Menuju konten utama

Jadwal Bola Malam Ini 9-10 Feb Live TV: EPL, Coppa Italia, Liga 1

Jadwal bola malam ini 9-10 Februari live TV dari EPL, Coppa Italia, Liga 1 2022 menyajikan 6 pertandingan sampai dini hari nanti.

Jadwal Bola Malam Ini 9-10 Feb Live TV: EPL, Coppa Italia, Liga 1
Pemain sepak bola Manchester City Phil Foden mencetak gol pertama saat bertanding melawan Liverpool dalam Liga Premier di Anfield, Liverpool, Britain, Minggu (3/10/2021). ANTARA FOTO/REUTERS/Peter Powell/aww/cfo

tirto.id - Jadwal bola malam ini, 9-10 Februari 2022, menyajikan rangkaian pertandingan Liga Inggris (EPL), Coppa Italia, dan Liga 1 Indonesia. Laga-laga dari EPL dapat disaksikan melalui live streaming Mola TV, sementara pertandingan Coppa Italia malam ini akan ditayangkan via siaran langsung TVRI. Adapun pertandingan Liga 1 malam ini dapat ditonton melalui live streaming Vidio dan siaran langsung Indosiar.

Sebagai pembuka, jadwal bola malam ini, Rabu (9/2/2022) akan menyajikan duel dari kompetisi BRI Liga 1 antara Persija vs Madura United. Laga di Stadion Kapten I Wayan Dipta tersebut dimulai pukul 20.30 WIB.

Persija berambisi memetik poin penuh saat berjumpa Madura United demi bisa memperbaiki posisi mereka di tabel klasemen. Saat ini, Macan Kemayoran tertahan di peringkat 7 klasemen Liga 1 dengan perolehan 33 poin, selisih 1 angka dari Borneo FC yang bertengger tepat di atasnya.

Namun, misi Persija untuk meraup kemenangan ditengarai tidak akan mudah. Madura United punya catatan bagus akhir-akhir ini. Tim berjuluk Sappe Kerab itu belum terkalahkan dalam 3 laga beruntun (2 imbang, 1 menang).

"Menurut kami Madura United diisi oleh individu-individu yang cukup bagus. Perlu kami waspadai mereka saat dan tanpa bola. Saya berharap pemain Persija dapat mengantisipasi mereka dalam menyerang. Semoga pemain bisa memberikan yang terbaik, totalitas, dan mendapatkan kemenangan," ujar asisten pelatih Persija Ferdiansyah.

Selain duel dari Liga 1, jadwal bola malam ini menyajikan laga-laga dari kompetisi Eropa. Salah satunya dari ajang Coppa Italia. Ada 1 laga Coppa Italia yang akan berlangsung malam ini, atau Kamis (10/2/2022) dini hari, yakni Milan vs Lazio. Keduanya akan berlaga di Stadion San Siro, dengan jam tayang live TVRI pada pukul 03.00 WIB.

AC Milan mempunyai bekal positif jelang laga nanti. Mereka baru saja memenangkan Derby Della Madonnina saat berjumpa rival sekota Inter Milan dalam lanjutan Serie A Italia pekan lalu. Di laga itu, skuad arahan Stefano Pioli meraup kemenangan tipis 1-2.

Di sisi lain, Lazio juga sedang diliputi kepercayaan diri tinggi. Dalam lanjutan jadwal Liga Italia giornata 24, Lazio sukses membekuk Fiorentina dengan 3 gol tanpa balas. Kemenangan tersebut sekaligus memperpanjang rekor tak terkalahkan yang ditorehkan oleh Biancoceleste dalam 4 laga beruntun.

Dilihat dari data head to head (H2H), Milan dan Lazio memiliki kekuatan seimbang. Kedua tim saling mengalahkan dalam 5 pertemuan terakhir. Rossoneri memegang 3 kemenangan sedangkan Biancoceleste berhasil unggul dalam 2 laga. Maka itu, duel kedua tim di perempat final Coppa Italia malam ini diprediksi bakal berlangsung sengit.

Semakin larut, tayangan sepak bola yang tersaji juga semakin seru. Pada Kamis dini hari nanti (10/2), giliran laga dari Liga Primer Inggris (EPL) yang akan berlangsung. Ada 4 laga EPL yang bakal tayang via live streaming Mola TV. Salah satunya adalah pertandingan Man City vs Brentford.

Man City masih bertengger di puncak klasemen EPL berkat 57 poin, unggul 9 angka atas Liverpool yang berada di posisi kedua. Meski terpaut cukup jauh dari para pesaingnya, Man City masih membutuhkan tambahan poin penuh untuk menjauh dari para pesaingnya dalam perebutan gelar juara EPL musim ini.

Pada matchday 24 ini, The Citizens bakal menjamu Brentford di Stadion Etihad. Duel ini akan kick off pada Kamis (10/2) dini hari, pukul 02.45 WIB.

Brentford sendiri terbang ke Manchester dengan beban berat. Skuad arahan Thomas Frank bakal menghadapi tim raksasa Inggris, sementara mereka baru saja memperpanjang rekor buruk menjadi 5 kali kalah secara beruntun.

Pertarungan antara tim papan tengah EPL juga tak kalah menarik. Malam ini, Tottenham sebagai penghuni posisi 7 bakal menantang tim peringkat 12, Southampton. Duel keduanya akan berlangsung bersamaan dengan laga Man City vs Brentford, yakni pada pukul 02.45 WIB dini hari.

Dari segi head to head, Tottenham lebih diunggulkan. Sejak 2020, The Lilywhites belum terkalahkan saat bersua Soton. Dari 5 laga terakhirnya kontra Southampton, Spurs mengemas 3 kemenangan dan 2 hasil imbang.

Jadwal Bola Malam Ini: Jam Tayang & Link Live Streaming 6 Laga

Berikut jadwal bola malam ini selengkapnya, yang memuat agenda pertandingan dari BRI Liga 1 Indonesia, Coppa Italia, dan Liga Primer Inggris (EPL):

Liga 1 2021/2022

Rabu, 9 Februari 2022

Pukul 20.30 WIB, Persija Jakarta vs Madura United (Live Indosiar)

EPL 2021/2022

Kamis, 10 Februari 2022

Pukul 02.45 WIB, Norwich vs Crystal Palace (Live Mola TV)

Pukul 02.45 WIB, Tottenham vs Southampton (Live Mola TV)

Pukul 02.45 WIB, Man City vs Brentford (Live Mola TV)

Pukul 03.00 WIB, Aston Villa vs Leeds (Live Mola TV)

Coppa Italia

Kamis, 10 Februari 2022

Pukul 03.00 WIB, Milan vs Lazio (Live TVRI)

Baca juga artikel terkait JADWAL BOLA atau tulisan lainnya dari Muhammad Fadli Nasrudin Alkof

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Muhammad Fadli Nasrudin Alkof
Penulis: Muhammad Fadli Nasrudin Alkof
Editor: Addi M Idhom