tirto.id - Pertandingan babak 16 besar Coupe de France 2020/2021 antara AS Monaco vs Metz di Stadion Louis II, Selasa (6/4/2021) pukul 23.45 WIB. Laga tersebut dapat disaksikan melalui tayangan live streaming di beIN Sports 2. Mungkinkah Monaco menyusul PSG ke perempat final Piala Perancis?
AS Monaco dan Metz sebenarnya baru saja bertemu akhir pekan lalu dalam Liga Perancis 2020/2021. Kala itu Monaco yang bermain di kandang sendiri menang telak dengan skor 4-0. Gol-gol dari Cesc Fabregas, Kevin Volland, dan Wissam Ben Yedder (brace) memberikan kemenangan besar bagi skuad asuhan Niko Kovac.
Hasil tersebut mau tak mau akan memberikan pengaruh pada para pemain di laga nanti. Apalagi ketika sudah masuk babak 16 besar Coupe de France, Monaco tentu ingin meneruskan catatan bagus mereka melawan Metz.
“Kami akan melakoni pertandingan yang menarik melawan Metz. Rasanya memang aneh karena kami akan 2 kali berturut-turut berhadapan dengan mereka. Kami harus bisa menjaga motivasi bermain sampai akhir musim nanti,” kata pelatih Niko Kovac.
Satu hal menarik jelang laga ini adalah Monaco sudah sangat lama tidak memenangi Coupe de France. Terakhir kali mereka bisa menjuarainya adalah pada 30 tahun lalu. Tepatnya pada 1991 ketika Monaco menang tipis 1-0 atas Marseille melalui gol tunggal Gerald Passi.
Menjadi menarik jika melihat catatan Kovac ketika terakhir kali menjuarai ajang Cup (Piala) bersama Eintracht Frankfurt di Jerman. Pada 2018 lalu Frankfurt dibawanya menjuarai DFB Pokal setelah penantian 3 dasawarsa. Maka, Monaco tentu berharap juga mendapatkan tuah dari Kovac.
“Ketika saya menjuarai DFB Pokal bersama Eintracht Frankfurt, itu terjadi setelah 30 tahun mereka terakhir kali menjadi juara. Tapi Coupe de France tidak akan mudah. Memang hanya perlu 6 pertandingan saja untuk menjadi juara namun ada beragam parameter untuk bisa menggapai gelar,” tambah pelatih berkebangsaan Kroasia itu.
Angin kemenangan semakin mengarah ke tuan rumah jika melihat tren hasil terkini. Dari 18 laga terakhir di semua ajang, Monaco mampu bermain sangat luar biasa. Total 14 kemenangan diraih berbanding 3 imbang dan hanya sekali kalah.
Sedmentara itu, dari kubu Metz, jika mengambil jumlah laga yang sama, hasilnya tak terlalu bagus. 8 kemenangan, 4 imbang, dan 6 kekalahan diraih oleh tim asuhan Frederic Antonetti. Bahkan di 5 laga terakhir, Metz meraih 3 kekalahan, 1 imbang, dan 1 menang.
Statistik menarik lain jelang laga ini adalah fakta bahwa 4 dari 5 pertemuan terakhir kedua tim selalu diwarnai kartu merah. Masing-masing 2 untuk pemain Monaco dan 2 untuk punggawa Metz. Termasuk di laga akhir pekan lalu saat John Boye harus diusir keluar lapangan oleh wasit.
Prediksi Susunan Pemain Monaco vs Metz
Monaco: Benjamin Lecomte; Djibril Sidibe, Axel Disasi, Guillermo Maripan, Caio Henrique; Youssouf Fofana, Eliot Matazo, Gelson Martin, Aleksandr Golovin; Wissam Ben Yedder, Kevin Volland. Pelatih: Niko Kovac
Metz: Marc-Aurele Caillard; Dylan Bronn, Kiki Kouyate, Aaron Leya Iseka; Fabien Centonze, Matthieu Udol, Pape Sarr, Habib Maiga; Farid Boulaya; Papa Ndiaga Yade, Lamine Gueye. Pelatih: Frederic Antonetti
Head to Head (H2H) Monaco vs Metz
5 Pertemuan Terakhir Monaco vs Metz:
03-04-2021: Monaco vs Metz 4-0
30-08-2020: Metz vs Monaco 0-1
17-08-2019: Metz vs Monaco 3-0
22-01-2019: Monaco vs Metz 1-3
21-01-2018: Monaco vs Metz 3-1
5 Pertandingan Terakhir Monaco:
03-04-2021: Monaco vs Metz 4-0
19-03-2021: Saint-Etienne vs Monaco 0-4
14-03-2021: Monaco vs Lille 0-0
08-03-2021: Nice vs Monaco 0-2
03-03-2021: Strasbourg vs Monaco 1-0
5 Pertandingan Terakhir Metz:
03-04-2021: Monaco vs Metz 4-0
20-03-2021: Metz vs Rennes 1-3
14-03-2021: Lens vs Metz 2-2
06-03-2021: Valenciennes vs Metz 0-4
03-03-2021: Metz vs Angers 0-1
Live Streaming Coupe de France Monaco vs Metz
Pertandingan antara Monaco vs Metz dapat Anda saksikan melalui live streaming di beIN Sports 2 pada Selasa, 6 April 2021 malam ini pukul 23.45 WIB.
Terdapat biaya berlangganan untuk dapat menyaksikan tayangan di beIN Sports. Paket satu minggu dikenakan biaya Rp20.000 sedangkan paket satu bulan seharga Rp45.000.
Dengan berlangganan paket tersebut Anda juga dapat menyaksikan konten olahraga beIN Sports lain seperti Liga Italia, Liga Spanyol, Liga Perancis, FA Cup, dan Liga Australia.
Penulis: Wan Faizal
Editor: Fitra Firdaus