Menuju konten utama

Jadwal EPL 2021 Malam Ini: Live Streaming Aston Villa vs Man City

Berikut jadwal EPL 2021 malam ini, ada live streaming Aston Villa vs Man City di Mola TV.

Jadwal EPL 2021 Malam Ini: Live Streaming Aston Villa vs Man City
Pemain sepak bola Aston Villa Ollie Watkins melakukan selebrasi dengan rekan satu tim setelah mencetak gol pertama saat bertanding melawan Tottenham Hotspur dalam Liga Premier di Tottenham Hotspur Stadium, London, Britain, Minggu (3/10/2021). ANTARA FOTO/Action Images via Reuters/Paul Childs/aww/cfo

tirto.id - Jadwal Aston Villa vs Manchester City dalam lanjutan pekan ke-14 Liga Inggris (EPL) 2021/2022, akan berlangsung pada Kamis (2/12/2021), pukul 03.15 WIB. Pertandingan yang dihelat di Villa Park dapat disaksikan melalui live streaming Mola TV. Dari skor head to head (H2H) The Citizens diprediksi akan menang.

Jika Manchester City mampu menumbangkan Aston Villa di Villa Park, maka The Citizens bakal menggeser posisi Chelsea di peringkat 1 klasemen Liga Inggris.

Saat ini, Manchester City menempati peringkat 2 klasemen Liga Inggris 2021/2022 dengan mengumpulkan 29 poin. Mereka tertinggal 1 poin dari Chelsea di posisi teratas, sementara Aston Villa berada di peringkat 13 dengan 16 poin.

Prediksi Aston Villa vs Man City: Live EPL di Mola TV

Manchester City yang diarsiteki oleh Pep Guardiola, pun diperkirakan mampu menumbangkan Aston Villa. Selain dari rekor head to head yang berpihak pada tim tamu, performa The Citizens juga sedang meningkat dalam beberapa laga terakhir.

Dikutip dari situs web resmi klub, Guardiola, mengaku puas dengan semangat yang ditunjukkan oleh timnya. Pasalnya, The Citizens tetap bermain stabil meskipun sudah memenangi banyak gelar di kompetisi domestik.

“Saya tahu apa artinya memenangkan Liga Premier. Sebagian besar tim mengalami penurunan di musim berikutnya setelah menjadi juara. Tapi, kami masih terus bersaing untuk menjadi juara," kata Guardiola.

"Kami bermain bagus di liga pekan lalu, dan kami akan terus melakukannya di pertandingan berikutnya [melawan Aston Villa] dan seterusnya," tambah eks pelatih Barcelona dan Bayern Munchen tersebut.

Kendati begitu, Manchester City tidak boleh meremehkan Aston Villa. Pasalnya, sejak ditangani Steven Gerrard, permainan Olie Watkins dan kolega semakin meningkat dan meraih hasil positif.

Aston Villa pun berhasil meraih 2 kemenangan beruntun melawan Brighton dan Crystal Palace, setelah sebelumnya kesulitan meraih hasil bagus saat ditangani Dean Smith.

Head to Head (H2H) Aston Villa vs Manchester City

Berdasarkan rekor pertemuan kedua tim, Manchester City lebih unggul karena selalu menang atas Aston Villa dalam 5 laga terakhir. Bahkan, di musim 2019/2020, The Citizens sempat menang dengan skor besar 1-6 di Villa Park.

22/04/2021: Aston Villa vs Manchester City 1-2

21/01/2021: Manchester City vs Aston Villa 2-0

01/03/2020: Aston Villa vs Manchester City 1-2

12/01/2020: Aston Villa vs Manchester City 1-6

26/10/2019: Manchester City vs Aston Villa 3-0

5 Pertandingan Terakhir Aston Villa

27/11/2021: Crystal Palace vs Aston Villa 1-2

20/11/2021: Aston Villa vs Brighton 2-0

06/11/2021: Southampton vs Aston Villa 1-0

31/10/2021: Aston Villa vs West Ham 1-4

23/10/2021: Arsenal vs Aston Villa 3-1

5 Pertandingan Terakhir Manchester City

28/11/2021: Man City vs West Ham 2-1

25/11/2021: Man City vs PSG 2-1

21/11/2021: Man City vs Everton 3-0

06/11/2021: Man United vs Man City 0-2

04/11/2021: Man City vs Club Brugge 4-1

Prediksi Susunan Pemain

Pelatih Aston Villa Steven Gerrard diprediksi bakal bermain dengan skema 4-3-3. Emiliano Buendia, Ollie Watkins, dan Ashley Young, bakal dipercaya sebagai trio penyerang di lini depan.

Sementara itu, kubu Manchester City bakal memasang skema yang sama tetapi tidak menggunakan penyerang tengah. Pep Guardiola diprediksi bakal kembali menggunakan Raheem Sterling, atau Phil Foden di posisi penyerang tengah sebagai false nine.

Aston Villa (4-3-3): Emiliano Martinez; Matthew Cash, Ezri Konsa, Tyrone Mings, Matt Targett; John McGinn, Marvelous Nakamba, Jacob Ramsey; Emiliano Buendia, Ollie Watkins, Ashley Young | Pelatih: Steven Gerrard.

Manchester City (4-3-3): Ederson Moraes; Kyle Walker, John Stones, Ruben Dias, Joao Cancelo; Ilkay Gundogan, Rodri, Bernardo Silva; Riyad Mahrez, Phil Foden, Raheem Sterling | Pelatih: Pep Guardiola.

Live Streaming Mola TV Aston Villa vs Man City

Pertandingan Aston Villa vs Manchester City dalam lanjutan Liga Inggris 2021/2022 dapat disaksikan melalui live streaming Mola TV.

Untuk mengakses siaran Mola TV penggemar sepak bola dapat berlangganan paket Entertainment + Single Sport dengan biaya Rp60.000 per bulan, atau Rp576.000 per tahun.

Dengan berlangganan Mola TV Anda dapat menyaksikan laga-laga menarik dari Liga Inggris, Bundesliga, Liga Pro, Eredivisie, serta kompetisi sepak bola lainnya.

LIVE STREAMING ASTON VILLA VS MAN CITY

Baca juga artikel terkait ASTON VILLA VS MAN CITY atau tulisan lainnya dari Permadi Suntama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Permadi Suntama
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Alexander Haryanto