tirto.id - Jadwal bola Liga Champions 2020/2021 matchday 3 bakal digelar pada Rabu (4/11/2020). Sebanyak 2 pertandingan akan dilangsungkan mulai pukul 00.55 WIB sementara 6 laga lainnya dihelat serentak pukul 03.00 WIB.
32 tim UCL musim ini telah memainkan 2 pertandingan. Dari sisi produktivitas gol, Barcelona dan Manchester United menjadi yang terbaik dengan catatan memasukkan 7 gol dan hanya kebobolan 1 gol saja.
Sementara itu, Liverpool, Chelsea, dan Sevilla menjadi tim yang memiliki pertahanan cukup baik lantaran belum pernah kemasukan atau selalu clean sheet dalam 2 matchday. Di sisi lain, 4 tim yang belum meraih poin yakni Marseille, Midtjylland, Zenit, dan Istanbul Basaksehir.
Jadwal Siaran Live UCL di SCTV Malam Ini
Dua pertandingan UCL 2020/2021 pada Rabu (03/11) diagendakan bakal disiarkan langsung SCTV. Di Grup A, Lokomotiv Moskwa kontra Atletico Madrid bisa disaksikan mulai pukul 00.55 WIB.
Los Rojiblancos memiliki catatan lebih baik dibandingkan tuan rumah. Dari 2 laga yang telah dijalani, anak asuh Diego Simeone mendulang 1 kemenangan dan 1 kalah. Di lain pihak, Lokomotiv Moskwa menderita sekali kekalahan dan sekali seri.
Jika berkaca pada head to head dalam 5 pertemuan termutakhir, wakil Spanyol tersebut lebih mendominasi karena tak pernah sekali pun kalah: 4 kali menang, 1 kali seri. Lain itu, di kompetisi LaLiga, ATM jadi satu-satunya klub yang belum terkalahkan.
Satu laga lainnya antara Real Madrid vs Inter Milan yang digelar di Stadion Alfredo Di Stefano akan disiarkan langsung SCTV pukul 03.00 WIB. Menilik performa 2 laga yang telah dilakoni, Los Blancos hanya meraih sekali seri dan sekali kalah yang menempatkan mereka di posisi juru kunci.
Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane memuji lawannya, Inter Milan, sebagai tim bagus. Namun, pelatih asal Perancis itu tak gentar. Ia berharap Sergio Ramos dan kawan-kawan bisa mengakhiri catatan buruk dan mendapatkan3 poin.
Di lain pihak, Antonio Conte juga menaruh hormat terhadap Madrid yang dinilainya mempunyai para pemain terbaik dan dibangun untuk memperoleh trofi bergengsi sekelas Liga Champions. Dari sisi permainan, Conte ingin timnya bisa lebih baik dari segi penyelesaian akhir.
Jadwal Liga Champions 2020 Nanti Malam
Rabu, 4 November 2020
00:55 WIB: Shakhtar Donetsk vs Monchengladbach (live streaming Vidio)
00.55 WIB: Lokomotiv Moskwa vs Atletico Madrid (live SCTV)
03.00 WIB: Real Madrid vs Inter Milan (live SCTV)
03.00 WIB: Salzburg vs Bayern Munchen (live streaming Vidio)
03.00 WIB: Man City vs Olympiakos (live streaming Vidio)
03.00 WIB: Porto vs Marseille (live streaming Vidio)
03.00 WIB: Midtjylland vs Ajax (live streaming Vidio)
03.00 WIB: Atalanta vs Liverpool (live streaming Vidio)
Penulis: Hendi Abdurahman
Editor: Fitra Firdaus