Menuju konten utama
Liga Italia 2020-2021

Jadwal Bola Live RCTI 7-9 Maret 2021 Liga Italia Juve, Milan, Inter

Jadwal Liga Italia live RCTI & streaming RCTI+ Minggu-Selasa, 7-9 Maret 2021: Juventus vs Lazio, Verona vs AC Milan, Napoli vs Bologna, Inter vs Atalanta.

Jadwal Bola Live RCTI 7-9 Maret 2021 Liga Italia Juve, Milan, Inter
Pelatih Juventus Andrea Pirlo, kiri, dan Cristiano Ronaldo dari Juventus, kanan, di lapangan selama pertandingan sepak bola Serie A Italia antara Juventus dan Sampdoria di stadion Allianz di Turin, Italia, Minggu, 20 September 2020. (Marco Alpozzi / LaPresse melalui AP)

tirto.id - Jadwal siaran langsung sepak bola RCTI Minggu (7/9/2021) hingga Selasa (9/3/2021) akan diisi 4 laga pertandingan Liga Italia. Duel Juventus vs Lazio, Verona vs AC Milan, hingga Inter vs Atalanta dapat ditonton gratis melalui live streaming RCTI+.

Persaingan di klasemen Serie A 2020/2021 masih sengit hingga giornata 25. Internazionale masih memimpin dengan koleksi 59 angka. Nerazzurri diikuti AC Milan (53 poin) dengan jarak 6 angka. Setelahnya, juara bertahan Juventus ada di posisi 3 dengan 49 poin dari 24 laga.

Jarak yang ketat terjadi untuk Juve dan 2 tim di bawahnya. Bianconeri hanya unggul head to head dari Atalanta di urutan 5 (sama-sama 49 angka), lalu cuma berbeda 2 poin dari AS Roma (47 poin) sang peringkat 5.

Jadwal Liga Italia Live RCTI Juve vs Lazio

Laga pertama dari Serie A yang tayang RCTI pekan ini adalah Juventus vs Lazio pada Minggu (7/3/2021) pukul 02.45 WIB. Antara Bianconeri dengan Biancocelesti di klasemen Liga Italia ada jarak 6 poin. Selisih itu bukan jarak yang besar mengingat kedua tim masih punya 14 laga.

Selain itu, Juve tengah membagi konsentrasi dengan kompetisi lain, UCL. Pasukan Andrea Pirlo akan menjamu Porto pada Rabu (10/3/2021) dengan kondisi tertinggal agregat 2-1. Meski Bianconeri punya skuad yang dalam, rotasi pemain bisa saja dilakukan oleh Pirlo.

Di sisi lain, Lazio tengah dalam krisis dengan kalah 3 kali dalam 4 partai terakhir. Pertahanan Biancocelesti tampak buruk dengan kebobolan 9 kali dalam kurun waktu tersebut.

Namun, pasukan Simone Inzaghi punya rekor bagus dalam head to head kontra Juve: menang 2 kali dalam 4 perjumpaan pemungkas. Duel yang terjadi di Olimpico pada putaran pertama Serie A musim ini berakhir imbang 1-1.

"Kami menghadapi lawan sulit yang andal dalam serangan balik dengan beberap pemain yang bisa menjaga bola dengan baik. Semua laga sama pentingnya, dan kami harus memainkan laga yang cerdik (lawan Lazio)," kata Pirlo dikutip laman resmi Juventus.

Jadwal Liga Italia Live RCTI+ Verona vs AC Milan

Dalam laga berikutnya, Minggu (7/3/2021) pukul 21.00 WIB, terjadi partai Hellas Verona vs AC Milan. Duel di Marc'Antonio Bentegodi ini tidak tayang dalam siaran langsung RCTI, tetapi dapat ditonton melalui live streaming RCTI+.

Performa Milan tengah kedodoran belakangan seiring dengan ketatnya jadwal dan tipisnya kedalaman skuad Stefano Pioli. Dalam 6 partai terakhir di semua kompetisi, Rossoneri hanya menang 1 kali, seri 3 kali, dan kalah 2 kali.

Di antara memilih Serie A atau fokus ke 16 besar Liga Eropa kontra Manchester United di Old Traffrod, Milan dalam posisi sulit. Ini kesempatan bagi Verona yang meski ada di urutan 8 klasemen, tidak terkalahkan dalam 4 partai terakhir Serie A.

Jadwal Liga Italia Live RCTI Napoli vs Bologna

Pada Senin (8/3/2021), terjadi duel Napoli vs Bologna di Stadion Diego Armando Maradona. Partenopei yang di urutan 6 klasemen, punya kesempatan memperbaiki peringkat saat jumpa tim tamu yang cuma posisi 12.

Napoli tampak inkonsisten dalam perburuan tiket ke Liga Eropa. Dalam 3 partai terakhir Serie A, pasukan Gennaro Gattuso meraih 3 hasil berbeda. Sebaliknya, Bologna baru saja tumbang dari Cagliari setelah serangkaian hasil positif.

Jadwal Liga Italia Live RCTI Inter vs Atalanta

Pertandingan terakhir di Serie A pekan ini adalah Inter vs Atalanta pada Selasa (9/3/2021) pukul 02.45 WIB. Laga di Giuseppe Meazza ini kesempatan bagi Nerazzurri untuk melenggang mulus di puncak klasemen Serie A mengingat selisih 6 poin dari Milan.

Namun, Atalanta juga sangat serius. Sesama Nerazzurri ini hanya beda tipis soal kesuburan dari Inter. Jika pasukan Antonio Conte mencetak 62 gol, Atalanta punya 60 gol. Selain itu, dalam 4 partai terakhir di Serie A, Atalanta selalu menang. Lini depan mereka akan jadi ujian untuk Inter yang baru 2 kali kalah.

Jadwal Liga Italia Live RCTI+ Pekan Ini

Berikut ini jadwal pertandingan Liga Italia yang tayang live RCTI+ pekan ini.

Minggu, 7 Maret 2021

Juventus vs Lazio

02.45 WIB

live streaming RCTI+, siaran langsung RCTI

Minggu, 7 Maret 2021

Hellas Verona vs AC Milan

21.00 WIB

live streaming RCTI+

Senin, 8 Maret 2021

Napoli vs Bologna

02.45 WIB

live streaming RCTI+, siaran langsung RCTI

Selasa, 9 Maret 2021

Internazionale vs Atalanta

live streaming RCTI+, siaran langsung RCTI

Baca juga artikel terkait LIGA ITALIA 2021 atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Olahraga
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Agung DH