauh ini, baru 4 gol yang dilesakkan dari total 7 laga.

Head to Head Espanyol vs Real Madrid

Hasil 5 pertemuan terbaru meunjukkan bahwa Real Madrid mendominasi dengan 4 kemenangan dan hanya sekali kalah.

Dalam rentang waktu tersebut, Benzema bersama kolega melesakkan 9 gol ke gawang Espanyol dan hanya kebobolan 2 gol saja. Oleh karenanya, di atas kertas Real Madrid layak diunggulkan.

Skor 5 Pertemuan Terakhir Espanyol vs Real Madrid

29/06/2020 Espanyol vs Real Madrid 0-1

07/12/2019 Real Madrid vs Espanyol 2-0

28/01/2019 Espanyol vs Real Madrid 2-4

23/09/2018 Real Madrid vs Espanyol 1-0

28/02/2018 Espanyol vs Real Madrid 1-0

Hasil 5 Laga Terakhir Espanyol

28/08/2021 Mallorca vs Espanyol 1-0

12/09/2021 Espanyol vs Atletico Madrid 1-2

19/09/2021 Real Betis vs Espanyol 2-2

23/09/2021 Espanyol vs Deportivo Alaves 1-0

25/09/2021 Sevilla vs Espanyol 2-0

Hasil 5 Laga Terakhir Real Madrid

16/09/2021 Inter Milan vs Real Madrid 0-1

20/09/2021 Valencia vs Real Madrid 1-2

23/09/2021 Real Madrid vs Mallorca 6-1

26/09/2021 Real Madrid vs Villarreal 0-0

29/09/2021 Real Madrid vs Sheriff 1-2

Prediksi Susunan Pemain

Via laman resmi Real Madrid, Ancelotti mengabarkan bahwa Toni Kroos sudah pulih dari cedera. Kross kemungkinan memulai laga dari bangku cadangan.

Meski demikian, badai cedera masih menghinggapi kubu Madrid. Beberapa nama yang absem malam nanti di antaranya: Dani Ceballos, Gareth Bale, Marcelo, Ferland Mendy serta Daniel Carvajal.

Sementara itu, tuan rumah Espanyol kehilangan Miguel Llambrich dan Javier Puado yang juga dalam pemulihan cedera.

Espanyol (4-3-3): Diego Lopez; Oscar Gil, Leandro Cabrera, Sergi Gomez, Adria Pedrosa; David Lopez, Sergi Darder, Manu Morlanes; Aleix Vidal, Raul De Tomas, Adri Embarba.

Real Madrid (4-3-3): Thibaut Courtois; Lucas Vazquez, Eder Militao, David Alaba, Nacho Fernadez; Federico Valverde, Casemiro, Toni Kroos; Vinicius, Karim Benzema, Rodrygo.

Live Streaming Espanyol vs Real Madrid

Pertandingan Liga Spanyol 2021/2022 antara Espanyol vs Real Madrid dapat disaksikan via live streaming beIN Sports, malam ini, Minggu (3/10/2021), mulai pukul 21.15 WIB.

Untuk menonton live streaming beIN Sports, pemirsa perlu berlangganan lebih dulu. Pemirsa dapat berlangganan beIN Sport Connect dengan biaya Rp20.000 per minggu, atau Rp45.000 per bulan.

Dengan berlangganan beIN Sports, Anda dapat menyaksikan laga-laga menarik dari LaLiga Spanyol, Liga Italia Serie A, Ligue 1 Perancis, dan kompetisi elite Eropa lainnya.

LIVE STREAMING ESPANYOL VS REAL MADRID

Baca juga artikel terkait LIGA SPANYOL 2021 atau tulisan lainnya dari Rofi Ali Majid

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Rofi Ali Majid
Penulis: Rofi Ali Majid
Editor: Yandri Daniel Damaledo