Menuju konten utama
Piala Liga Inggris

Jadwal Final Carabao Cup 2020: Aston Villa vs Man City atau United?

Jadwal final Carabao Cup (Piala Liga Inggris) 2020 antara Aston Villa vs pemenang Derbi Manchester (Man City vs Man United), digelar pada 1 Maret 2020.

Jadwal Final Carabao Cup 2020: Aston Villa vs Man City atau United?
Ilustrasi. ANTARA FOTO/Action Images via Reuters/Carl Recine/djo/foc

tirto.id - Jadwal final Carabao Cup pada 1 Maret 2020 bakal menjadi arena pertarungan Aston Villa kontra pemenangn Derby Manchester. Jika Villa sudah mengamankan tiket partai puncak, maka Manchester City dan United masih harus menjalani leg kedua babak semifinal pada Kamis (30/1) pukul 02.45 WIB.

Aston Villa mengukir sejarah penting dalam leg kedua babak semifinal Piala Liga Inggris pada Rabu (29/1). Pasukan Dean Smith mampu menumbangkan Leicester City dengan skor 2-1, yang membuat agregat jadi 3-2, sekaligus mengantar kubu Villa Park ke partai final.

Bagi Aston Villa yang dalam dekade terakhir prestasinya turun-naik, menembus final kompetisi besar bukanlah hal rutin. Terakhir kali mereka melakukannya adalah di final Piala FA 2015. Namun, ketika itu, The Villans harus roboh di tangan Arsenal dengan empat gol tanpa balas.

Lima tahun berselang, Aston Villa merajut hal serupa di ajang berbeda. Menghadapi Leicester City yang sementara ada di peringkat ketiga klasemen Liga Inggris jelas hal besar. Namun, setelah imbang 1-1 di King Power pada leg pertama, kondisi mental Aston Villa tampak baik.

Buktinya, cuma butuh waktu 12 menit bagi Aston Villa untuk mencetak gol. Mendapatkan umpan cantik Jack Grealish, Matt Targett yang tidak terkawal mengirim tembakan mematikan yang menjebol gawang Kasper Schmeichel.

Usai gol tersebut, Aston Villa lebih banyak bertahan. Sebaliknya, Leicester City yang berambisi mencetak setidaknya dua gol, terus menggempur pertahanan tuan rumah. Penguasaan bola tampak sangat jauh, dengan The Foxes memiliki 62 persen, sedangkan Villa 38 persen.

Kiper tuan rumah, Orjan Nyland layak menjadi pahlawan dalam laga kali ini. Ia beberapa kali melakukan penyelamatan penting, termasuk dari dua aksi James Maddison, plus drive Youri Tielemnas.

Pada akhirnya, Aston Villa memang kebobolan. Menit ke-72, Kelechi Iheanacho menyambar bola silang datar kiriman Harvey Barnes. Namun, keajaiban terjadi ketika semua mengira akan terjadi babak perpanjangan waktu.

Ahmed El Mohamady mengirim bola silang lambung yang mengarah pada Trezeguet. Kombinasi dua pemain pengganti yang sama-sama berasal dari Mesir itu tidak sia-sia. Tembakan first time Trezeguet masuk ketika pertandingan sudah berjalan 93 menit.

Bagi Leicester City, penguasaan bola dan jumlah tembakan mereka bagai sia-sia. Sepanjang dua leg kontra Aston Villa, mereka mengirim total 43 tembakan. Khusus di leg kedua, jumlahnya mencapai 22, dan 6 di antaranya tepat sasaran. Tetapi, The Foxes tetap tak terhindar dari kekalahan.

"Kiper mereka melakukan banyak penyelamatan. Kami sudah mengontrol laga. Saya pikir, seharusnya kami mendapatkan hadiah penalti. Ini berat jika melihat kembali dalam dua pertandingan (ketika Leicester mendominasi tetapi tersingkir)," kata pelatih Leicester, Brendan Rodgers dikutip BBC.

Sementara Aston Villa mengamankan tiket ke partai final, lawan mereka akan ditentukan dalam laga pada Kamis (30/1). Ada Manchester City yang bakal menjamu Manchester United di Stadion Etihad dengan bekal kemenangan 1-3 di leg pertama. Kecuali terjadi keajaiban, City tampak lebih berpeluang menghadapi Villa di partai puncak.

Jika Manchester City sampai ke final Carabao Cup musim ini, berarti mereka lolos dalam tiga musim beruntun. The Citizens menargetkan gelar ketiga beruntun, atau gelar kelima dalam 7 musim terakhir.

Sebaliknya, Aston Villa sudah meraih lima gelar Piala Liga Inggris, yang terakhir pada 1996 kala mengalahkan Leeds United 3-0. The Villans terakhir kali mencapai final Piala Liga Inggris pada 2010 lalu, ketika ditumbangkan oleh Manchester United, tim yang masih berpotensi menyingkirkan City di semifinal kali ini.

Baca juga artikel terkait PIALA LIGA INGGRIS atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Olahraga
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Agung DH