tirto.id - Jakarta Elektrik PLN dijadwalkan menghadapi tim debutan Jakarta BIN di laga pertama Proliga 2023 kategori putri. Tim bola voli putri paling sukses di Indonesia itu telah merilis 8 pemain yang bakal tampil di Proliga 2023.
Nama-nama pemain muda seperti Annisa Siti Rahmawati (19 tahun), Alya Regifa Fahira (16 tahun), dan Juhaidar Yus Aini (17 tahun), bakal menjadi bagian dari tim Jakarta Elektrik PLN di Proliga 2023. Mereka bakal diarsiteki pelatih asing Ziya Racabov.
Pemain-pemain muda tersebut bakal dikombinasikan dengan pemain senior serta pemain asing. Dua pemain asing mereka adalah Katerina V. Zhidkova, yang berposisi sebagai Opposite, serta pemain Timnas Republic Dominika Vielka Peralta, yang sempat tampil di VNL 2022.
Mereka pun diharapkan mampu meraih prestasi terbaik di Proliga 2023, sekaligus mempersembahkan gelar ke-7 di kategori putri untuk Jakarta Elektrik PLN.
Jadwal Jakarta Elektrik PLN di Proliga 2023
Proliga 2023 kategori putri bakal diikuti oleh 6 tim yakni Jakarta Elektrik PLN, Bandung BJB Tandamata, Jakarta Popsivo Polwan, Jakarta Pertamina Fastron, Jakarta BNI 46, dan Gresik Petrokimia. Tim-tim tersebut bakal bertanding sebanyak 10 kali dalam 6 seri di musim reguler.
Di laga pertama Jakarta Elektrik PLN dijadwalkan menghadapi tim anyar Jakarta BIN, pada Seri 1 yang berlangsung di GOR Sabilulungan, Bandung. Laga tersebut menjadi satu-satunya pertandingan yang dijalani oleh Annisa Siti Rahmawati dan kawan-kawan di pekan pertama Proliga 2023.
Memasuki Seri 2 yang berlangsung di GOR Satria, Purwokerto, Jakarta Elektrik PLN bakal menjalani 2 laga melawan Jakarta Popsivo Polwan, pada 12 Januari 2023, kemudian Jakarta Pertamina Fastron, pada 14 Januari 2023.
Selanjutnya, Jakarta Elektrik PLN bakal menghadapi Gresik Petrokimia pada 19 Januari 2023, dan Bandung BJB Tandamata pada 21 Januari 2023. 2 laga tersebut bakal digelar di Gedung PSCC, Palembang, Sumatera Selatan, yang menjadi venue Seri ke-3 Proliga 2023.
Duel Jakarta Elektrik PLN vs Bandung BJB Tandamata, sekaligus jadi laga penutup bagi tim putri milik PLN tersebut pada Putaran 1 Proliga 2023. Setelah itu, kompetisi akan libur selama 2 pekan dan kembali dilanjutkan pada 2 Februari 2023.
Berikut ini adalah jadwal lengkap tim putri Jakarta Elektrik PLN di Proliga 2023. Tim yang sudah 6 kali menjadi juara tersebut bakal berupaya mengejar gelar ke-7 mereka di edisi kali ini.
Putaran 1
Seri 1 GOR Sabilulungan, Bandung
7 Januari 2023 pukul 12.00 WIB Jakarta Elektrik PLN vs Jakarta BIN
Seri 2 GOR Satria, Purwokerto
12 Januari 2023 pukul 12.00 WIB Jakarta Popsivo Polwan vs Jakarta Elektrik PLN
14 Januari 2023 pukul 16.00 WIB Jakarta Elektrik PLN vs Jakarta Popsivo Polwan
Seri 3 Gedung PSCC, Palembang
19 Januari 2023 pukul 12.00 WIB Jakarta Elektrik PLN vs Gresik Petrokimia
21 Januari 2023 pukul 16.00 WIB Jakarta Elektrik PLN vs Bandung BJB Tandamata
Putaran 2
Seri 4 GOR Tri Dharma, Gresik
2 Februari 2023 pukul 12.00 WIB Jakarta Elektrik PLN vs Jakarta BIN
Seri 5 GOR Ken Arok, Malang
9 Februari 2023 pukul 16.00 WIB Jakarta Elektrik PLN vs Jakarta Popsivo Polwan
12 Februari 2023 pukul 16.00 WIB Jakarta Elektrik PLN vs Bandung BJB Tandamata
Seri 6 GOR UNY, Yogyakarta
16 Februari 2023 pukul 12.00 WIB Jakarta Elektrik PLN vs Gresik Petrokimia
19 Februari 2023 pukul 16.00 WIB Jakarta Elektrik PLN vs Jakarta Pertamina Fastron
Seluruh pertandingan Proliga 2023 dapat disaksikan melalui live streaming gratis di Vidio, dan Moji TV.
Daftar Pemain Jakarta Elektrik PLN di Proliga 2023
Jakarta Elektrik PLN menjadi salah satu tim yang sudah mendaftarkan 2 pemain asing untuk kompetisi Proliga 2023. Pemain-pemain tersebut adalah Peralta Luna Vielka Michelle, dari Republic Dominika, serta Katerina V. Zhidkova, dari Azerbaijan.
2 pemain asing tersebut akan berkolaborasi dengan talenta-talenta muda terbaik untuk membawa Jakarta Elektrik PLN meraih prestasi terbaik. Berikut ini adalah daftar 8 pemain Jakarta Elektrik PLN di Proliga 2023.
Annisa Siti Rahmawati (Setter)
Juhaidar Yus Aini (Outside Hitter)
Junaida Santi (Outside Hitter)
Peralta Luna Vielka Michelle (Outside Hitter)
Katerina V. Zhidkova (Opposite)
Alya Regifa Fahira (Opposite)
Eris Septia Wulandari (Libero)
Chika Swinerlin Pratiwi (Libero)
Komposisi pemain lengkap Jakarta Elektrik PLN untuk Proliga 2023 akan dirilis pada 4 Januari 2023.
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Yantina Debora